SI1521489571

Dari widuri
Lompat ke: navigasi, cari


PERANCANGAN MEDIA DESAIN KOMUNIKASI

VISUAL SEBAGAI SARANA PROMOSI DAN

INFORMASI PADA SMA ISLAMIC

CENTRE KOTA TANGERANG

 

SKRIPSI

 

 

Disusun Oleh :

 

NIM
: 1521489571
NAMA

 

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA

KONSENTRASI MULTIMEDIA AUDIO VISUAL AND BROADCASTING

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

STMIK RAHARJA

TANGERANG

(2017/2018)

 


SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI

PERANCANGAN MEDIA DESAIN KOMUNIKASI

VISUAL SEBAGAI SARANA PROMOSI DAN

INFORMASI PADA SMA ISLAMIC

CENTRE KOTA TANGERANG


Disusun Oleh :

NIM
: 1521489571
Nama
: Rifki Adi Syahputra
Jenjang Studi
: Strata Satu
Jurusan
: Teknik Informatika
Konsentrasi
: Multimedia Audio Visual and Broadcasting

   

Disahkan Oleh :

Tangerang, Juli 2018

Ketua
       
Kepala Jurusan
STMIK RAHARJA
       
Jurusan Teknik Informatika
           
           
           
           
(Dr. Ir. Untung Rahardja, M.T.I.,MM.)
       
(Junaidi, M.Kom)
NIP : 00594
       
NIP : 001405


SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING

PERANCANGAN MEDIA DESAIN KOMUNIKASI

VISUAL SEBAGAI SARANA PROMOSI DAN

INFORMASI PADA SMA ISLAMIC

CENTRE KOTA TANGERANG


Disusun Oleh :

NIM
: 1521489571
Nama

 

Telah disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian Komprehensif

Jurusan Teknik Informatika

Konsentrasi Konsentrasi Multimedia Audio Visual and Broadcasting

Tahun Akademik 2017/2018

Disetujui Oleh :

Tangerang, Januari 2018

Pembimbing I
   
Pembimbing II
       
       
       
       
(Wahyu Hidayat, S.I. Kom.)
   
(Maimunah, M.Kom.)
NID : 12002
   
NID : 05078


SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PERSETUJUAN DEWAN PENGUJI

PERANCANGAN MEDIA DESAIN KOMUNIKASI

VISUAL SEBAGAI SARANA PROMOSI DAN

INFORMASI PADA SMA ISLAMIC

CENTRE KOTA TANGERANG


Disusun Oleh :

NIM
: 1521489571
Nama


Disetujui setelah berhasil dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian

Komprehensif

Jurusan Teknik Informatika

Konsentrasi Multimedia Audio Visual and Broadcasting

Tahun Akademik 2017/2018

Disetujui Penguji :

Tangerang, September 2018

Ketua Penguji
 
Penguji I
 
Penguji II
         
         
         
         
(_______________)
 
(_______________)
 
(_______________)
NID :
 
NID :
 
NID :


SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

LEMBAR KEASLIAN SKRIPSI

PERANCANGAN MEDIA DESAIN KOMUNIKASI

VISUAL SEBAGAI SARANA PROMOSI DAN

INFORMASI PADA SMA ISLAMIC

CENTRE KOTA TANGERANG

Saya yang bertandatangan di bawah ini,

NIM
: 1521489571
Nama
Jenjang Studi
: Strata Satu
Jurusan
Konsentrasi
: Multimedia Audio Visual and Broadcasting

 


Menyatakan bahwa Skripsi ini merupakan karya tulis saya sendiri dan bukan merupakan tiruan, salinan atau duplikat dari Skripsi yang telah dipergunakan untuk mendapatkan gelar Sarjana Komputer baik dilingkungan Perguruan Tinggi Raharja, maupun di Perguruan Tinggi lain, serta belum pernah dipublikasikan.


Pernyataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan rasa tanggung jawab, serta bersedia menerima sanksi jika pernyataan diatas tidak benar.

Tangerang, Januari 2018

 
 
NIM : 1521489571

)*Tandatangan dibubuhi materai 6.000;


ABSTRAKSI

Kemajuan teknologi yang pesat dalam penyampaian sebuah informasi dan promosi, menuntut setiap instansi sekolah baik swasta maupun negeri yang berada di Kota Tangerang. Dalam menghadapi persaingan, SMA Islamic Centre Kota Tangerang perlu meningkatkan program promosinya. Penelitian ini bertujuan untuk menarik minat siswa/siswi baru, siswa/siswi transfer dan masyarakat untuk mengenal serta berminat untuk bergabung di SMA Islamic Centre Kota Tangerang. Permasalahan yang terdapat pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang saat ini adalah kurangnya media komunikasi visual yang bisa digunakan untuk mempromosikan SMA Islamic Centre, media promosi sebelumnya hanya berupa media spanduk dan brosur, namun hanya media brosur yang bisa disebarkan ke setiap sekolah SMP/MTs, media tersebut dirasa kurang memenuhi kebutuhan program promosi sekolah, sehingga pihak sekolah sangat membutuhkan adanya pengembangan pada media informasi dan promosi. Metode penelitian yang digunakan diantaranya analisis permasalahan, pengumpulan data, analisis perancangan media, dan konsep design. Penelitian ini menghasilkan pengembangan media desain komunikasi visual yang menarik dan up to date , setelah dilakukan penelitian, penulis merancang desain Flyer, Stiker, Pulpen, Goody Bag, Spanduk, Jam, Mug, X-banner, brosur, memo, note, t-shirt, Kop surat, Map, Topi, Amplop, Pin Iscen, Pin Rohis, dan Gantungan kunci. Penulis menggunakan software Adobe Ilustrator cs 6 dan Adobe Photoshop. Dengan adanya perancangan desain promosi diharapkan dapat membantu SMA Islamic Centre Kota Tangerang calon siswa/siswi baru, siswa/siswi transfer dan masyarakat berminat untuk bergabung di SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

Kata Kunci: Desain Komunikasi Visual, Informasi, Promosi

ABSTRACT

The Rapid technological advances in the delivery of information and promotion, demanding every institution of the school both private and domestic in the city of Tangerang. In facing competition, SMA Islamic Center of Tangerang City needs to improve its promotional program. This study aims to attract new students, transfer students and community to know and are interested to join in SMA Islamic Center Tangerang City. The problem that existed in SMA Islamic Center Tangerang City today is the lack of visual communication media that can be used to promote SMA Islamic Center, the previous media campaign only in the form of media banners and brochures, but only media brochures that can be distributed to every junior high school / is deemed less meet the needs of school promotion programs, so the school is in need of development on the media information and promotion. Research methods used include problem analysis, data collection, media design analysis, and design concepts. This research resulted in the development of interesting and up-to-date visual communication design media, after research, the author designed the Flyer design, Sticker, Pen, Goody Bag, Banner, Jam, Mug, X-banner, brochure, memo, note, t-shirt, Letterhead, Map, Hat, Envelope, Pin Iscen, Rohis Pin, and Keychain. The author uses software Adobe Illustrator cs 6 and Adobe Photoshop. With the design of promotional design is expected to help SMA Islamic Center Tangerang City prospective students / new students, transfer students and community interested to join in SMA Islamic Center Tangerang City.

Keywords: VISUAL COMMUNICATION DESIGN, INFORMATION, PROMOTION


KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahiim

Dengan memanjatkan Puji Syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan Rahmat dan karunia-Nya kepada penulis sehingga dapat menyusun dan menyelesaikan Skripsi ini, dengan judul “Perancangan Media Desain Komunikasi Visual Sebagai Sarana Promosi dan Informasi Pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang”, sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Tujuan dari pembuatan Skripsi ini adalah sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan program pendidikan Strata Satu (S1) jurusan Teknik Informatika konsentrasi Multimedia Audio Visual and Broadcasting di Perguruan Tinggi

Terselesaikannya Skripsi ini tidak lepas dari pihak-pihak yang telah banyak membantu penulis baik dalam segi moril, materil maupun spiritual. Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :

  1. Bapak Dr. Ir. Untung Rahardja, M.T.I.,MM. selaku Ketua STMIK Raharja.
  2. Bapak Sugeng Santoso, M.Kom., selaku Pembantu Ketua I Bidang Akademik STMIK Raharja.
  3. Bapak Junaidi, M.Kom., selaku Kepala Jurusan Teknik Informatika dan Stakeholder Perguruan Tinggi Raharja yang telah memberikan banyak masukan dan ilmu yang sangat bermanfaat bagi penulis.
  4. Bapak Wahyu Hidayat, S.I. Kom., selaku Pembimbing I yang telah bersedia meluangkan waktu, pikiran dan tenaganya untuk memberikan bimbingan dan pengarahan kepada penulis.
  5. Ibu Maimunah, M.Kom., selaku dosen pembimbing II yang telah memberikan bimbingan serta pengarahan kepada penulis untuk kelancaran penyusunan Skripsi ini.
  6. Seluruh Dosen Perguruan Tinggi Raharja yang telah memberikan bekal ilmu pengetahuan yang berguna bagi penulis.
  7. Kedua orang tua yang selalu memberikan kasih sayang, perhatian, semangat, dukungan moril dan materil serta do’a untuk keberhasilan penulis.
  8. Bpk Indra Priharstyadi S.Sos dan guru-guru yang telah memberikan arahan, kepercayaan, serta bimbingan dengan sangat baik untuk melakukan observasi di SMA Islamic Centre Kota Tangerang.
  9. Alvin Aditya, Radixa Bhagas Rahardian, Nur Arifin, Arsa Nugraha, Wesly Friendman Hutahaean, dead trigger dan kantin bawah sebagai teman teman seperjuangan skripsi yang selalu setia menemani dalam mengerjakan skripsi ini, serta seluruh teman angkatan yang sudah memberikan dukungan dalam menyelesaikan penulisan Laporan Skripsi ini.
  10. Semua pihak yang sudah membantu dan medukung yang tidak dapat disebutkan satu-persatu pada kesempatan ini.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini masih banyak terdapat kekurangan. Dengan segala keterbatasan dan kesederhanaan dalam penulisan dan penyusunan laporan ini, penulis sangat mengharap kritik dan saran yang bersifat membangun.

Akhir kata kepada semua pihak yang telah membantu terwujudnya laporan Skripsi ini, semoga Allah SWT selalu melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya.


Tangerang, Februari 2018
Rifki Adi Syahputra
NIM. 1521489571

 


Daftar isi


DAFTAR TABEL

Tabel 3.1. Sasaran Program SMAS Islamic Centre

Tabel 3.2. Materil Produk

Tabel 3.3. Kondisi Pesaing

Tabel 3.4. Matrik Analisis SWOT

Tabel 3.5. Budget Produksi Media promosi dan informasi

Tabel 3.6. Elisitasi Tahap I

Tabel 3.7. Elisitasi Tahap II

Tabel 3.8. Elisitasi Tahap III

Tabel 3.9. Final Draft Elisitasi

Tabel 4.1. Jadwal Penayangan Media Bulan Mei-Juli 2018




DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. Area Kerja atau Lembar Kerja Adobe Photoshop cs6

Gambar 2.2. Interface AdobeIllustrator cs6

Gambar 2.3. Menu Adobe Illustrator cs6

Gambar 2.4. Tool Box Adobe Illustrator cs6

Gambar 2.5. Area Kerja atau Lembar Kerja Adobe Illustrator cs6

Gambar 3.1. Struktur Organisasi SMA Islamic Centre

Gambar 4.1. Layout Kasar Spanduk Penerimaan Siswa atau siswi baru

Gambar 4.2. Layout Kasar Brosur

Gambar 4.3. Layout Kasar Flyer

Gambar 4.4. Layout Kasar X-Banner

Gambar 4.5. Layout Kasar Note Book

Gambar 4.6. Layout Kasar Goody Bag

Gambar 4.7. Layout Kasar Jam Dinding

Gambar 4.8. Layout Kasar Map

Gambar 4.9. Layout Kasar Kop Surat

Gambar 4.10. Layout Kasar Amplop

Gambar 4.11. Layout Kasar Pulpen

Gambar 4.12. Layout Kasar Memo

Gambar 4.13. Layout Kasar Topi

Gambar 4.14. Layout Kasar T-shirt

Gambar 4.15. Layout Kasar Mug

Gambar 4.16. Layout Kasar Payung

Gambar 4.17. Layout Kasar Pin SMA IslamiC Centre

Gambar 4.18. Layout Kasar Pin Rohis

Gambar 4.19. Layout Kasar Stiker Iscen

Gambar 4.20. Layout Kasar Gantungan Kunci

Gambar 4.21. Layout Kasar Spanduk Jagalah Kebersihan

Gambar 4.22. Layout Komprehensif Flayer SMA islamic centre

Gambar 4.23. Layout Komprehensif Sticker SMA islamic centre

Gambar 4.24. Layout Komprehensif Pulpen SMA islamic centre

Gambar 4.25. Layout Komprehensif GoodyBag SMA islamic centre

Gambar 4.26. Layout Komprehensif Spanduk selamat datang siswa dan siswi baru SMA islamic centre

Gambar 4.27. Layout Komprehensif Jam dinding islamic centre

Gambar 4.28. Layout Komprehensif Mug islamic centre

Gambar 4.29. Layout Komprehensif X-Banner SMA islamic centre

Gambar 4.30. Layout Komprehensif Brosur SMA islamic centre

Gambar 4.31. Layout Komprehensif Memo SMA islamic centre

Gambar 4.32. Layout Komprehensif NoteBook SMA islamic centre

Gambar 4.33. Layout Komprehensif T-shirt SMA islamic centre

Gambar 4.34. Layout Komprehensif Kop surat SMA islamic centre

Gambar 4.35. Layout Komprehensif Map SMA islamic centre

Gambar 4.36. Layout Komprehensif Topi SMA islamic centre

Gambar 4.37. Layout Komprehensif Amplop SMA islamic centre

Gambar 4.38. Layout Komprehensif Payung SMA islamic centre

Gambar 4.39. Layout Komprehensif Pin SMA islamic centre

Gambar 4.40. Layout Komprehensif Pin rohis SMA islamic centre

Gambar 4.41. Layout Komprehensif Gantungan Kunci

Gambar 4.42. Layout Komprehensif Spanduk jagalah kebersihan SMA islamic centre

Gambar 4.43. Final Artwork Flayer SMA islamic centre

Gambar 4.44. Final Artwork stiker SMA islamic centre

Gambar 4.45. Final Artwork Pulpen SMA islamic centre/p> <p style="line-height: 2">Gambar 4.46. Final Artwork GoodyBag SMA islamic centre

Gambar 4.47. Final Artwork Spanduk Selamat datang siswa dan siswi baru SMA islamic centre

Gambar 4.48. Final Artwork Jam dinding SMA islamic centre

Gambar 4.49. Final Artwork Mug SMA islamic centre

Gambar 4.50. Final Artwork X-Banner SMA islamic centre

Gambar 4.51. Final Artwork Brosur SMA islamic centre

Gambar 4.52. Final Artwork Memo SMA islamic centre

Gambar 4.53. Final Artwork NoteBook SMA islamic centre

Gambar 4.54. Final Artwork T-shirt SMA islamic centre

Gambar 4.55. Final Artwork Kop surat SMA islamic centre

Gambar 4.56. Final Artwork Map SMA islamic centre

Gambar 4.57. Final Artwork Topi SMA islamic centre

Gambar 4.58. Final Artwork Amplop SMA islamic centre

Gambar 4.59. Final Artwork Payung SMA islamic centre

Gambar 4.60. Final Artwork Pin SMA islamic centre

Gambar 4.61. Final Artwork Pin rohis SMA islamic centre

Gambar 4.62. Final Artwork Gantungan Kunci SMA islamic centre

Gambar 4.63. Final Artwork Spanduk jagalah kebersihan SMA islamic centre


BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang Penelitian

Seiring Perkembangan jaman yang semakin pesat di dalam duniapendidikan menuntut setiap lembaga pendidikan khususnya yang berada di Kota Tangerang baik negeri maupun swasta untuk selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik dan menghasilkan lulusan yang unggul sesuai dengan tuntunan keilmuan yang semakin berkembang. Persaingan antar lembaga pendidikan yang semakin ketat juga dirasakan oleh SMA Islamic Centre yang berada di Kota Tangerang.

SMA Islamic Centre kota Tangerang yang beralamatkan di Jl. Ciujung Raya No.4, Karawaci Baru, Karawaci, Kota Tangerang, Banten 15116. Tidak hanya mengajarkan pengetahuan layaknya Sekolah Menengah Akhir juga membekali para siswa dan siswinya dengan berbagai keterampilan dan pendidikan umum yang sangat dibutuhkan tetapi SMA Islamic Centre kota Tangerang juga menambahkan ilmu agama untuk mencetak generasi yang berguna bagi nusa dan bangsa, cerdas dan Akhlaqul karimah. Salah satu lembaga Pendidikan yang ada di Kota Tangerang adalah Sekolah Menengah Akhir Islamic Centre Tangerang.

Dalam menghadapi persaingan antar lembaga pendidikan saat ini yang semakin ketat dan tak bisa dipungkiri lagi, SMA Islamic Centre Tangerang harus berusaha untuk menerapkan strategi pemasaran yang tepat, cepat dan juga efektif dengan tujuan untuk mencapai suatu keberhasilan dalam menarik minat calon siswa atau siswi barunya. Salah satu upaya yang ditempuh adalah dengan melakukan promosi. Promosi akan menjadi salah satu cara yang sangat efektif dan menjadi kunci keberhasilan dalam memenangkan persaingan yang ada dalam dunia pendidikan saat ini.

Peran promosi diyakini sangat penting sehingga sangat mutlak untuk dilakukan, dengan tujuan agar sekolah tersebut dapat dikenal oleh masyarakat luas. Biasanya promosi dilakukan dengan memasarkan atau memperkenalkan tentang lembaga pendidikan kepada masyarakat luas agar mereka dapat mengetahui profil, ruang lingkup sekolah, keunggulan, fasilitas, visi dan misi, kualitas pendidikan, prestasi sekolah, serta program-program pendidikan yang dilaksanakan.

Promosi merupakan salah satu penentu keberhasilan suatu program pemasaran. Pada hakikatnya promosi adalah suatu bentuk komunikasi pemasaran, yang dimaksud dengan komunikasi pemasaran adalah aktivitas pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, membujuk dan mengingatkan pasar sasaran atas sekolah atau lembaga pendidikan agar calon siswa dan siswi baru bersedia untuk masuk atau bergabung. Media Promosi yang sebelumnya ada di SMA Islamic Centre kota Tangerang adalah spanduk, banner, dan brosur. Dan nantinya media promosi yang sebelumnya telah ada di SMA Islamic Centre Tangerang akan di perbarui dan di rancang lagi media promosinya.

Media komunikasi visual adalah sarana untuk penyampaian pesan atau informasi kepada public dengan penggunaan media penggambaran yang hanya dapat terbaca oleh indera penglihatan. Media komunikasi visual mengkombinasikan seni, lambang, tipografi, gambar, desain grafis, ilustrasi, dan warna dalam penyampaiannya. Contoh dari media komunikasi visual, diantaranya dapat berupa spanduk, banner, brosur, flyer, Cover Buku, Mug, jam dinding, payung, pulpen, Goody bag, dan lainnya.

Dengan adanya Perancangan media komunikasi visual ini diharapkan proses promosi dan informasi yang dilakukan SMA Islamic Centre kota Tangerang setiap tahunnya menjadi lebih efektif, sehingga dapat memperluas informasi tentang SMA Islamic Centre kota Tangerang, agar dapat dikenal oleh masyarakat luas khususnya masyarakat sekitar kota Tangerang dan dapat memberikan informasi-informasi yang lebih up to date dan menarik tentang SMA Islamic Centre kota Tangerang kepada masyarakat terlebih lagi untuk calon siswa atau siswi baru agar tertarik untuk bergabung di Islamic Centre Tangerang, serta dapat membantu pihak pemasaran sekolah dalam meningkatkan jumlah angka pendaftaran sehingga dapat mencapai target pemasaran pada setiap tahunnya.

Berdasarkan analisis di atas, laporan skripsi ini mengambil judul : “Perancangan Media Desain Komunikasi Visual sebagai Sarana Promosi dan Informasi pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang”.

Rumusan Masalah

Berdasarkan dari permasalahan yang ada di atas, maka dapat dirumuskan beberapa permasalahan yang ada pada SMA Islamic Centre kota Tangerang, yaitu:

  1. Jenis media apa yang dibutuhkan pihak sekolah untuk mempromosikan SMA Islamic Centre Kota Tangerang ?

  2. Desain media komunikasi visual seperti apa yang menarik untuk mempromosikan SMA Islamic Centre Kota Tangerang ?

  3. Target seperti apa yang di harapkan pihak sekolah melalui perancangan media komunikasi visual pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang ?

Ruang Lingkup Penelitian

Sesuai dengan masalah penelitian yang dirumuskan diatas, agar pembahasan dari permasalahan yang ada menjadi lebih jelas dan terarah, maka dilakukan pembatasan ruang lingkup permasalahan pada hal-hal yang berkesinambungan dengan perancangan media komunikasi visual berupa Spanduk ucapan selamat datang peserta didik baru SMA Islamic Centre 2018/2019, Spanduk,Brosur, Flayer, X-Banner, Cover buku, Jam dinding, Goody bag, Map, Kop surat,Memo, Note, Amplop, Pulpen, Topi, T-shirt, Mug, Payung, Pin, Sticker dan Gantung Kunci.

Tujuan Dan Manfaat Penelitian

Tujuan Penelitian

  1. Untuk Mengetahui media atau desain apa saja yang sesuai untuk kebutuhan sekolah dalam mempromosikan dan menginformasikan sekolah SMA Islamic Centre kota Tangerang.

  2. Mengembangkan desain media komunikasi visual yang dapat menarik minat calon siswa dan siswi baru untuk bergabung di SMA Islamic Centre kota Tangerang.

  3. Dengan adanya desain media komunikasi visual di harapkan semakin banyak siswa dan siswi baru, siswa dan siswi pindahan, orang tua dan masyarakat tertarik bergabung di SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

Manfaat Penelitian

  1. Dengan menggunakan media komunikasi visual diharapkan calon siswa dan siswi baru, relasi sekolah, dan masyarakat dapat mengetahuiinformasi yang lebih jelas tentang SMA Islamic Centre kota Tangerang.

  2. Dengan menerapkan konsep desain yang layak dan lebih menarik diharapkan siswa dan siswi baru banyak yang semakin tertarik untuk bergabung di SMA Islamic Centre kota Tangerang.

  3. Melalui pengembangan media komunikasi visual ini diharapkan dapat membantu sekolah untuk memasarkan sekolah yang berguna untuk meningkatkan minat siswa dan siswi baru untuk bergabung di SMA Islamic Centre kota Tangerang.

Metodologi Penelitian

Untuk memperoleh data dan informasi yang dibutuhkan dalam penulisan karya ilmiah Skripsi ini, penulis menggunakan beberapa metode didalamnya. Adapun metode yang digunakan adalah sebagai berikut :

Metode Analisa Permasalahan

Analisa permasalahan di dapatkan pada saat penulis melakukan pertemuandengan stakeholder, untuk mendapatkan permasalahan penelitian skripsi ini penulis melakukan wawancara pada hari Jum’at tanggal 20 April 2018 oleh bapak Indra Priharstyadi S.Sos selaku stakeholder.

Pengumpulan Data

  1. Metode Observasi

  2. Observasi dilakukan untuk pengambilan data yang diperlukan untuk perancangan Desain melalui pengamatan dan membuat pencatatan secara sistematik terhadap unsur-unsur yang telah diteliti dengan tujuan secara langsung pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

  3. Metode Wawancara (Interview)

  4. Wawancara adalah pengumpulan data dengan cara bertatap muka langsung dengan orang yang akan diwawancarai, untuk memperoleh informasi yang lebih jelas, bapak Indra Priharstyadi S.Sos selaku stakeholder.

  5. Studi Pustaka

  6. Studi pustaka adalah pengumpulan data–data berupa teori, mempelajari dan memahami buku–buku. Penelitian yang digunakan untuk mendapatkan data yang akurat berdasarkan pada buku-buku, jurnal, dan media tertulis lain yang berkaitan dengan penulisan Laporan Skripsi konsentrasi Multimedia Audio Visual and Broadcasting (MAVIB), sebagai panduan secara teoritis.

Metode Analisa Perancangan Media

Perncangan media komunikasi visual sebagai penunjang media informasi dirancang berdasarkan analisa analisa terhadap media yang telah digunakan pada media sebelumnya, selain dari itu juga terhadap analisa kebutuhan yang di ajukan kepada stakeholder, selanjutnya dirancang menggunakan aplikasi program komputer grafis. Media yang akan digunakan sebagai sarana penunjang informasi dan promosi pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang dengan menggunakan Adobe photoshop CS6 dan Adobe illustrator CS6.

Metode Konsep Desain

Dalam konsep desain akan disampaikan tahapan-tahapan proses desain media yaitu :

  1. Perencanaan Media

  2. Perancanaan Media adalah segala bentuk dan saluran yang digunakan untuk menyampaikan informasi dan pesan Perencanaan

  3. Perencanaan Pesan

  4. Perencanaan Pesan adalah merupakan sesuatu yang disampaikan seseorang melalui surat secara tidak langsung.

  5. Perencanaan Visual

  6. Perencanaan Visual adalah adalah sebuah rangkaian proses penyampaian informasi atau pesan kepada pihak lain dengan penggunaan media penggambaran yang terbaca oleh indra penglihatanPada tahap perencanaan visual.

Sistematika Penulisan

Pada sistematika penulisan terbagi menjadi lima bab dan setiap bab terbagi dalam sub bab dengan urutan pembahasan sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Dalam bab ini penulis menguraikan Latar Belakang, Rumusan Masalah, Ruang Lingkup, Tujuan dan Manfaat, Metode Penelitian serta Sistematika Penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Dalam bab ini penulis menjelaskan teori-teori umum dan khusus yang berkaitan dengan judul pengembangan yang dapat dijadikan sebagai dasar acuan untuk penulisan bab selanjutnya.

BAB III IDENTIFIKASI MASALAH

Dalam bab ini penulis menggambarkan objek yang dibuat mengenai sejarah singkat sekolah, Struktur Organisasi, Wewenang dan Tanggung Jawab tiap-tiap bagian, Product Information, Market Analysis, Market Potential, Market Segmentation dan Marketing Objective.

BAB IV KONSEP DESAIN

Berisi tahapan-tahapan : Perencanaan Media berisi Tujuan Media, Strategi Media dan Program Media. Perencanaan Pesan, yang berisi Tujuan Pesan dan Strategi Pesan. Perencanaan Visual, yang berisi Tujuan Visual, Strategi Visual dan Proses Desain. Pada Proses Desain terdapat Layout Kasar, Layout Komprehensif dan Final Art Work.

BAB V PENUTUP

Berisikan tentang kesimpulan, saran, dan kesan yang dapat di berikan oleh penulis dari hasil penelitian selama observasi.

DAFTAR PUSTAKA

Berisikan tentang referensi yang digunakan dalam penyusunan hasil laporan skripsi.

LAMPIRAN

Berisikan daftar dari keseluruhan lampiran – lampiran yang melengkapi laporan sebagai lampiran.


BAB II

LANDASAN TEORI

Teori Umum

Konsep Dasar Perancangan

Menurut Fauriatun Helmiah dan Cici Hardianti (2017:113) [1], Perancangan adalah penggambaran, perencanaan, dan pembuatan sketsa pengaturan atas beberapa elemen yang terpisah kedalam suatu kesatuan yang utuh dan berfungsi.

Menurut Rusdi Nur (2018:15)[2], Perancangan adalah Suatu proses yang bertujuan untuk menganalisis, menilai memperbaiki dan menyusun suatu sistem, baik sistem fisik maupun non fisik yang optimum untuk waktu yang akan datang dengan memanfaatkan informasi yang ada.

Menurut Vidila Rosalina, dkk (2015:22)[3], Perancangan merupakan pengembangan sistem dari sistem yang sudah ada atau sistem yang baru, dimana masalah-masalah yang terjadi pada sistem lama diharapkan sudah teratasi pada sistem yang baru. Tahap perancangan sistem mempunyai dua tujuan utama, yaitu:

  1. Untuk memenuhi kebutuhan kepada pemakai sistem.
  2. Untuk memberiakan gambaran yang jelas dan rancangan desain yang lengkap kepada ahli-ahli teknis lainnya yang terlibat.

Konsep Dasar Promosi

Pengertian Promosi

Promosi adalah usaha untuk menyampaikan pesan kepada publik khususnya adalah para konsumen.

Menurut Dewi Immaniar Desrianti, dkk. (2014:425)[4], Promosi adalah tindakan menginformasikan atau meningkatkan konsumen tentang spesifikasi produk atau merek. Promosi mempunyai kekuatan untuk menyampaiikan pesan, dan diperlukan perancangan khusus agar promosi tersebut memiliki visual yang kuat dan menciptakan keserasian didalam rangkaian pemasaran, karena promosi adalah berkaitan langsung dalam upaya untuk memperkenalkan produk kepada konsumen dengan memikat hati mereka melalui pemberian kesan-kesan baik, yang mampu diingat dan dirasakan oleh konsumen.

Sedangkan Menurut Lusyani Sunarya, dkk (2016:320)[5], berpendapat bahwa promosi adalah suatu bentuk komukasi pemasaran, yang dimaksud dengan komunikasi pemasaran adalah aktivitas pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, mempengaruhi atau membujuk, dan mengingatkan pasar sasaran atas perusahaan dan produknya agar bersedia menerima dan loyal pada produk yang ditawarkan perusahaan yang bersangkutan.

Menurut Naveen Baweja (2015:85)[6], Promotion includes providing information about the product, pursuing the target consumers to buy the product and influence them. The various activities that help ease the availability bale of goods are commonly known as "promotion activities" or promotional mix. They include all those activities that are undertaken sale of products. Promotion includes providing information about the attributes of the product and communicating messages satisfying its shareholders, government dealers and the like. The main objectives of sales promotion activities are under:

  1. Providing Information

  2. Increase in Sales

  3. Reducing Seasonal Decline

  4. Dever Providing Information

  5. Conviction of Buyers

  6. To Keep Memory Alive

(Promosi termasuk memberikan informasi tentang produk, mengejar target konsumen untuk membeli produk dan mempengaruhi mereka. Berbagai kegiatan yang membantu mempermudah ketersediaan barang yang lazim dikenal sebagai “kegiatan promosi” atau bauran promosi. Mereka termasuk semua kegiatan yang dilakukan penjualan produk. Promosi termasuk memberikan informasi tentang atribut produk dan mengkomunikasikan pesan memuaskan pemegang sahamnya, dealer pemerintah dan sejenisnya. Tujuan utama kegiatan promosi penjualan berada di bawah:

  1. Memberikan informasi

  2. Peningkatan penjualan

  3. Mengurangi penurunan musiman

  4. Membrikan informasi

  5. Keyakinan pembeli

  6. Untuk tetap memory alive

Menurut Chris Hackley dan Rungpaka Amy Hackley (2015)[7], Promotion is one quarter of the marketing mix, along with physical distribution, price and product, but it can command extensive resources and can also be the most important element of competitive success in some circumstances. (Promosi adalah seperempat dari bauran pemasaran, bersama dengan distribusi fisik, harga dan prodik, tetapi dapat memerintahkan sumber daya yang luas dan juga dapat menjadi elemen yang paling penting dari keberhasilan kompetitif dalam beberapa keadaaan).

Menurut Hamza Kaka Abdul Wahab (2017:40)[8], Promotion can be defined as the activities undertaken by an organization or company to transmit or disseminate information, to persuade, and remind customers and other stakeholdersabout the organization’s products and services available on the market. (Promosi dapat didefinisikan sebagai kegiatan yang dilakukan oleh organisasi atau perusahaan untuk mentransmisikan atau menyebarkan Informasi, untuk meyakinkan, dan mengingatkan pelanggan dan pemangku kepentingan lainnya mengenai produk organisasi dan Layanan yang tersedia di pasaran).

Pada hakikatnya promosi adalah suatu bentuk komunikasi pemasaran. Yang dimaksud dengan komunikasi pemasaran adalah aktivitas pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, mempengaruhi atau membujuk dan mengingatkan pasar sasaran atas perusahaan dan produknya agar bersedia menerima dan loyal pada produk yang ditawarkan perusahaan yang bersangkutan.

Tujuan Promosi

Menurut Fandy Tjiptono yang di kutip oleh jurnal Lusyani Sunarya, dkk (2015:80)[5], Tujuan utama dari promosi adalah Menginformasikan, mempengaruhi dan membujuk, serta mengingatkan pelanggan sasaran tentang perusahaan dan bauran pemasaranya.

Bentuk Promosi

Menurut Dewi Immaniar Desrianti, dkk (2014:425-426)[4], Beberapa tugas khusus itu sering disebut bentuk promosi, antara lain:

  • Personal Selling adalah komunikasi langsung (tatap muka) antara penjual dan calon pelanggan untuk memperkenalkan suatu produk kepada calon pelanggan dan membentuk pemahaman pelanggan terhadap produk sehingga mereka akan mencoba dan membelinya;
  • Mass Selling adalah pendekatan yang menggunakan media komunikasi untuk menyampaikan informasi kepada khalayak ramai dalam satu waktu. Metode ini memang tidak sefleksibel personal selling, namun merupakan alternatif yang lebih murah untuk menyampaikan informasi ke khalayak (pasar sasaran) yang jumlahnya sangat banyak dan tersebar luas;
  • Promosi Penjualan adalah bentuk persuasi langsung melalui penggunaan berbagai insentif yang dapat diatur untuk merangsang pembelian produk dengan segera atau meningkatkan jumlah barang yang dibeli pelanggan;
  • Public Relations (Hubungan Masyarakat), adalah upaya komunikasi menyeluruh dari suatu perusahaan untuk mempengaruhi persepsi,
  • opini, keyakinan dan sikap berbagai orang yang terlibat, mempunyai kepentingan dan dapat mempengaruhi kemampuan perusahaan dalam mencapai tujuannya;
  • Direct Marketing (Pemasaran Langsung), adalah sistem pemasaran yang bersifat interatif, yang memanfaatkan satu atau beberapa media iklan untuk menimbulkan respon yang terukur atau tranksaksi di sembarang lokasi. Umumnya bentukbentuk promosi memiliki fungsi yang sama, hanya saja dapat dibedakan berdasarkan tugas-tugas khususnya.
  • Konsep Dasar Informasi

    Pengertian data

    Menurut Dr. Willy Abdillah, M. Sc. (2018:126)[9], “Metode penelitian terpadu sistem informasi-promosi teoretis, pengukuran, dan pengujuain statistis” Data adalah input utama yang akan diolah dalam proses penelitian untuk menghasilkan output yang akan menjawab masalah dan pertanyaan penelitian. Data penelitian berperan penting dalam menentukan desain penelitian dan teknik analisis.

    Sementara menurut Deni Prasetiyati dalam Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi (2016:4)[10], “Data dapat didefinisikan sebagai kenyataan yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian dan kesatuan nyata”.

    Pengertian Informasi

    Menurut Japerson Hutahaean (2014:9)[11], Informasi adalah data yang di olah menjadi benuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi penerimanya. Sumber informasi adalah data. Data kenyataan yang menggambarkam suatu kejadian – kejadian dan kesatuan nyata. Kejadian – kejadian (event) adalah kejadian yang terjadi pada saat tertentu.”

    Menurut Anwar Muthohari, dkk (2016:158)[12], Informasi adalah rangkaian data yang mempunyai sifat sementara, tergantung dengan waktu, mampu memberi kejutan atau surprise pada yang menerimanya. Intensitas dan lamanya kejutan dari informasi, disebut nilai informasi. Informasi yang mempunyai nilai, biasanya karena rangkaian data yang tidak lengkap atau kadaluarsa.

    Menurut Peter Janich dan Eric Hayota (2018)[13], Berpendapat bahwa Information is a concept with an extraordinarily broad reach. It touches on variois aspect of engineering, where its lileage goes back to claude shanno’s 1948 “mathematical theory of communication”. (Informasi adalah konsep dengan jangakuan luar biasa luas. Itu menyentuh pada berbagai aspek rekayasa, di mana garis keturunannya kembali ke klaude 1948 shannon’s “teori matematika komunikasi”.

    Menurut Marian A Jiagge, dkk (2017:17)[14], Berpendapat bahwa Information is one vital resource that plays a significant part in a nation’s development. Advancement in scientific and technological development is induced by the availability of information.(Informasi merupakan salah satu sumber vital yang berperan penting dalam pembangunan bangsa. Kemajuan Dalam perkembangan ilmiah dan teknologi diinduksi oleh tersedianya informasi).

    Informasi dapat disimpulkan sebagai hasil dari pengelolahan data dalam suatu bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi penerimanya untuk pengambilan keputusan.

    Konsep Dasar Media

    Pengertian Media

    Pengertian Media menurut Dewi Immaniar Desrianti, dkk (2014:386)[4], Media adalah aneka sarana komunikasi yang dipakai untuk mengantar dan menyebarluaskan pesan komersial kepada khalayak sasaran atau dapat dikatakan salah satu periklanan yang dilakukan melalui saluran media tertentu, seperti brosur, spanduk, media luar ruang.

    Menurut Fauriatun Helmiah dan Cici Hardianti (2017:113)[15], Media adalah perantara atau pengantar pesan dari pengirim kepada penerima pesan. Secara lebih khusus, pengertian media dalam proses belajar mengajar adalah alat – alat grafis, photografis atau elektronis untuk menangkap, memproses, dan menyusun kembali informasi visual atau verbal.

    Alternatif Media

    Menurut Sri Wahyuni, dkk (2017:20)[16], Alternatif Media Secara umum yang tersedia dapat dikelompokkan menjadi media cetak, media elektronik, media luar ruang dan media lini bawah :

    1. Media Cetak Media yang statis dan mengutamakan pesan dengan jumlah kata, gambar atau foto, baik dalam tata warna maupun hitam putih. Bentuk iklan dalam media cetak biasanya berupa iklan baris, iklan display, pariwara dan iklan masyarakat. Jenis-jenis media cetak terdiri atas surat kabar, buku profil, majalah, tabloid, brosur dan lain-lain.

    2. Media Elektronik Media dengan teknologi dan hanya bisa digunakan bila ada transmisi siaran. Bentuk-bentuk iklan dalam media elektronik biasanya berupa sponsorship, iklan partisipasi (disisipkan ditengah-tengah film atau acara), pengumuman acara, iklan layanan masyarakat, jingle, sandiwara dan lain-lain. Jenis-jenis media elektronik terdiri atastelevisi dan radio.

    3. Media Luar Ruang (outdoor) Media iklan (berukuran besar) yang dipasang ditempat-tempat terbuka seperti di pinggir jalan, di pusat keramaian, atau tempat-tempat khusus lainnya, seperti di dalam bis, gedung, pagar tembok dan sebagainya. Jenisjenis media luar ruang meliputibillboard, baliho, poster, spanduk umbul-umbul, transit (panel bis), balon raksasa dan lain-lain.

    4. Media Dalam Ruang (indoor) Media iklan yang biasanya berukuran kecil atau sedang yangdipasang didalam ruangan. Jenis media dalam ruangan adalah panel indoor, poster, poster session dan lain-lain.

    5. Media Lini Atas Media lini atas adalah media komunikasi yang dapat dicerna atau ditangkap dengan indera penglihatan sekaligus indera pendengaran seperti televisi.

    6. Media Lini Bawah Media-media minor yang digunakan untuk mengiklankan produk. Umumnya ada empat macam media yang digunakan dalam media lini bawah, yaitu pameran, direct mail, point of purchase, merchandising schemes dan kalender.

    Media Komunikasi Visual

    Menurut Lusyani Sunarya, dkk (2015:79)[5], Media Komunikasi Visual adalah sarana untuk penyampaian pesan atau informasi kepada publik yang dirangkai dengan penggunaan media penggambaran yang hanya dapat terbaca oleh indera penglihatan.

    Konsep Dasar Desain

    Pengertian desain

    Menurut Sri Wahyuni, dkk (2017:20)[16], Desain merupakan art direction, yaitu penampilan visual secara menyeluruh dari iklan. Hasil kerja sama antara art direction dan copywriter (berupa konsep verbal dan visual) dipadukan secara sinergis ke dalam desain melalui proses standar, yaitu membuat sketsa-sketsa kasar, menentukan alternatif desain, hingga final artwork (FAW).

    Dari pengertian diatas dapat ditarik kesimpulan, desain adalah suatu tampilan yang berupa teks dan gambar yang mempengaruhi tampilan, rasa, dan fungsi biasanya terdapat pada media cetak yang bertujuan untuk memberikan informasi agar informasi yang disampaikan dapat terlihat menarik.

    Definisi Desain Grafis

    Menurut JUD (2016:36)[17], desain grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan media gambar yang bersifat komunikatif dan informatif.

    Menurut Hady Soenarjo (2014:62)[18], Desain grafis adalah ilmu yang mempelajari konsep komunikasi dan ungkapan kreatif, teknik dan media untuk menyampaikan pesan dan gagasan secara visual, dengan mengolah elemen desain grafis berupa bentuk gambar, huruf dan warna, serta tata letaknya, sehingga pesan dan gagasan dapat diterima oleh sasarannya.

    Kesimpulan dari desain grafis adalah proses komunikasi menggunakan elemen visual, seperti tulisan, bentuk, dan gambar yang dimaksudkan untuk menciptakan persepsi akan suatu pesan yang disampaikan.

    Fungsi-Fungsi Desain

    Menurut Lusyani Sunarya, dkk (2016:60)[5], Fungsi-Fungis Desain antara lain :

    1. Fungsi Informasi : Desain selalu menyampaikan informasi dan mengirim pesan secara visual.

    2. Fungsi Identifikasi : Desain selalu menyiratkan atau menyuratkan identitas pengirim pesannya lewat karakter visual.

    3. Fungsi Persuasi : Desain mampu mengekspresikan isi dari pesan dan menghadirkan resonansi atau getaran emosi lewat bahasa visualnya (seperti emosi dala bahasa musikal) sehingga dapat menimbulkan persuasi.

    Pengertian Tipografi

    Tipografi (typography) adalah ilmu yang mempelajari tentang huruf. Dengan perkembangan font-font komputer, kita akan leluasa memilih jenis font yang diinginkan. Namun memilih font adalah pekerjaan yang melelahkan karena sering banyaknya font yang tersedia.

    Menurut Kartika Ayu Ardhanariswari dan Retno Hendariningrum (2014:262)[19], Tipografi/Typeface adalah merupakan seni memilih jenis huruf, yang terdiri dari ratusan desain jenis huruf yang tersedia, menggabungkannya dengan jenis huruf yang berbeda, menggabungkan sejumlah kata yang sesuai dengan ruang yang tersedia, dan menandai naskah untuk proses typesetting, menggunakan ketebalan dan ukuran huruf yang berbeda.

    Sedangkan Puji Anto, dkk (2017:97)[20], menjelaskan Typography juga bisa dikatakan sebagai seni dalam menggunakan, memilih dan mengaplikasikan huruf karena jika salah dalam memilih huruf, maka akibatnya adalah tidak sampainya informasi ketika media tadi dilihat/dibaca membacanya.

    TDari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa typography merupakan seni dalam memilih atau menggunakan huruf agar mudah dibaca dalam menyampaikan informasinya.

    Sedangkan Puji Anto, dkk (2017:97)[20], penjelasan prinsip keilmuan typography :

    1. Legibility adalah kualitas pada huruf yang membuat huruf tersebut dapat terbaca dengan baik.

    2. Readibility adalah penggunaan huruf dengan memperhatikan hubungannya dengan huruf lainnya sehingga dapat terlihat dengan jelas

    3. Visibility adalah kemampuan suatu huruf, kata, atau kalimat dalam suatu media visual.

    4. Clarity adalah kemampuan huruf-huruf yang digunakan dalam suatu media, dapat dibaca dan dimengerti oleh target yang dituju.

    Anatomi huruf merupakan gabungan dari seluruh komponen dari suatu huruf merupakan identifikasi visual yang dapat membedakan antara huruf yang satu dengan yang lain. Apabila kita telah memahami anatomi huruf secara baik, dengan mudah kita dapat mengenal sifat dan karakteristik dari setiap jenis huruf. Berikut adalah anatomi huruf:

    Pengertian Warna

    Menurut Ririn Fatmawati dan Sri Widayati (2016:2)[21], menyimpulkan bahwa “warna adalah suatu keindahan yang terbentuk dari tiga unsur yaitu cahaya, objek dan observer.”

    Sedangkan menurut Marsha Anindita dan Menul Teguh Riyanti (2016:6)[22], Warna merupakan fenomena yang terjadi karena adanya tiga unsur yaitu cahaya, objek dan observer (dapat berupa mata kita ataupun alat ukur). Apabila salah satu unsur diatas tidak berfungsi sebagaimana mestinya kita tidak dapat melihat cahaya.

    Kesimpulan yang dapat ditarik ialah warna bagian pengalaman indera penglihatan (mata) yang diterima dari pantulan sinar atau cahaya pada suatu obyek atau benda tertentu. Sensitivitas warna dihasilkan dari interaksi antara warna dengan indra sensitif warna yang ada pada kita

    Pengertian Citra dan Image

    Menurut Aat Ruchiat Nugraha (2015:3)[23], “Citra adalah apa yang terlihat di mata khalayaknya tentang perusahaan, termasuk yang dilihat khalayak pada produk, layanan, karyawan, bangunan, simbol-simbol yang digunakan, dan objek lainnya yang memberikan kontribusi terhadap realitas perusahaan”.

    Kesimpulan Citra atau image adalah data dalam gambar. Citra dapat berupa grafik, foto, hasil rontgen, dan tanda tangan, ataupun gambar yang lain.

    Pengertian Layout

    Menurut Kartika Ayu Ardhanariswari dan Retno Hendariningrum (2014:262)[19], layout adalah sebuah model atau pola penyusunan dalam suatu halaman atau bidang iklan. Penelitian ini akan melihat analisis iklan dari design iklan dan tipe layout iklan.

    Menurut Gabby Thanissia Halim, dkk (2016:3)[24], layout adalah tata letak elemen-elemen desain terhadap suatu bidang dalam media tertentu untuk mendukung konsep/pesan yang akan disampaikan. Secara umum layout (tatak letak) merupakan usaha untuk menyusun, menata, atau memadukan elemen-elemen grafis seperti teks, gambar, tabel, dan lain-lain sehingga lebih menarik dan komunikatif.

    Dari beberapa pendapat diatas dapat kita simpulkan, layout adalah tata letak pada elemen desain yang memadukan elemen grafis berupa tulisan, gambar, ilustrasi, teks, tabel, alamat dan lain sebagainya

    Menurut Gabby Thanissia Halim, dkk (2016:3)[24], Prinsip Layout adalah :

    1. Sequence (Urutan) Sequence disebut juga urutan perhatian. Informasi yang disajikan dalam sebuah layout harus diurutkan sesuai dengan urutan yang mana yang dibaca terlebih dahulu. Jika tidak ada urutan dalam penyampaian informasi, maka informasi itu akan membuat pembacaya kesulitan dalam menangkap pesannya. Kecenderungan membaca sesorang digambarkan seperti huruf Z, C, L, T, dan I.

    2. Emphasis (Penekanan) Salah satu pembentuk emphasis adalah kontras. Kontras ini juga merupakan elemen yang membentuk sequence. Kontras bisa muncul dengan mengatur ukuran, posisi, warna, bentuk, dan masih banyak lagi. Kontras bisa juga muncul dari elemen yang memiliki daya tari kuat sehingga membuat orang tertarik untuk membaca.

    3. Balance (Keseimbangan) Keseimbangan dalam dunia desain grafis ada 2 macam, yaitu keseimbangan simetris dan keseimbangan asimetris. Keseimbangan simetris dapat dibuktikan secara matematis, sedangkan keseimbangan asimetris lebih bergantung pada visual. Keseimbangan asimetris lebih bisa memberikan kesan yang dinamis dan lebih efektif, cocok untuk desain yang modern, muda, hi-tech, dan bersahabat. Sedangkan keseimbangan simetris memiliki kesan yang lebih formal sehingga lebih cocok untuk desain yang konvensional, profesional, dan terpercaya.

    4. Unity (Kesatuan) Unity berkaitan dengan kesatuan dari elemen-elemen yang terlihat dan yang tidak terlihat, seperti pesan yang dibawa dalam konsep desain tersebut. Kesatuan bisa terlihat dari warna, tipografi, dan elemen-elemen desain lainnya dalam sebuah konsep desain

    Jenis Layout

    Menurut Desrianti ,dkk (2014:288)[4], jenis jenis layout diantaranya adalah:

    1. Layout kasar adalah Penerapan elemen-elemen desain media yang nantinya akan dipergunakan dalam perancangan media katalog yang disertai acuan standarisasi pada desain yang akan dibuat,umumnya dibuat dengan tampilan hitam putih, dibuat dengan coretan atau sketsa dengan menggunakan pensil gambar. Layout Kasar diperlukan sebagai panduan pada saat diproses desain dengan menggunakan aplikasi komputer.

    2. Layout Komprehensif adalah Proses desain yang sudah memasuki tahap komputerisasi san pewarnaan, namun tahap ini belum selesai seluruhnya, karena masih harus mengalami proses revisi.Jenis-jenis Informasi

    3. Final Artwork adalah hasil akhir dari layout komprehensif yang telah diperbaiki. Dimana tahap ini merupakan hasil akhir atau finishing yang kemudian dapat digunakan untuk acuan saat proses produksi.

    Elemen-Elemen Layout

    Menurut Debby Novita Sari, dkk (2015:6–7)[25], Didalam suatu layout tterdapat elemen – elemen yang digunakan untuk menyusun menjadi satu kesatuan layout, diantaranya :

    Teori Khusus

    Teori Desain Komunikasi Visual

    Menurut Hady Soenarjo (2014:62)[18], Teori Desain Komunikasi Visual adalah Perubahan nama dalam dunia pendidikan dari Desain Grafis menjadi Desain Komunikasi Visual di berbagai negarapun disebabkan oleh tuntutan industri. Isi pelajarannya ditambah dan targetnya diperluas. Desain Grafis lebih mengacu pada profesi yang sudah lebih dulu ada, sewaktu ruang lingkup seorang disainer ‘pesan visual’ lebih banyak di media cetak. Karena ‘pesan visual’ itu berwujud gambar (graphic) maka di sebut Desainer Grafis. Seiring berkembangnya waktu, bermunculan media baru sehingga sebuah ‘pesan visual’ tidak lagi hadir di media cetak saja tapi juga di media elektronik seperti film dan TV dan akhirnya di media interaktif seperti web dan posisi media elektronik dan interaktif saat ini di tengah masyarakat menjadi salah satu kebutuhan utama dalam dunia komunikasi.

    Desain Komunikasi Visual yang dijelaskan oleh Muhammad Rio Akbar (2016:85)[26], adalah ilmu yang mempelajari segala sesuatu yang berhubungan dengan konsep-konsep komunikasi serta ungkapan kreatif melalui berbagai macam media untuk menyampaikan sebuah pesan secara visual dengan menggunakan elemen-elemen grafis dan bahasa yang dapat diterima oleh sipenerima pesan tersebut.

    Poin-poin desain komunikasi visual :
    1. Konsep Komunikasi

    2. Melalui ungkapan kreatif

    3. Melalui berbagai media

    4. Menyampaikan pesan atau gagasan secara visual dari seseorang atau suatu kelompok kepada kelompok yang lain

    5. Menggunakan elemen-elemen grafis berupa bentuk dan gambar, susunan huruf, warna, serta tata letak, dan perwajahan.

    Aplikasi Penunjang Desain

    Adobe Photoshop cs6

    Menurut Lusyani Sunarya, dkk (2017:61) [27], Adobe Photoshop CS6 merupakan program pengolah gambar yang mampu bekerja pada bitmap dan vector. Hal ini merupakan kelebihan atau keunggulan dari Adobe Photoshop karena dengan kemampuan tersebut dapat memudahkan anda untuk mengolah foto, membuat obyek, maupun pengeditan foto lebih lanjut.

    Area Kerja Photoshop cs6

    Menurut AMC the School of Business (2016:8) [28], Area kerja Adobe Photoshop terdiri dari :

    1. The Application bar across the top contains a workspace switcher, menus (Windows only), and other application controls

    2. The Tools panel contains tools for creating and editing images, artwork, page elements, and soon. Related tools are grouped

    3. The Control panel displays options for the currently selected tool. In Illustrator, the control panel display option for the currently selected object. (In Adobe Photoshop* this is known as the Options bar.)

    4. The Document window displays the file you”re woriking on. Document windows can be tabbed and, in certain cases, grouped and docked.

    5. Panels help you monitor and modify your work. Panels can be grouped, stacked or docked.

    6. Panels help you monitor and modify your work. Panels can be grouped, stacked or docked.

    Gambar 2.1 Tampilan layar kerja After effect cs6

     

    Adobe Illustrator cs6

    Menurut Wahana Komputer (2014:3) [29], Adobe Illustrator CS6 adalah software pengolah vector dan gambar serta illustrasi yang dapat digunakan untuk membuat atau merancang suatu gambar imajinasi atau tokoh karakter. Adobe illustrator CS6 telah lama menjadi pilihan para professional ilustrasi, desainer, dan siapa saja yang ingin berkerja di dunia grafis. Hal baru dari Adobe Illustrator CS6 yang paling jelas adalah antarmuka yang lebih halus. Selain itu, Adobe Illustrator CS6 juga dilengkapi dengan Mercury Performance System yang membuat anda dapat mengerjakan data yang besar dan kompleks dengan mudah, cepat dan stabil. Adanya Anvanced creative tool memungkinkan anda untuk meng-capture gambar dengan lebih baik dari sebelumnya.

    Pemahaman elemen dasar dari jendela kerja Adobe Illustrator CS6 secara tidak langsung akan meningkatkan produktifitas kerja. Elemen dasar dari jendela kerja Adobe Illustrato CS6 diantaranya:

    Gambar 2.2 Interface Adobe Illustrator cs6

     

    1. Menu
      Menu merangkum segala fasilitas yang dimiliki Illustrator CS6 berupa kumpulan perintah-perintah dalam drop-down menu yang letaknya di bagian paling atas jendela program. Menu-menu berisi kumpulan perintah yang berhubungan dengan pengaturan dokumen, untuk save dokumen, seperti pembuatan dokumen kerja, penyimpanan, ekspor-impor file dan sebagainya.
    2. Gambar 2.3 Menu Adobe Illustrator cs6

       

    3. Tools Box
      Toolbox secara default mengambang di sisi kiri jendela program Illustrator CS6 berupa kumpulan tool-tool yang di gunakan untuk membuat atau mengedit sesuatu obyek ilustrasi. Illustrator CS6 melengkapi Anda dengan beragam tool dengan fungsi yang beragam pula. Anda bisa memindah-mindahkan toolbox ini di bagian mana pun pada jendela program Illustrator CS6. Berikut beberapa Tools Box berserta keterangan dari (Gambar 2.4. Tools Box) :

    Gambar 2.4 Tools Box Adobe illustrator cs6

     

    1. Selection Tool
      Untuk memilih atau menyeleksi objek.
    2. Direct-Select Tool
      Untuk memilih atau menyeleksi objek lebih dalam lagi, misalnya memilih objek yang berada dalam suatu grup. Bisa juga untuk memilih objek rumit yang sudah tergabung dalam sebuah grup secara detail. Dua tool di atas adalah tool box utama adobe illustrator, digunakan setiap ingin mengedit atau memanipulasi suatu objek seperti menggeser, mewarnai, memotong dan lain sebagainya. Untuk memilih lebih dari satu objek, tekan tombol Shift + pilih objek. untuk membuat duplikat objek Alt + Drag objek.
    3. Magic wand tool
      Untuk memilih objek lebih dari satu yang mempunyai atribut sama, seperti warna, ketebalan garis atau gradasi.
    4. Lasso Tool
      Untuk memilih objek dengan analogi tali lasso, yaitu mengelilingi objek yang akan dipilih menggunakan tool ini.
    5. Pen Tool
      Untuk membuat objek secara detail titik per titik atau anchor point sehingga membentuk sebuah kurva. Kurva terbuka maupun kurva tertutup. Tiap titik atau anchor point mempunyai 2 handle yang menentukan bentuk kurva tersebut bila digeser dengan mouse.
    6. Type Tool
      Untuk membuat dan mengedit text. Sama seperti Pen Tool, ada beberapa icon tambahan bila Type Tool ditekan agak lama.
    7. Line Tool
      Untuk membuat garis lurus. Sama halnya seperti tool-tool sebelumnya, ada beberapa icon tambahan bila tool ini ditekan agak lama. Indikasinya adalah segitiga kecil di masing-masing icon Tool Box.
    8. Rectangle Tool
      Untuk membuat gambar kotak. Sama seperti tool-tool sebelumnya, ada beberapa tool tambahan bila icon ini ditekan agak lama.
    9. Pencil Tool
      Untuk menggambar bebas/freehand. Cocok digunakan dengan tablet. Tool ini kurang lebih mirip dengan Pen Tool. Klik dua kali pada icon akan ada opsi-opsi untuk mengisi parameter tambahan.
    10. Rotate Tool
      Untuk memutar objek. Tekan shift untuk memutar dengan sudut putaran 45 derajat. Jika objek ingin diputar sambil dibuatkan duplikatnya, tekan Alt. Klik dua kali pada icon akan ada opsi-opsi untuk mengisi nilai pemutaran objek.
    11. Reflect Tool
      Untuk membuat refleksi atau kebalikan dari objek. Jika objek sudah terefleksi, tekan Alt untuk membuat duplikat objek. Klik dua kali pada icon akan ada opsi untuk mengisi nilai refleksi objek.
    12. Scale Tool
      Untuk merubah ukuran objek. Jika objek sudah terefleksi, tekan Alt untuk membuat duplikat objek. Klik dua kali pada icon akan ada opsi-opsi untuk mengisi nilai pembesaran objek.
    13. Shear Tool
      Untuk memiringkan objek. Jika objek sudah terefleksi, tekan Alt untuk membuat duplikat objek. Klik dua kali pada icon akan ada opsi-opsi untuk mengisi nilai kemiringan objek.
    14. Warp Tool
      Untuk mendistorsi objek. Klik dua kali pada icon akan ada opsi-opsi untuk mengisi parameter perubahan objek.
    15. Gradient Tool
      Untuk mengedit arah gradasi pada objek. Pilih objek yang sudah diaplikasikan gradasinya lalu drag kursor gradasi melintasi objek tersebut. Untuk membuat gradasi, pilih kurva/path tertutup lalu tekan “>” kemudian parameter gradasi dapat diakses pada tab gradient.
    16. Blend Tool
      Untuk mengubah atribut blending objek. Klik ganda pada icon ini akan menampilkan menu Blend Options.
    17. Knife Tool
      Untuk memotong suatu objek. Prinsipnya sama dengan Scissors Tool, namun dengan pendekatan yang berbeda. Pilih objek lalu klik+Alt bersamaan sambil drag mouse terhadap bagian objek yang akan dipotong.
    18. Hand Tool
      Untuk menggeser bidang kerja sehingga lebih leluasa dalam menjelajah design yang kita buat. Tekan spasi/space bar untuk menggeser bidang kerja.
    19. Zoom Tool
      Untuk memperbesar atau memperkecil area kerja. Klik untuk zoom out dan Alt klik untuk zoom in.

    Gambar 2.5 Area ker adobe illustrator cs6

     

    Konsep Dasar Analisis SWOT

    Menurut Syaipul Hadi Hatmansyah dan Jumi Herlita (2015:93) [30], Analisis SWOT adalah mengenali tingkat kesiapan fungsi dan keseluruhan fungsi terikat pada tujuan perusahaan, maka analisa SWOT dilaksanakan dari satu fungsi ke fungsi yang lain menurut urutan yang sesuai dengan herarki struktur fungsi-fungsi baku, yakni dari fungsi transaksi sampai dengan fungsi inti manajemen.

    Konsep Dasar Elisitasi

    Menurut Dede Bachtiar dan Atikah dalam Jurnal Sisfotek Global (2015:74)[31], Elisitas berisi usulan rancangan sistem baru yang diinginkan oleh pihak manajemen terkait dan disanggupi oleh penulis untuk dieksekusi.” Elisitasi dilakukan melalui tiga tahap yaitu sebagai berikut :

    1. Elisitasi Tahap I
      Berisi seluruh rancangan sistem baru yang diusulkan oleh pihak manajemen terkait melalui proses wawancara.
    2. Elisitasi Tahap II
      Adalah hasil pengklasifikasian dari elisitasi tahap I berdasarkan metode MDI. Metode MDI ini bertujuan untuk memisahkan antara rancangan sistem yang penting dan harus ada pada sistem baru dengan rancangan yang disanggupi oleh penulis untuk dieksekusi.
      1. "M" pada MDI itu artinya Mandatory (penting). Maksudnya requirement tersebut harus ada dan tidak boleh dihilangkan pada saat membuat sistem baru.
      2. "D" pada MDI itu artinya Desirable. Maksudnya requirement tersebut tidak terlalu penting dan boleh dihilangkan. Tetapi jika requirement tersebut digunakan dalam pembentukan sistem, akan membuat sistem tersebut lebih sempurna.
      3. "I" pada MDI itu artinya Inessential. Maksudnya bahwa requirement tersebut bukanlah bagian dari sistem yang dibahas dan merupakan bagian dari luar sistem.
    3. Elisitasi Tahap III
      Merupakan hasil penyusutan dari elisitasi tahap II dengan cara mengeliminasi semua requirement yang optionnya I pada metode MDI. Selanjutnya semua requirement yang tersisa diklasifikasikan kembali melalui metode TOE, yaitu sebagai berikut:
      1. T artinya Technical, maksudnya bagaimana tata cara/teknik pembuatan requirement tersebut dalam sistem yang telah diusulkan.
      2. O artinya Operational, maksudnya bagaimana tata cara penggunaan requirement tersebut dalam sistem yang akan dikembangkan.
      3. E artinya Economy, maksudnya berapa banyak biaya yang dikelarkan guna membangun requirement tersebut didalam sistem. Metode TOE tersebut dibagi kembali menjadi beberapa option, yaitu:
        1. High (H) : Sulit untuk dikerjakan, karena tehnik pembuatan dan pemakaiannya sulit serta biayanya mahal. Sehingga requirement tersebut harus dieliminasi.
        2. Middle (M) : Mampu untuk dikerjakan
        3. Low (L) : Mudah untuk dikerjakan
    4. Final Draft Elisitasi
      Merupakan hasil akhir yang dicapai dari suatu proses elisitasi yang dapat digunakan sebagai dasar pembuatan suatu sistem yang akan dikembangkan.

    Literature Review

    Literature riview atau bisa dikatakan Penelitian sebelumnya yaitu sebagai landasan acuan untuk bahan penelitian, yang berisi uraian teori-teori. Yang dilakukan dengan cara membaca, dan meriview dari berbagai macam sumber. Dalam upaya ini perlu melakukan studi pustaka sebagai salah satu dari penerapan metode penelitian yang akan dilakukan.
    1. Penelitian yang di lakukan oleh Lusyani Sunarya, dkk (2017)[5], dengan judul “Desain Merchandise pada batu hotel & villas” Penelitian ini bertujuan untuk memperomosikan batu hotel & villas dengan cara membuat desain merchandise yang bertujuan untuk di berikan kepada setiap pelanggan yang menginap di hotel dan peneliti bertujuan membuat kembali desain merchandise yang baru karna desain merchandise yang sebelumnya tidak di perbarui.
    2. Penelitian yang di lakukan oleh Chriz Syahnaz Aris dan Siti Maria Ulfah (2017)[32], dengan judul “Desain mercendise sebagai penunjang informasi dan promosi SD Islam Miftahul Huda” Penelitian ini bertujuan untuk agar promosi dan informasi dapat tepat sasaran salah satunya adalah dengan berbentuk mercendise. Oleh sebab itu akan dilakukan, perancangan media promosi mercendise yang akan dijadikan pelengkap untuk media promosi untuk meningkatkan jumlah siswa/siswi baru.
    3. Penelitian yang dilakukan oleh Dewi Imaniar, dkk (2014)[4], yang berjudul “Enriching Media Merchandise Sarana Penunjang Promosi Studi Kasus Pada Book Store” Biacara mengenai bisnis retail tidak lepas dari pentingnya pelayanan kepada konsumen dan kualitas barang yang baik. Tetapi pada masa sekarang ini seiring dengan Stidaklah cukup untuk bisa meningkatkat pendapatan dan menjaring konsumen yang loyal. Hal ini membuat perusahaan berfikiri keras untuk bisa bertahan dan stabil dalam bisnisnya. Salah satunya dengan menggunakan media promosi dalam hal ini lebih kearah media cetak atau media visual yang secara tidak langsung nilai efektifitasnya terasa dalam mengkomunikasikan program-program pemasaran produk.
    4. Penilitian yang di lakukan oleh Sunarya Lusyani, dkk (2015)[33], dengan judul “Keefektifan media komunikasi visual sebagai penunjang promosi pada perguruan tinggi raharja” Perkembangan media komunikasi dapat diterapkan pada perguruan tinggi dalam memperkenalkan atau menaikan citra dan popularitas atau mempromosikan dan memberi informasi kepada calon mahasiswa dan mahasiswi baru. Pada hakikatnya pada kasus ini keefektifan media promosi dinilai dalam menyebarkan informasi, mempengaruhi atau membujuk calon mahasiswa dan mahasiswi baru untuk bergabung di perguruan tinggi tersebut. Metode penelitian yang digunakan dengan quisioner untuk menilai keefektifan beberapa media promosi yang telah terimplementasi seperti brosur, spanduk, poster, billboard, katalog, paper bag, flyer maupun merchandise.
    5. Penelitian yang di lakukan oleh Soraya Fatmawati dan Ali Muhtadi (2016)[21], dengan judul “EVALUASI PELAKSANAAN PEMBELAJARAN PROGRAM STUDI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL MSD YOGYAKARTA” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesesuaian antara pelaksanaan pembelajaran Program Studi (Prodi) DKV di ASRD MSD Yogyakarta dengan standar atau kriteria yang telah dirumuskan. Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi dengan menggunakan model evaluasi kesenjangan. Subjek atau responden adalah Ketua Program Studi, dosen dan mahasiswa Prodi DKV MSD Yogyakarta. Penelitian ini dilaksanakan dengan menempuh 5 tahap, yaitu: penyusunan desain, penetapan kelengkapan program, pengumpulkan data, pengukuran tujuan atau analisis data, dan perbandingan.
    6. Penelitian yang dilakukan oleh Banulnanc Uyan Dur (2014) [34], title “Model Aspects of Open Access to Multimedia Broadcast Services in the Evolved Packet System”. Multimedia broadcast is the most efficient method to distribute identical content to multiple users in the Evolved Packet System (EPS). EPS enables efficient usage of network resources and provisioning of quality of service for every user. Third-party control allows applications in an enterprise domain to invoke network functions like multimedia broadcast. In this paper, an approach to modeling the behavior of Service Capability Server (SCS) for multimedia broadcast in EPS is presented.Third-party applications can access multimedia broadcasting capabilities by using Parlay X Web Service interfaces.
      (Desain informasi telah menjadi jauh lebih penting sebagai akibat dari kekacauan yang dibuat oleh diproses tumpukan data dan meningkat untuk memastikan lebih mudah dipahami melalui presentasi informasi. Desain visual dari informasi dan data penting tidak hanya untuk meningkatkan perceptibility tetapi juga mengungkapkan pola kompleks informasi, dan instruktif, persuasif dan panduan tergantung pada isi dan tujuan. Dalam penelitian ini, menggabungkan visualisasi data dan info grafis bekerja ke pendidikan desain komunikasi visual akan memiliki kontribusi yang signifikan untuk melatih desainer dengan cukup kualifikasi untuk memenuhi persyaratan dari dunia sekarang ini dengan menggunakan analisis komparatif mengkaji perbedaan penggunaan fitur linguistic dan analisis sistematis dokumen yang memanfaatkan kumpulan data besar untuk mengidentifikasi budaya desain konvensi dalam kategori tertentu).
    7. Penelitian yang dilakukan oleh Banulnanc Uyan Dur (2014) [35], dari Nigeria yang berjudul “Graphics Communication an Appraisal of an Art of Learning in Contemporary Nigerian Education”. Penelitian ini menjelaskan bahwa: The concept of communication graphics is characterized by the technology that is infused with informationand communication technology which cover any product that stores, retrieves, manipulates, transmits or receive information that helps in disseminating knowledge through graphic device visuals. That generates interest which is the key note to instruction, motivation, stimulation and ultimate finding relevance through the provision of changing experiences in knowledge disseminating.
      (Konsep grafis komunikasi dicirikan oleh teknologi yang diresapi dengan informasi dan teknologi komunikasi yang meliputi setiap produk yang menyimpan, mengambil, memanipulasi, mengirimkan atau menerima informasi yang membantu dalam menyebarluaskan pengetahuan melalui grafis perangkat visual. Yang menghasilkan bunga yang catatan kunci untuk instruksi, motivasi, stimulasi dan akhir menemukan relevansi melalui penyediaan mengubah pengalaman dalam pengetahuan menyebarkan. Ini adalah istilah genetik yang menggabungkan berbagai bidang profesional dari spektrum luas yang berkisar dari desain produk yang berkomunikasi dengan berbagai bentuk gadget elektronik dan alat-alat dari sektor teknologi informasi dan komunikasi seperti proyek komputer, saluran televisi dan media lainnya muncul yang memungkinkan organisasi untuk berbagi informasi di proses pembelajaran. Studi ini menyoroti latar belakang historis grafis komunikasi dan penilaian desain grafis komunikasi di Nigeria kontemporer. Ini membahas peran yang komunikasi bermain di Nigeria pendidikan kontemporer. Itu berjalan lebih jauh untuk membahas isu-isu di grafis komunikasi menganggap seni belajar dan akhirnya diakhiri dengan efektivitas grafis komunikasi dalam pendidikan Nigeria kontemporer).
    8. Penelitian yang dilakukan oleh Panayiota Dionyssopoulou, dkk (2014:1) [36], yang berjudul “Visual Communication Management Technologies in Promoting Tourism Destinations. This paper is to investigate the role of visual communication as one of the main factors in order to promote destinations of Greek Tourism Industry and to influence perspective tourists. analyzing the use of print and electronic media, with particular emphasis on the Internet, as well as, to focus on the tourism offer, attempting to outline the specific actions used by the tourism businesses in order to communicate with potential tourists/customers. The results and conclusions of both the primary and secondary survey demonstrate the contribution of Visual Communication in tourism and the need to redefine the relationships and the ways of communication between tourism businesses and tourists, according to new requirements in the evolutionary process of the Greek tourism industry.
      (karya ini adalah untuk menyelidiki peran komunikasi visual sebagai salah satu faktor utama untuk mempromosikan tujuan dari industri pariwisata Yunani dan mempengaruhi perspektif wisatawan. menganalisis penggunaan media cetak dan elektronik, dengan penekanan khusus pada Internet, juga, untuk fokus pada pariwisata tawaran, mencoba untuk menguraikan tindakan-tindakan spesifik yang digunakan oleh bisnis pariwisata untuk berkomunikasi dengan wisatawan. Hasil dan kesimpulan dari survei dasar dan menengah menunjukkan kontribusi Komunikasi Visual di bidang pariwisata dan kebutuhan untuk mendefinisikan kembali hubungan dan cara komunikasi antara bisnis pariwisata dan turis, sesuai dengan persyaratan baru dalam proses evolusi dari industri pariwisata Yunani).
    9. Penelitian yang dilakukan oleh Listia Natadjaja (2015) [37], dari United States yang berjudul “The Ideal Female Body on the Packaging Design of Traditional Medicine”. Penelitian ini menjelaskan bahwa: This study suggested that visual communication designers strive to create an effective visual message that is understandable and meaningful, but the inefficiency of visual communication design can interfere with the perception and the meaning of their design creation potential. Discipline outside visual communication design can offer perspectives and practical theory are useful for the study of visual communication design.
      (Desain yang memberikan pesan dan retorika gambar dilambangkan linguistik gambar, dengan produk desain kemasan dapat mempengaruhi ide produk menggunakan foto dan ilustrasi dalam suatu prodak. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk membaca tubuh wanitadiki melalui pendekatan tekstual atau sastra dengan menggunakan semiotic sebagai metode analisis).
    10. Penelitian yang dilakukan oleh Zena O’Connor (2015) [38], yang berjudul “Colour, Contrast and Gestalt Theories of Perception: The Impact in Contemporary Visual Communications Design” . Visual communications design, which generally relates to design projects with specific communication objectives, includes most forms of graphic and digital design that have a commercial or an educational purpose. The effectiveness of such design projects rests on how well the embedded communications objectives are met from the perspective of the target audience. In advertising as in education, various post-campaign evaluation techniques are used to measure effectiveness. The challenge for designers is to create designs that are aesthetically appropriate and visually engaging for the audience, but which are also functionally legible. Of the design elements available to the designer of visual communications, colour and contrast play key roles in visual perception, and the strategic use of these can contribute to the effectiveness of visual communications design. Examining the roles that colour and contrast within the context of Gestalt theories of perception provides additional insight into the ways in which these design elements can be harnessed to improve the effectiveness of visual communications design.
      (Desain komunikasi visual, yang umumnya berkaitan dengan proyek-proyek desain dengan tujuan komunikasi tertentu, termasuk kebanyakan bentuk grafis dan desain digital yang memiliki komersial atau tujuan pendidikan. Efektivitas proyek desain semacam itu bersandar pada seberapa baik tertanam komunikasi tujuan terpenuhi dari perspektif target audiens. Dalam iklan pendidikan, berbagai teknik evaluasi pasca-kampanye digunakan untuk mengukur efektivitas. Tantangan bagi desainer adalah untuk membuat desain secara visual menarik dan estetis tepat untuk penonton, tetapi juga fungsional terbaca. Elemen desain tersedia untuk desain komunikasi visual, warna dan kontras memainkan peran kunci dalam persepsi visual, dan penggunaan strategis ini dapat berkontribusi untuk efektivitas desain komunikasi visual. Meneliti peran bahwa warna dan kontras dalam konteks teori-teori Gestalt persepsi menyediakan tambahan wawasan ke dalam cara-cara di mana elemen desain dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan efektivitas desain komunikasi visual).

    BAB III

    IDENTIFIKASI MASALAH

    Gambaran Umum Obyek Yang di Teliti

    Sejarah Singkat SMA Islamic Centre Kota Tangerang

    SMA Islamic Centre Kota Tangerang semula bernama SMA Al Mahmud yang didirikan pada tahun 1997. SMA Al Mahmud bernaung di bawah yayasan Al Mahmud dan mendapatkan ijin operasional dari Kanwil Depdiknas Provinsi Jawa Barat sesuai dengan SK Nomor : 324/102.1.Kep/OT/1996, tanggal 27 Mei 1996.
    Tepatnya pada tanggal 5 Agustus 1999 SMA Al Mahmud berganti nama menjadi SMA Islamic Centre. Hal ini sejalan dengan Akta Notaris Yayasan Islamic Centre dan diperkuat dengan Surat Pengukuhan Kanwil Depdiknas Provinsi Jawa Barat Nomor : 253/102.07/g/OT/1999 tanggal 8 Oktober 1999 tentang pengalihan pengelolaan SMA Al Mahmud dari Yayasan Al Mahmud ke Yayasan Islamic Centre sampai sekarang ini.
    Lokasi SMA Islamic Centre Kota Tangerang Terkini : Jl. Ciujung Raya No.4 Karawaci Baru. Karawaci. Kota Tangerang. Banten 15116.

    Prestasi Yang Pernah di Capai Siswa atau Siswi SMA Islamic Centre

    1. Bidang Akademis
      1. Juara I Lomba Cerdas Cermat UUD Negara RI Tahun 1945 dan TAP MPR RI se-Jabodetabek di Gedung MPR RI Jakarta tahun 2007 dalam rangka HUT MPR RI ke-62.
      2. Juara II Lomba Cerdas Cermat UUD Negara RI Tahun 1945 dan TAP MPR RI se-Provinsi Banten tahun 2008 dalam rangka seleksi tingkat provinsi.
      3. Juara I Lomba Cerdas Cermat UUD Negara RI Tahun 1945 dan TAP MPR RI se-Provinsi Banten tahun 2009 dan mewakili provinsi Banten untuk tingkat nasional.
      4. Juara II Lomba Cerdas Cermat UUD Negara RI Tahun 1945 dan TAP MPR RI se-Provinsi Banten tahun 2010 dalam rangka seleksi tingkat provinsi 2.
    2. Bidang Non Akademis
      1. Peserta terbaik III untuk Kultum Raimuna daerah se-Provinsi Banten tahun 2015 atas nama Fammela Putri kelas XII IPA.1.
      2. Juara III Lomba Tari Saman dengan penyelenggaraan SMA 8 bulan Oktober dalam rangka HUT SMAN 8.
      3. Juara III Lomba Musikalisasi Puisi dengan penyelenggaraan UMN bulan Oktober 2015 dalam rangka HUT UMN.
      4. Juara III Turnamen Taekwondo tanggal 9-10 April 2016 di GOR Dimyati kota Tangerang.
      5. Juara III Lomba PMR se-Provinsi Banten tanggal 14 Mei 2016 di Serang, Banten.
      6. Peserta Kejuaraan Pencak Silat Pekan Olahraga Kabupaten Tangerang (PORKAB) oleh M.Khoirul Efendi Kelas X IPA 2 sampai babak final di bulan Oktober 2017.
      7. Peserta English Festival di UIN Ciputat Tingkat Nasional oleh Khanaya Prameswari Dewi Kelas X IPA 2 sampai babak final di bulan Oktober 2017.
      8. Peserta Lomba Paduan Suara se-Provinsi Banten di Serang tanggal 29 Oktober 2017.
      9. Juara Harapan I Tari Saman se-Jabodetabek di UHAMKA, Jakarta tanggal 21 Oktober 2017.
      10. Juara III Lomba Futsal se-Kota Tangerang dalam rangka HUT SMA Penabur tanggal 29 Oktober 2017.
      11. Juara II Lomba Short Story (film pendek) di SMA Negeri 6 Kota Tangerang tanggal 1 November 2017.

    Visi, Misi dan Tujuan SMA Islamic Centre Kota Tangerang

    Visi

    Visi yang merupakan harapan dan cita-cita dari SMA Islamic Centre Kota Tangerang adalah: “Cerdas, Terampil, Disiplin, Berkarakter, dan Berakhlakul Karimah.

    Misi

    Misi SMA Islamic Centre dalam rangka mewujudkan visi yang telah ditetapkan yaitu:

    1. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif dengan menerapkan pendekatan saintifik disertai upaya-upaya perbaikan secara terus-menerus melalui kegiatan workshop dan pelatihan bagi para guru mengenai kurikulum yang direvisi dan implementasinya dalam kegiatan pembelajaran serta kepada para peserta didik melalui pelayanan Bimbingan & Konseling, baik itu secara personal maupun secara kelompok dengan pertemuan tatap muka di kelas, sehingga peserta didik diharapkan dapat mengenali potensi diri dan pengembangannya (Cerdas).
    2. Memberikan pelayanan prima dan menumbuhkan semangat belajar yang tinggi sehingga di dalam diri setiap peserta didik tumbuh motivasi untuk belajar sepanjang hayat melalui penyediaan bahan ajar di perpustakaan dan fasilitas internet serta fasilitas belajar lainnya seperti lapangan dan gedung olahraga dan studio musik beserta pelatih yang bersertifikat dalam kegiatan ekstrakurikuler (Cerdas).
    3. Melatih dengan tekun untuk meningkatkan ketrampilan peserta didik melalui pelayanan Bimbingan TIK, baik itu secara personal maupun secara kelompok dengan pertemuan tatap muka di kelas, sehingga peserta didik diharapkan dapat terampil dalam menguasai perkembangan teknologi mutakhir, dan melalui bimbingan tadarus Al Qur’an agar peserta didik dapat terampil membaca kitab suci dan mengamalkannya dengan baik (Terampil).
    4. Meningkatkan kemampuan peserta didik dalam ranah ketrampilan yang bersifat abstrak dengan memberikan latihan-latihan soal penilaian atau ulangan harian, tengah semester, dan akhir semester secara HOTS serta pengayaan dan kerjasama dengan lembaga bimbingan belajar untuk menyiapkan peserta didik terlatih dalam menghadapi Ujian Sekolah, USBN dan UNBK bagi Kelas XII (Terampil).
    5. Menumbuhkan sikap dan perilaku kepatuhan peserta didik terhadap tata tertib sekolah melalui program pembiasaan dan sosialisasi tata tertib sekolah kepada para guru, peserta didik dan orangtua serta warga sekolah lainnya (Disiplin).
    6. Meningkatkan kemampuan peserta didik dalam mengadakan hubungan timbal balik dengan lingkungan/budaya sekitar melalui kegiatan-kegiatan intrakurikuler dan ekstrakurikuler dengan mengutamakan muatan kepedulian sosial dan muatan kepedulian lingkungan secara ekologis (Berkarakter).
    7. Menumbuh kembangkan nilai-nilai luhur dan semangat kejuangan (patriotisme) dan kebangsaan (nasionalisme) melalui pengkajian keteladanan para tokoh melalui penugasan dan diskusi dalam sejumlah mata pelajaran yang berkaitan dengan biografi tokoh dan perjuangannya seperti mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia, Sejarah Indonesia, Seni Budaya dan lainnya (Berkarakter).
    8. Menumbuhkan sikap dan perilaku mulia melalui pengkajian nilai-nilai keagamaan melalui program pembiasaan yang pada akhirnya akan melahirkan budaya sekolah yang religius (Berakhlakul Karimah).

    Tujuan

    Tujuan yang hendak dicapai SMA Islamic Centre sesuai dengan Visi dan Misi yang telah ditetapkan adalah:

    1. Meningkatkan kedisiplinan, kejujuran, kreatifitas, inovasi, keuletan dan ketekunan siswa dalam belajar guna mencapai kehadiran lebih dari 95%.
    2. Membekali peserta didik pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan dan sesuai dengan potensinya untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi dengan batas ketuntasan belajar minimal lebih dari angka 77 dengan sikap baik.
    3. Membekali peserta didik pengetahuan dan keterampilan serta teknologi yang diperlukan oleh masyarakat sekitar dengan kemampuan menguasai bahasa Indonesia dan bahasa asing serta sejumlah program komputer dan kemampuan akses internet.
    4. Membekali peserta didik agar mempunyai semangat juang dan sikap kerja keras untuk mengejar ketertinggalan dengan menghargai jerih payah sendiri dan orang lain serta kepedulian untuk memeliharanya.
    5. Mempersiapkan peserta didik agar menjadi pribadi yang mempunyai semangat yang tinggi untuk belajar secara mandiri dan berkarya yang menghasilkan produk kewirausahaan.
    6. Membekali peserta didik agar menjadi pribadi yang menyayangi dan dapat beradaptasi dengan lingkungan dan budaya sekitar dengan menjaga ketertiban, kebersihan dan kesehatan diri dan lingkungan serta kerapihan dan kenyamanan belajar.
    7. Mempersiapkan peserta didik yang memahami budaya bangsa dan mengikuti keteladanan para pendiri bangsa dan tokoh bangsa dengan meriwayatkan tokoh-tokoh pahlawan bangsa dan pemikiran-pemikiran besar serta karya-karya mereka.
    8. Mempersiapkan peserta didik yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta berakhlak mulia dengan menjalankan program-program keagamaan sebagai suatu pembiasaan seperti mengucapkan dan menjawab salam, sholat berjama’ah, tadarus Al Qur’an, berakhlak baik, bertutur kata dan bersikap sopan santun.

    Struktur Organisasi SMA Islamic Centre

    Wewenang Dan Tanggung Jawab

    1. Ketua Umum
      Wewenang:
      - Merekrut Kepala Sekolah, guru dan karyawan.
      - Menentukan manajemen keuangan.
      - Menandatangai Kesepakatan Kerja Bersama dan SK sebagai legalitas dokumen.
      - Menentukan kebijakan global sekolah.
      Tanggung Jawab:
      - Menjalankan Visi dan misi Yayasan sesuai dengan Anggaran Dasar.
      - Memberikan wewenang kepada para ketua divisi sehubungan dengan hal-hal yang berkaitan dengan ruang lingkup masing-masing divisi
      - Berhak mendelegasikan kepada salah satu pengurus Harian dalam melakukan hubungan dengan pihak-pihak di luar Yayasan.
      - Memimpin dan mengkoordinasikan seluruh anggota dan pengurus Yayasan.
      - Mengkoordinasikan program kerja Yayasan baik perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, maupun pertanggungjawaban.
    2. Pengawas Pembina SMA
      Wewenang:
      - Memilih dan menentukan metode kerja untuk mencapai hasil yang optimal dalam melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan kode etik profesi,
      - Menetapkan tingkat kinerja guru dan tenaga lainnya yang diawasi beserta faktor-faktor yang mempengaruhinya,
      - Menentukan atau mengusulkan program pembinaan serta melakukan pembinaan
      Tanggung Jawab:
      - Melaksanakan pengawasan penyelenggaraan pendidikan di sekolah sesuai dengan penugasannya
      - Meningkatkan kualitas proses belajar-mengajar/bimbingan dan hasil prestasi belajar/bimbingan siswa dalam rangka mencapai tujuan pendidikan
    3. Kepala Sekolah
      Wewenang:
      - Mengesahkan perubahan dokumen.
      - Mengendalikan sistem manajemen mutu.
      - Mengangkat dan memberhentikan jabatan dalam unit kerja.
      - Memberi teguran bagi guru dan pegawai yang melanggar disiplin dan tata tertib
      - Mendelegasikan tugas apabila berhalangan hadir.
      - Menandatangani surat-surat dinas dan surat berharga.
      Tanggung Jawab:
      - Menetapkan dan memastikan kebijakan mutu sekolah dilaksanakan dengan baik dan terkendali.
      - Mengelola/Mengkoordinir kegiatan Wakasek, Koordinator Teori dan guru.
      - Memimpin pembinaan personil (guru dan pegawai).
      - Membuat penilaian terhadap guru.
      - Merencanakan RAPBS.
      - Menyelenggarakan rapat koordinasi dan tinjauan manajemen.
    4. Wakasek Bid. Kurikulum
      Wewenang:
      - Mengambil tindakan kreatif pembagian tugas dan penyusunan jadwal pembelajaran
      - Mengambil inisiatif untuk mengkoordinasikan dan mengarahkan dalam penyusunan, pengambangan dan pelaksanaan kurikulum
      - Mengkoordinasikan penyusunan dan pengembangan modul mata pelajaran / bahan ajar
      - Mengkoordinasikan penyusunan program pembelajaran ( tahunan dan semester), skenario pembelajaran (rencana pembelajaran)
      - Membina pembelaj aran MGMP sekolah
      - Mengambil inisiatif pembinaan lomba-lomba bidang akademis
      - Melakukan koordinasi dalam kegiatan ulangan dan ujian ( harian, mid semester, semester, ujian akhir)
      - Melakukan tindakan koordinasi pelaksanaan studi banding
      - Melakukan tindakan prakasa secara proaktif lomba model pembelajaran efektif
      Tanggung Jawab:
      - Meningkatkan program kerja bidang kurikulum
      - Menetapkan kegiatan belajar mengajar
      - Melaksanakan penilaian akhir semester dan penilaian akhir tahun
      - Mengontrol dan memeriksa keterlaksanaan KBM
      - Mengontrol dan memeriksa kebersihan kelas dan lingkungan sekolah
      - Merekapitulasi keterlaksanaan pembelajaran
      - Melaksanakan piket pagi
      - Peningkatan mutu guru dan tenaga administrasi
    5. Wakasek Bid. Kesiswaan
      Wewenang:
      - Mengkoordinir seleksi penerimaan siswa baru
      - Menyeleksi calon siswa baru teladan dan penerimaan beasiswa
      - Mengusulkan calon pembina OSIS dan pembina ekstakurikuler
      - Mengontrol kegiatan bimbingan dan konseling
      - Memberikan masukan atau pendapat guna peningkatan mutu dan peningkatanpelayanan pendidikan.
      Tanggung Jawab:
      - Menyusun program kerja waka kesiswaan
      - Melaksanakan pelaksanaan penerimaan peserta didik baru
      - Menyusun program pembinaan kesiswan
      - Mengkoordinir pembina ekstrakurikuer dalam melaksanakan tugas
      - Mengkoordinir pendataan keadaan siswa secara keseluruhan
      - Mengkoordinir pelaksanaan pemilihan siswa teladan, penerimaan beasiswa dan pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi
      - Mengkoordinir pelaksanaan tata tertib dalam rangka menjamin keamanansekolah
      - Menangani proses dan prosedur mutasi siswa
      - Mengadminstrasi kegiatan pembinaan kesiswaan dan ekstrakurikuler
      - Mensosialisasikan kebijakan kepala sekolah
      - Mengkoordinir pelaksanaan kegiatan bimbingan dan konseling.
    6. Wakasek Bid. Sarana
      Wewenang:
      - Melaksanakan dan menyusun program pengembangan dan pemeliharaan sarana prasarana.
      - Menyusun program kegiatan sarana prasarana.
      - Melaksanakan analisis dan kebutuhan sarana prasarana.
      - Membuat usulan dan pengadaan sarana prasarana.
      - Memantau pengadaan bahan praktek siswa.
      - Melakukan penerimaan, pemeriksaan dan pencatatan barang ke dalam buku induk.
      - Mengkoordinasikan dan mengawasi pemeliharaan, perbaikan, pengembangan dan penghapusan sarana.
      - Melaksanakan pengelolaan sistem administrasi sarana prasarana.
      - Melaksanakan tugas lain yang ditetapkan Kepala Sekolah
      Tanggung Jawab:
      - Merencanakan dan melaksanakan program pengembangan dan pemeliharaan sarana prasarana.
      - Mengkoordinir pelaksanaan inventaris.
      - Memberikan instruksi dan memastikan dilaksanakannya instruksi tersebut
    7. Wakasek Bid. Humas
      Wewenang:
      - Mengatur dan menyelenggarakan hubungan sekolah dengan orang tua / wali siswa
      - Membina hubungan sekolah dengan Komite Sekolah
      - Membina pengembangan hubungan antar sekolah dengan lembaga-lembaga pemerintah, dunia usaha - dunia industri, dan lembaga sosial lainnya
      - Menyusun laporan pelaksanaan hubungan masyarakat secara berkala
      Tanggung Jawab:
      - Tercapainya kerjasama dengan dunia industri/dunia usaha dan masyarakat dengan baik
      - Pendidikan sistem ganda pada setiap program studi terlaksana dengan baik
      - Membantu peta dunia kerja industri
      - Sekolah dikenal oleh masyarakat dan dunia industri/dunia usaha
      - Melaksanakan reuni
      - Melaksanakan PBM dengan baik
      - Terlaksananya uji profesi dengan hasil memuaskan
      - Sarana/prasarana unit produksi berkembang
      - Memberbaiki sarana prasarana unt produksi
      - Mempertanggung jawabkan keuangan unit produksi
      - Karir siswa tercapai optimal
      - Bursa kerja di sekolah terselenggara dengan baik
      - Memelihara hubungan bak dengan majelis sekolah
      - Terselenggaranya unit produksi di sekolah dengan baik.
      - Membantu kepala sekolah dalam menyusun RAPBS
      - Melaporkan segala kegiatan yang dilaksanan baik secara berkala maupun insidentil
    8. Wakasek Bid. Keagamaan
      Wewenang:
      - Penyiapan perumusan kebijakan teknis dan perencaaan di bidang pendidikan agama dan keagamaan islam.
      - Pelaksanaan pelayanan, bimbinga dan pembinaan di bidang pendidikan agama islam pada pendidikan anak usia dini, taman kanak kanak, pendidikan dasar, pendidikan menengah, pendidikan diniyah, pendidikan al-Quran dan pondok pesantren, serta pengelolaan sistem informasi pendidikan agama dan keagamaan islam.
      - Evaluasi dan penyusunan laporan di bidang pendidikan-pendidikan agam dan keagamaan.
      Tanggung Jawab:
      - Membantu Kepala Sekolah dalam merumuskan Pendidikan Agama Islam
      - Memberikan pedoman kepada semua siswa/siswi dalam pelaksanaan kegiatan Pendidikan Agama Islam di sekolah
      - Mengawasi kegiatan Pendidikan Agama Islam secara langsung agar dapat berjalan dengan lancar
      - Melaksanakan kegiatan Pendidikan Agama Islam
    9. Guru Mata Pelajaran
      Wewenang:
      - Memberi penilaian hasil belajar
      - Memberi sanksi dan penghargaan kepada siswa
      Tanggung Jawab:
      - Menyusun Program Pembelajaran
      - Melaksanakan Program Pembelajaran dengan dilengkapi administrasi
      - Melaksanakan Evaluasi Pembelajaran
      - Melaksanakan analisa hasil evaluasi
      - Menyusun dan Melaksanakan Program Perbaikan / Pengayaan
    10. Koord. BK/BP
      Wewenang:
      - Menyusun dan mengembangkan bimbingan dan konseling.
      - Melaksanakan pembinaan siswa.
      Tanggung Jawab:
      - Merumuskan dan melaksanakan bimbingan konseling kepada siswa.
      - Menyusun program kegiatan BP/BK.
      - Memeriksa kemajuan siswa.
      - Menindaklanjuti laporan guru dan wali kelas atas pelanggaran tata tertib siswa.
      - Melakukan bimbingan dan konseling terhadap siswa yang bermasalah.
      - Melaksanakan pembinaan siswa.
      - Melaksanakan pengelolaan sistem administrasi BP/BK
      - Melaksanakan tugas lain yang ditetapkan Kepala Sekolah
    11. Peserta Didik/Siswa
      Tanggung Jawab:
      - Belajar dan Mengerjakan Pekerjaan Rumah (PR)
      - Melakukan Upacara Bendera
      - Berbuat Baik Kepada Guru dan Teman di Sekolah
      - Menaati tata tertib sekolah.
      - Membayar SPP dan segala sesuatu yang dibebankan sekolah kepadanya, sepanjang sesuai dengan peraturan yang berlaku.
      - Turut membina suasana sekolah yang aman, tertib dan tenteram, di mana suasana keagamaan menjadi dominan.
      - Menjaga nama baik sekolah di manapun ia berada dan menjadi “kebanggaan” baginya mendapat kesempatan belajar pada sekolah yang bersangkutan.
      - Senantiasa menjaga kebersihan kelas dan lingkungannya.
      - Memelihara keamanan dan ketertiban kelas sehingga suasana belajar menjadi aman, tenteram dan nyaman.
      - Melakukan kerja sama yang baik dengan teman sekelasnya dalam berbagai urusan dan kepentingan kelas serta segala sesuatunya dilakukan dengan cara musyawarah dan mufakat.
      - Memelihara dan mengembangkan semangat dan solidaritas, kesatuan dan kebanggaan, suasana keagamaan dalam kelas, sehingga memberi peluang untuk mengaktualisasikan ajaran-ajaran Islam dan berlomba-lomba untuk kebaikan


    Informasi Produk

    Produk

    Media Produk desain komunikasi visual ini didasarkan kepada kebutuhan SMA Islamic Centre Kota Tangerang dalam memberikan informasi dan promosi, biasanya desain komunikasi sekolah pada lembaga pendidikan untuk memperkenalkan kepada masyarakat luas khususnya calon siswa atau siswi baru dan siswa atau siswi transfer, agar mereka dapat mengetahui keunggulan, prestasi, fasilitas, visi dan misi, kualitas pendidikan, kegiatan ekstrakulikuler, biaya pendaftaran serta program-program pendidikan yang dilaksanakannya, desain komunikasi visual pada sebuah lembaga pendidikan sangatlah penting dibutuhkan untuk keperluan promosi, penyampaian informasi dan meningkatkan citra dari sebuah lembaga pendidikan kepada masyarakat luas.

    SMA Islamic Centre Kota Tangerang merupakan sekolah SMA swasta yang berada di Kota Tangerang, dimana setiap tahunnya selalu melakukan kegiatan promosi sekolah dalam rangka menarik minat calon siswa atau siswi baru dan siswa atau siswi transfer untuk bergabung di sekolah tersebut. Menunjang program promosinya tentunya sangat membutuhkan peranan media komunikasi visual yang dapat dijadikan sebagai sarana dalam menginformasikan tentang ruang lingkup pendidikannya kepada masyarakat khususnya calon siswa atau siswi dan siswa atau siswi transfer baru agar dapat bergabung dengan SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

    Adapun beberapa pengembangan media komunikasi visual yang dirancang sebagai sarana promosi pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang, diantaranya:Spanduk Selamat Datang Peserta Didik Baru SMA Islamic Centre Kota Tangerang, Brosur, Flayer, Banner, Poster, Notebook, Kalender, Jam Dinding, Goody Bag, Map, Kop Surat, Amplop, Pulpen, Topi, T-shirt, Mug, Payung, Pin Iscen, Pin Rohis, Sticker Iscen, Gantungan kunci Iscen dan Spanduk Jagalah kebersihan.

    Latar Belakang Produk

    Media informasi dan Media promosi yang digunakan oleh SMA Islamic Centre Kota Tangerang dalam menunjang program promosi pada saat ini masih menggunakan media komunikasi visual yang berupa media banner dan sepanduk yang dipasang di sekitar area sekolah dan media brosur yang disebarkan ke setiap sekolah SMP atau MTs.

    Kedua media tersebut dianggap masih minim dan kurang efektif dalam menginformasikan dan mempromosikan SMA Islamic Cenre Kota Tangerang kepada calon siswa atau siswi baru, siswa atau siswi transfer dan masyarakat luas.

    Sehingga pihak sekolah membutuhkan adanya pengembangan pada media yang ada sebelumnya serta penambahan media komunikasi visual yang baru yang lebih efektif dan menarik yang dapat digunakan untuk menginformasikan secara detail dan lengkap tentang ruang lingkup serta keunggulan dari sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

    Media yang dibutuhkan yaitu dalam bentuk media komunikasi visual, diantaranya:Spanduk Selamat Datang Peserta Didik Baru SMA Islamic Centre Kota Tangerang, Brosur, Flayer, Banner, Poster,Note, Kalender, Jam Dinding, Goody Bag, Map, Kop Surat, Amplop, Pulpen, Topi, T-shirt, Mug, Payung, Pin Iscen, Pin Rohis, Sticker Iscen, Gantungan kunci Iscen.

    Melalui pengembangan media komunikasi visual ini diharapkan dapat menarik minat calon siswa atau siswi baru, siswa atau siswi transfer dan masyarakat luas, untuk bergabung menjadi bagian dari SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

    Perkembangan Produk

    Dalam menginformasikan dan mempromosikan SMA Islamic Centre Kota Tangerang, pihak sekolah masih menggunakan media komunikasi visual dalam bentuk media cetak seperti media banner, spanduk dan brosur. Seiring dengan kemajuan teknologi di bidang pemasaran yang berkembang semakin pesat saat ini, maka pihak sekolah menginginkan adanya pengembangan serta penambahan pada media informasi dan promosinya yang lebih efektif, menarik dan juga up to date yang dapat digunakan untuk memberikan informasi-informasi yang lebih detail tentang ruang lingkup pendidikannya, serta dapat membantu pihak pemasaran sekolah dalam meningkatkan jumlah angka pendaftaran sehingga dapat mencapai target pemasaran pada setiap tahunnya melalui pengembangan media komunikasi visual ini.

    Material Produk

    Sehubungan penelitian yang dilakukan pada lembaga instansi pendidikan, dapat disampaikan bahwa bentuk produk yang di informasikan kepada target sasaran adalah produk yang menunjang informasi dan promosi pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang dengan pengertian tersebut maka peneliti menyampaikan mengenai material produk dalam pengembangan desain komunikasi visual pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang, yaitu sebagai berikut:

    Spesifikasi Produk

    Media komunikasi visual memiliki kelebihan dalam memberikan informasinya, yaitu dapat menggunakan teks, foto, warna, gambar dan elemen-elemen desain grafis. Pengembangan media komunikasi visual ini digunakan oleh pihak sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang sebagai media penunjang informasi dan promosi kepada masyarakat khususnya calon siswa dan siswi baru dan siswa dan siswi transfer. Beberapa media yang digunakan, diharapkan dapat memberikan banyak manfaat, baik bagi pihak sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang maupun masyarakat luas. Didalam proses pembuatannya terdapat manfaat, kelebihan dan kekurangannya, yaitu sebagai berikut :

    1. Kelebihan
      1. Menyampaikan media informasi dan promosi dengan mudah dan efektif.
      2. Dapat menarik minat calon siswa atau siswi baru maupun siswa atau siswi transfer untuk bergabung.
      3. Dapat dikenal masyarakat luas di sekitar kota tangerang dan sekitarnya dan meningkatkan citra sekolah.
    2. Manfaat
      1. Menghemat waktu dalam proses penyampaian informasi dan juga promosi
      2. Tampilan menjadi lebih menarik.
      3. Informasinya update dan menarik secara visualisasi
    3. Kekurangan
      1. Mudah rusak
      2. Membutuhkan biaya lebih yang lumayan besar dalam memproduksinya.
      3. Informasi yang terdapat di media desain komunikasi visual harus up to date setiap tahunnya.


    Biaya Produk

    Pembuatan media ini membutuhkan biaya yang cukup besar, didalam proses pembuatannya dibutuhkan berbagai macam jenis bahan produk Media Komunikasi Visual yang sesuai dengan kebutuhan memperomosikan dan menginformasikan.

    Market Analysis

    Market analisis adalah investigasi terdokumentasi dari pasar yang digunakan untuk menginformasikan kegiatan perencanaan lembaga pendidikan terutama sekitar keputusan persediaan, pembelian, perluasan tenaga kerja atau kontraksi, fasilitas, pembelian peralatan modal, kegiatan promosi dan banyak aspek yang sangat berpengaruh terhadap lembaga pendidikan. Analisa pasar produk pendidikan akan ditawarkan kepada masyarakat wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya. Market analisis terdapat dua aspek yang sangat berpengaruh.

    Market Positioning

    SMA Islamic Centre Kota Tangerang dalam melakukan promosi dan memberikan informasi dengan cara membuat beberapa media komunikasi visual yang digunakan sebagai sarana informasi dan promosinya. Target konsumennya berasal dari calon siswa atau siswi baru, siswa atau siswi transfer dan masyarakat.

    Belum terdapatnya media informasi dan promosi dalam bentuk desain komunikasi visual yang efektif dan menarik, sehingga kurang menunjukkan image atau citra sekolah kepada masyarakat luas. Adanya pengembangan media komunikasi visual ini diharapkan suatu image atau citra”pesan” mengenai produk, jasa, ide atau gagasan akan diposisikan di dalam benak konsumen, relatif terhadap penawaran pesaingnya.

    Kondisi Pesaing

    Pesaing SMA Islamic Centre Kota tangerang antara lain dari SMA Swasta dan SMA Negeri yang terdapat pada wilayah Tangerang, antara lain :

    Potential Market

    Media informasi dan promosi dalam bentuk media komunikasi visual ini ditujukan untuk memberikan informasi secara detail dan mejadi lebih efektif kepada masyarakat mengenai ruang lingkup, fasilitas, kegiatan ekstakulikuler, visi dan misi, program keahlian serta program - program sekolah yang ditujukan kepada calon siswa atau siswi baru, siswa atau siswa transfer. Potensi pasar dari lembaga pendidikan ini berada di wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya dengan maksud mengusai pangsa pasar di kota Tangerang dan berusaha menngkatkan kualitas pendidikannya dengan terus melakukan promosi melalui berbagai media komunikasi visual. Target pemasaran pada tahun berikutnya diperkirakan akan meningkat yaitu dari jumlah sebelumnya pada tahun 2017 yaitu 20%, menjadi30% Siswa atau siswi pada tahun 2018 yang ditetapkan oleh pihak sekolah. Melalui pengembangan media komunikasi visual ini diharapkan dapat menunjang informasi dan promosi serta meningkatkan minat calon siswa atau siswi baru dan siswa atau siswi transfer, serta meningkatkan image sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang agar semakin dikenal oleh masyarakat luas.

    Market Segmentation

    1. Geografi : Kota Tangerang dan Sekitarnya.

    2. Demografi :

    3. Jenis kelamin  : Pria dan Wanita.

      Usia  : 15-18 Tahun

      Kelas Ekonomi : Menengah

      Sasaran : Calon Siswa- siswi baru, Siswa-siswi transfer dan Masyarakat

    4. Psikografi : Perancangan media komunikasi visual ini ditujukan kepada calon siswa atau siswi baru, siswa atau siswi transfer dan masyarakat yang ingin mengetahui informasi lebih detail tentang sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang dan berminat untuk bergabung atau masuk di SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

    Tujuan Pemasaran (Marketing Objective)

    Tujuan pemasaran dalam pengembangan media komunikasi visual ini diharapkan dengan adanya pengembangan atau perancangan media komunikasi visual ini proses promosi dan informasi yang dilakukan oleh pihak sekolah dapat berjalan dengan baik dan efektif sehingga dapat menarik minat calon siswa atau siswi baru, siswa atau siswi transfer dan masyarakat luas untuk mengetahui keunggulan, prestasi, fasilitas, visi dan misi, kualitas pendidikan, kegiatan ekstrakulikuler, biaya pendaftaran serta program-program pendidikan yang dilaksanakannya, dan berminat untuk bergabung di SMA Islamic Centre Kota Tangerang dan pihak sekolah berharap dapat meningkatkan jumlah siswa atau siswi baru pada setiap tahunnya dan meningkatkan image yang baikSMA Islamic Centre Kota Tangerang agar semakin dikenal oleh masyarakat luas.

    Strategi Pemasaran(Marketing Strategy)

    Tujuan dari strategi ini adalah memilih media yang tepat untuk memberikaStrategi pemasaran yang bisa dilakukan oleh SMA Islamic Center Kota Tangerang yaitu masih sebatas pemasangan banner dan spanduk di sekitar area sekolah dan penyebaran brosur ke setiap sekolah SMP/MTs sebagai sarana informasi dan promosinya. Melalui pengembangan media informasi dan promosi seperti Spanduk Selamat Datang Peserta Didik Baru, Brosur, Flyer, Banner, Poster, Buku Tulis, Kalender Dinding, Jam Dinding,Goody Bag, Map, Amplop, Kop Surat, Pulpen, Topi, T-shirt, Mug, Payung, Pin Islamic Centre, Pin Rohis, StickerIscen, Gantungan Kunci. ini merupakan salah satu pengembangan dari strategi pemasaran dalam menarik perhatian masyarakat sekitar.

    Adapun strategi pemasaran yang dilakukan agar proses promosi pada tahun berikutnya menjadi lebih efektif yaitu tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya, dengan cara memasang beberapa media promosi seperti spanduk penerimaan siswa baru, banner, spanduk selamat datang siswa dan siswi baru SMA Islamic Centre Kota Tangerang, di pasang di sekitar area sekolah, sedangkan media promosi seperti brosur, poster dan flyer akan dibagikan ke setiap sekolah SMP/MTs yang berada di sekitar wilayah Tangerang khususnya Kota Tangerang, dan media lainnya seperti map, shopping bag, kalender dinding, jam dinding, amplop, kop surat, amplop, topi, payung, mug dan gantungan kunci. Akan digunakan sebagai media pelengkap promosi yang penggunaannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan pihak sekolah

    Konfigurasi Perancangan

    Konfigurasi Hardware

    Produk pendidikan yang ingin diinfomasikan melalui media dalam bentuk majalah diharapkan bisa menjadi sarana informasi yang efektif dalam mempengaruhi siswa-siswi yang saat ini duduk di kelas sembilan SMP. Adapun target yang ingin dicapai oleh sekolah ini adalah terdapat peningkatan 20% dibandingkan tahun sebelumnya.

    1. Processor : Intel (R) Pentium Core(TM) i3-4005U(1.7GHz. 3MB L3 cache)
    2. Monitor : LCD 14’
    3. Mouse : Optical
    4. Keyboard : Obamba
    5. RAM  : 2 GB
    6. Harddisk : 500 GB
    7. Printer : Inkjet Printer

    Software yang Digunakan

    Perancangan tersebut menggunakan 1 unit Laptop dengan spesifikasi sebagai berikut :

    1. Adobe Illustrator CS6
    2. Adobe Photoshop CS6

    Budget Produksi Media

    Dibawah ini adalah rincian keperluan biaya yang dibutuhkan pada saat Final Artwork :.

    Elisitasi

    Elisitasi Tahap I

    Tabel 3.6
    Elisitasi tahap I

    Elisitasi Tahap II

    Tabel 3.7
    Elisitasi tahap II

    Elisitasi Tahap III

    Tabel 3.8
    Elisitasi tahap III

    Final Draft Elisitasi

    Tabel 3.9
    Final Draft Elisitasi

    BAB IV

    KONSEP DESAIN

    Perancangan Media

    Dalam hal ini, konsep media yang diajukan adalah perancangan media promosi dan informasi dalam bentuk sebuahFlyer, Stiker, T-shirt, x-banner, Spanduk, Pulpen, Goody Bag,Mug, Topi, Payung,Brosur, Memo, Map, kop surat, Note, Amplop surat, Jam Dinding, Kalender Dinding, Sticker Islamic Centre, Pin Islamic Centre, Pin Rohis, Gantungan Kunci dan Spanduk Jagalah Kebersihan. Berikut disampaikan konsep perencanaan media yang terdapat:

    Tujuan Media

    Tujuan dari pengembangan media komunikasi visual yang digunakan sebagai sarana Promosi dan Informasi pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang secara keseluruhan diharapkan dapat membantu pemasaran sekolah dalam meningkatkan jumlah angka pendaftaran siswa dan siswi baru sehingga dapat mencapai target pemasaran pada tahun berikutnya yang akan diperkirakan meningkat sebanyak 30% dari tahun sebelumnya dan dapat meningkatkan image atau citra SMA Islamic Centre Kota Tangerang agar dapat dikenal oleh masyarakat luas.

    Strategi Media

    Sebelum melakukan proses desain, terlebih dahulu merumuskan strategi media sebagai obyek sasaran media komunikasi visual serta media yang akan diracang dan dipersiapkan untuk memenuhi 3 aspek sasaran yaitu:

    1. Geografi : Kota Tangerang dan Sekitarnya.

    2. Demografi :

    3. Jenis kelamin  : Pria dan Wanita.

      Usia  : 15-18 Tahun

      Kelas Ekonomi : Menengah

      Sasaran : Calon Siswa- siswi baru, Siswa-siswi transfer dan Masyarakat

    4. Psikografi : Perancangan media komunikasi visual ini ditujukan kepada calon siswa atau siswi baru, siswa atau siswi transfer dan masyarakat yang ingin mengetahui informasi lebih detail tentang sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang dan berminat untuk bergabung atau masuk di SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

    Jadwal Penayangan Media bulan Mei – Juli 2018

    Perancangan Pesan

    Konsep perencanaan pesan atau kreatif yang ingin dituangkan ke dalam media adalah sebuah ide kreatif yang didapat berdasarkan dari data-data atau obyek yang diperoleh melalui media promosi dan informasi skemudian diolah menjadi sebuah rancangan mediaFlyer, Stiker, T-shirt, x-banner, Spanduk, Pulpen, Goody Bag,Mug, Topi, Payung,Brosur, Memo, Map, kop surat, Cover Buku Tulis, Note, Amplop surat, Jam Dinding, Kalender Dinding, Sticker Islamic Centre, Pin Islamic Centre, Pin Rohis dan Gantungan Kunci. yang menarik yang dilakukan sesuai dengan kebutuhan. Dalam hal ini penulis membutuhkan pemikiran yang serius dan teliti agar dalam menuangkan ide atau gagasan dapat sesuai dengan yang ingin ditampilkan.

    Tujuan Kreatif

    Dari tampilan bentuk-bentuk pesan peneliti bertujuan untuk memberikan gambaran berkomunikasi dalam bentuk visual yang menggunakan fasilitas gambar yang menarik untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin, Secara umum, orang akan lebih cepat menerima pesan dalam bentuk visual dibandingkan dalam bentuk teks. Bentuk visual juga lebih universal ditangkap oleh manusia dengan berbagi latar belakang yang berbeda, yang akan digunakan sebagai media Informasi dan promosi.

    Strategi Kreatif

    Dari elemen-elemen rancangan yang penulis sampaikan adalah merupakan strategi pesan yang ingin disampaikan secara visual menyajikan gagasan atau ide baru. Inovasi merupakan aplikasi gagasan atau ide baru tersebut. Menciptakan ide yang orisinil. Karena itu perlu adanya beberapa teknik menciptakan ide, yaitu penyesuaian, pembesaran, pengecilan, pembalikan, penggantian, perubahan, pengaturan kembali, dan perpaduan,akan dapat memberi daya tarik. Adapun pihak yang digandeng terarah perusahaan-perusahaan yang berorientasikan yang berhubungan dengan periklanan dan promosi. Tahapan Strategi Pembuatan Iklan : .

    Iklan merupakan sarana promosi dalam mengenalkan suatu produk barang dan jasa agar lebih dikenal oleh masyarakat luas. Media iklan dianggap menjadi bagian penting oleh para pebisnis maupun pengusaha dalam melancarkan, mengembangkan, dan memajukan usaha bisnisnya. Tahapan strategi dalam pembuatan Iklan:

    1. Gunakanlah kata dan kalimat yang Menarik, Menggunakan kata yang menarik dimaksudkan agar para calon konsumen yang sedang membaca iklan produk anda dapat membacanya hingga selesai sehingga pesan yang disampaikan dari iklan produk anda dapat mereka tangkap seluruhnya.
    2. Menggunakan Model atau Objek, Dengan menggunakan model atau objek Karna dengan menggunakan model atau objek dapat membuat produk atau jasa yang ditawarkan semakin menarik dan konsumen tertarik untuk membeli atau menggunakan jasa tersebut. Memperhatikan hal-hal kecil pada produk iklan.
    3. Lebih teliti dan jeli lagi dalam penggunaan bahasa, kalimat, font penulisan agar lebih enak dibaca oleh para konsumen.
    4. Menyertakan Sebuah Penawaran dan menginformasikan keunggulan produk anda.

    Perancangan Visual

    Image yang ingin disampaikan oleh penulis dengan menampilkan media promosi dan informs dengan kesan simple, ekslusif dan clean diantaranya tata letak (layout), warna, tipografi dan gambar.

    Tujuan Visual

    Kesederhanaan tampilan visual pada setiap rancangan bertujuan untuk memperkenalkan sebuah media promosi dan informasiyang memudahkan dalam penyampaian pesannya kepada public agar public memahami isi informasi yang di sampaikan pada media promosi tersebut .

    Strategi Visual

    Pada setiap rancangan media ditampilkan dengan gaya minimalis tapi masih terkesan modern. Adapun strategi visual yang ingin disampaikan peneliti adalah melalui pendekatan secara emosional, karena tampilan visual disajikan berupa kalimat yang menyampaikan mengenai, progam studi dan kegiatan ataupun keunggulan-keunggulan secara psikologis akan berpengaruh dengan tingkat emosional seseorang.

    Penulisan Naskah

    Rancangan media promosi dan informasiterdapat unsur-unsur komunikasi grafis seperti teks (tulisan), ilustrasi (foto atau image) dan warna. Salah satunya adalah teks (tulisan) yang mempunyai karakter khusus diperlukan dalam perancangan agar penyampaian misi media mudah dimengerti dan tepat sasaran, teks akan menyesuaikan bentuk-bentuk media yang telah direncanakan.

    Pengarahan Visualisasi

    Agar desain media komunikasi visual yang dirancang terlihat menarik dan memiliki karakter tersendiri di setiap media promosi dan informasinya. Dalam proses visualisasi harus memperhatikan hal-hal yang akan mempengaruhi kegunaan dan nilai artistik sebuah media, seperti menentukan warna, jenis huruf dan tata letak yang akan diterapkan, maka visualisasi yang dipilih dalam perancangan media promosi dan informasi.

    Proses Desain

    Proses rancangan desain media promosi dan informasi pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang dibuat dengan proses bertahapan, dilakukan secara bertahap sesuai dengan tahapan yang telah ditentukan untuk mendapatkan hasil rancangan yang menarik dan efektif terdapat 3 (tiga) tahapan proses desain yaitu :

    1. Layout Kasar
      Layout kasar adalah penerapan elemen-elemen desain media yang natinya akan dipergunakan dalam perancangan media komunikasi visual yang disertai acuan standarisasi pada desain yang akan dibuat, umumnya dibuat dengan tampilan hitam putih, dibuat dengan coretan atau sketsa dengan menggunakan pensil gambar. Layout kasar diperlukan, sebagai panduan pada saat proses desain dengan menggunakan aplikasi komputer. Berikut adalah urutan proses Pengembangan Media Komunikasi Visual Pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang, antara lain:
      1. Layout Kasar Spanduk Penerimaan Siswa atau Siswi Baru
      2. Layout Kasar Brosur
      3. Layout Kasar Flayer
      4. Layout Kasar X-Banner
      5. Layout Kasar NoteBook
      6. Layout Kasar Goody Bag
      7. Layout Kasar Jam Dinding
      8. Layout Kasar Map
      9. Layout Kasar Kop Surat
      10. Layout Kasar Amplop
      11. Layout Kasar Pulpen
      12. Layout Kasar Memo
      13. Layout Kasar Topi
      14. Layout Kasar T-shirt
      15. Layout Kasar Mug
      16. Layout Kasar Payung
      17. Layout Kasar Pin Iscen
      18. Layout Kasar Pin Rohis
      19. Layout Kasar Sticker
      20. Layout Kasar Gantungan Kunci
      21. Layout Kasar Spanduk Jagalah Kebersihan
    2. Layout Komprehensif
      Layout Komprehensif adalah proses desain yang sudah memasuki tahap komputerisasi dan pewarnaan, namun tahap ini belum selesai seluruhnya, karena masih harus mengalami proses revisi.
      1. Layout Komprehensif Flyer SMA islamic centre

        Gambar 4.22 Layout Komprehensif FlyerDesain Komunikasi Visual

      2. Layout Komprehensif Stiker SMA islamic Centre

        Gambar 4.23 Layout Komprehensif Stiker islamic centre

      3. Layout Komprehensif Pulpen islamic centre

        Gambar 4.24 Layout Komprehensif Pulpen SMA islamic centre

      4. Layout Komprehensif GoodyBag

        Gambar 4.25 Layout Komprehensif SMA slamic centre GoodyBag

      5. Layout Komprehensif Spanduk Selamat Datang Siswa dan Siswi Baru SMA Islamic Centre

        Gambar 4.26 Layout Komprehensif Spanduk Selamat Datang Siswa dan Siswi Baru SMA Islamic Centre

      6. Layout Komprehensif Jam dinding

        Gambar 4.27 Layout Komprehensif Jam dinding SMA islamic centre

      7. Layout Komprehensif Mug

        Gambar 4.28 Layout Komprehensif Mug

      8. Layout Komprehensif Halaman X-Banner SMA Islamic centre

        Gambar 4.29 Layout Komprehensif X-Banner islamic centre

      9. Layout Komprehensif Brosur islamic centre

        Gambar 4.30 Layout Komprehensif Brosur SMA islamic centre

      10. Layout Komprehensif Memo islamic centre

        Gambar 4.31 Layout Komprehensif Memo SMA islamic centre

      11. Layout Komprehensif NoteBook SMA islamic centre

        Gambar 4.32 Layout Komprehensif NoteBook SMA islamic centre

      12. Layout Komprehensif T-shirt SMA islamic centre

        Gambar 4.33 Layout Komprehensif T-shirt SMA islamic centre

      13. Layout Komprehensif Kop SMA surat islamic centre

        Gambar 4.34 Layout Komprehensif Kop surat SMA islamic cnetre

      14. Layout Komprehensif Map SMA islamic centre

        Gambar 4.35 Layout Komprehensif Map SMA islamic centre

      15. Layout Komprehensif Topi SMA islamic centre

        Gambar 4.36 Layout Komprehensif Topi SMA islamic centre

      16. Layout Komprehensif Amplop SMA islamic centre

        Gambar 4.37 Layout Komprehensif Amplop SMA islamic centre

      17. Layout Komprehensif Payung SMA islamic centre

        Gambar 4.38 Layout Komprehensif Payung SMA islamic centre

      18. Layout Komprehensif Pin SMA islamic centre

        Gambar 4.39 Layout Komprehensif Pin islamic centre

      19. Layout Komprehensif Pin rohis SMA islamic centre

        Gambar 4.40 Layout Komprehensif Pin rohis SMA islamic centre

      20. Layout Komprehensif Gantungan Kunci SMA islamic centre

        Gambar 4.41 Layout Komprehensif Gantungan kunci SMA islamic centre

      21. Layout Komprehensif Spanduk jagalah kebersihan SMA islamic centre

        Gambar 4.42 Layout Komprehensif Spanduk jagalah kebersihan SMA islamic centre


    3. Final Artwork
      Hasil akhir dari layout komprehensif yang telah diperbaiki, dimana tahap ini merupakan hasil akhir atau finishing, yang kemudian dapat digunakan untuk acuan saat proses produksi.
      1. Final Artwork Flyer SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Flyer Islamic Centre dibuat Untuk memperluas media promosi dan informasi tentang sekolah SMA Islamic Centre dimana di dalam flyer ini berisikan fasilitas sekolah, ekstrakulikuler dan lain-lain. Nantinya Fleyer ini akan di sebar dan di tempel kebeberapa tempat target sasaran adalah anak sekolah dan masyarakat. Flyer ini sifatnya mudah di bawa, mudah di simpan sehingga cocok sebagai media promosi dan informasi.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Flyer SMAIslamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Art Paper 120 gr
          • Ukuran : A5 (15 x 21cm)
          • Teknik Cetak : Digital Printing

          Font

          Pada desain Flyer ini, penulis menggunakan font Myiad Pro

        3. Visual

        Gambar 4.43 Final Artwork Flyer SMA islamic centre


      2. Final Artwork Stiker SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Stiker SMA Islamic Centre dibuat untuk Merchendise yang nantinya di berikan kepada siswa atau siswi dan juga guru. .
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Stiker SMA Islamic Centre ini, Penulis hanya menggunakan Logo Islamic Centre.

          • Bahan : Vinyl Ritrama 100 gr
          • Ukuran : A3 (594 x 841 mm)

          Font

          Pada desain Sticker ini, penulis menggunakan font Myiad Pro dan Bell MT.

        3. Visual

        Gambar 4.44 Final Artwork Stiker SMA islamic centre


      3. Final Artwork Pulpen SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Pulpen di buat untuk para siswa dan siswi baru maupun lama dan juga guru tenaga pengajar pada SMA Islamic Centre Kota Tangereng.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Pulpen SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna abu-abu dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Digital Printing
          • Ukuran : Pulpen 10 x 3 cm

          Font

          Pada desain Pulpen Islamic Centre ini, penulis menggunakan font Myiad pro.

        3. Visual

        Gambar 4.45 Final Artwork Pulpen SMA islamic centre


      4. Final Artwork GoodyBag SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain GoodyBag SMA Islamic Centre dibuat untuk di jadikan mercendise yang nantinya akan di berikan ke siswa dan siswi yang baru daftar.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Goody Bag SMAIslamic Centre ini, penulis menggunakan background warna abu-abu dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Spound Bond 100 gr
          • Ukuran : 40 cm x 30 cm

          Font

          Pada desain Goody Bag ini, penulis menggunakan font Myiad Prodan Blackedder IT.

        3. Visual

        Gambar 4.46 Final Artwork GoodyBag SMA islamic centre

      5. Final Artwork Spanduk Selamat Datang siswa dan siswi baru SMA Islamic Centre SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Spanduk Selamat Datang siswa dan siswi baru SMA Islamic Centre dibuat untuk memberi selamat datang kepada siswa dan siswi baru SMA Islamic Centre.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Spanduk Selamat Datang Sisw dan Siswi Baru SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan background foto gedung SMA Islamic Centre dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Flexy Cina
          • Ukuran : 4 x 1.5 cm
          • Teknik Cetak : Digital Printing

          Font

          Pada desain Flyer ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.47 Final Artwork Spanduk Selamat Datang Sisw dan Siswi Baru SMA islamic centre

      6. Final Artwork Stiker SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Jam Dinding Islamic Centre ini nantinya akan di berikan kepada guru tenaga pengajar SMA Islamic Centre Kota Tangerang dan juga akan di pasang pada Loby SMA Islamic Centre Kota Tangerang..
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Jam Dinding Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Plastic Acrylic
          • Ukuran : 21 cm

          Font

          Pada desain Jam Dinding Islamic Centre ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.48 Final Artwork Jam dinding SMA islamic centre

      7. Final Artwork Mug SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Mug ini nantinya akan menjadi merchendise yang nantinya akan diberikan kepada guru-guru SMA islamic Centre.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Mug Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih, warna pink untuk animasi pada air, warna hitam untuk gagang pada Mug dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau untuk aksen Header.

          • Bahan : Mug/Keramik
          • Ukuran : 9.5 cm x diameter 8 cm

          Font

          Pada desain Mug ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.49 Final Artwork Mug SMA islamic centre

      8. Final Artwork X-Banner SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain X-banner SMA Islamic Centre Kota Tangerangini dibuat untuk menginformasikan kepada pengunjung dengan lebih dekat, karena ukurannya besar dan dengan posisi berdiri di lantai, sehingga pengunjung dan calon pengunjung dapat melihat dengan lebih jelas karena ada pada sudut pandang mata manusia. X-banner ini akan diletakan pada lobby SMA Islamic Centre Kota Tangerang.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain X-banner Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Flexy cina gr
          • Ukuran : 160 x 60 cm
          • Teknik Cetak : Digital Printing

          Font

          Pada desain Flyer ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.50 Final Artwork X-banner SMA islamic centre

      9. Final Artwork Brosur SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Media Brosur lipat SMA Islamic Centre Kota Tangerang digunakan sebagai media promosi dan informasi karena sangat efektif, dengan brosur lipat tiga dapat memberikan informasi tentang progam studi, keunggulan dan fasilitas yang ada pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang dengan desain yang menarik dan komunikatif dapat dengan mudah menarik calon siswa dan siswi baru yang baru lulus SMP, brosur ini dapat dengan mudah di bawa dan di baca kapan saja.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Brosur Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Hvs 70 gram
          • Ukuran : A4 (21 cm x 29.7 cm)

          Font

          Pada desain Kop surat ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.51 Final Artwork Brosur SMA islamic centre

      10. Final Artwork Memo SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Memo ini nantinya akan di berikan kepada guru-guru di SMA Islamic Centre Kota Tangerang.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Memo Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Cover (Art Carton 260 gram) Isi (HVS 80 gram)
          • Ukuran : A5 (15 cm x 21 cm)

          Font

          Pada desain Memo ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.52 Final Artwork Memo SMA islamic centre

      11. Final Artwork NoteBook SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain NoteBook SMA Islamic Centre Kota Tangerang ini di buat untuk di berikan kepada guru tenaga pengajar di SMA Islamic Centre Kota Tangerang, Fungsi Note ini sangat di butuhkan para guru untuk membuat catatan pribadi.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Brosur Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Cover Art Paper dan isi HVS 80 GSM Putih
          • Ukuran : A5 (14.8 x 21 cm)

          Font

          Pada desain NoteBook ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.53 Final Artwork NoteBook SMA islamic centre

      12. Final Artwork T-shirt SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain T-shirt SMA Islamic Centre ini di buat untuk para guru tenaga pengajar di SMA Islamic Centre, yang nantinya T-shirt ini akan di pergunakan untuk acara event yang di adakan SMA Islamic Centre.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain T-shirt SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau untuk aksen Header

          • Bahan : Kaos cotton combed
          • Ukuran : All size

          Font

          Pada desain T-shirt ini, penulis menggunakan font Myiad Prodan Brush Script Std Medium.

        3. Visual

        Gambar 4.54 Final Artwork T-shirt SMA islamic centre

      13. Final Artwork Kop Surat SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Kop surat SMA Islamic Centre ini di buat untuk membuat surat yang mewakili identitas SMA Islamic Centre yang terdiri dari logo, alamat dan Slogan.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Kop surat SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna abu-abu dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : HVS 70 gram
          • Ukuran : A4 (21 x 29.7 cm)

          Font

          Pada desain Kop surat ini, penulis menggunakan font Myiad Pro

        3. Visual

        Gambar 4.55 Final Artwork Kop Surat SMA islamic centre

      14. Final Artwork Map SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Map SMA Islamic Centre nantinya digunakan sebagai pembungkus dokumen – dokumen penting. Map ini juga digunakan untuk membungkus dokumen siswa dan siswi yang ingin mendaftar di SMA Islamic Centre dan juga sebagai media promosi dan informasi SMA Islamic Centre.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Map SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna abu-abu dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Art Carton 260 gram
          • Ukuran : 20 x 30 cm

          Font

          Pada desain Map ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.56 Final Artwork Map SMA islamic centre

      15. Final Artwork Topi SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Topi SMA Islamic Centre nantinya akan diberikan kepada siswa dan siswi lama SMA Islamic Centre. Topi ini juga akan diberikan kepada murid baru sebagai mercendise media promosi dan informasi SMA Islamic Centre.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Topi SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan background dan topi menggunakan warna Putih.

          • Bahan : Canvas
          • Ukuran : All size
        3. Visual

        Gambar 4.57 Final Artwork Topi SMA islamic centre

      16. Final Artwork Amplop SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Amplop ini dibuat sebagai salah satu perlengkapan yang berguna untuk membungkus surat. Selain berfungsi untuk membungkus surat amplop juga bisa digunakan sebagai media promosi dan meningkatkan citra sekolah SMA Islamic Centre melalui surat. Amplop yang di fungsikan sebagai identitas sekolah SMA Islamic Centre biasanya akan di buat dengan desain yang menarikagar mampu memunculkan kesan yang baik penerimanya.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Amplop SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna biru muda dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Kraft Paper 120 gr
          • Ukuran : 23 cm x 11 cm

          Font

          Pada desain Amplop SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.58 Final Artwork Amplop SMA islamic centre

      17. Final Artwork Payung SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Payung SMA Islamic Centre Kota Tangerangini dibuat untuk digunakan pada waktu tertentu semisal saat panas terik dan hujan. Nantinya payung ini diberikan kepada guru dan siswa atau siswi SMA Islamic Centre Kota Tangerang.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Payung SMAIslamic Centre ini, penulis menggunakan background warna putih dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan warna Hitam untuk gagang atau pegangan payung.

          • Bahan : Payung, Polyester, Ruji Aluminium, Hendle J Plastik
          • Ukuran : 60 cm x 37 cm

          Font

          Pada desain Payung SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.59 Final Artwork Payung SMA islamic centre

      18. Final Artwork Pin SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Pin SMA Islamic Centre nantinya akan diberikan kepada seluruh siswa dan siswi lama SMA Islamic Centre yang nantinya akan gunakan sebagai identitas sekolah. Nantinya Pin ini juga akan diberikan kepada murid baru sebagai media promosi dan informasi SMA Islamic Centre.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Pin SMA Islamic Centre ini, Penulis menggunakan backgroud warna abu-abu dan menggunakan warna ciri khas SMA Islamic Centre yaituhijau untuk aksen Header.

          • Bahan : Aluminium, Plastik dan Peniti
          • Ukuran : 4,4 cm

          Font

          Pada desain Pin SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.60 Final Artwork Pin SMA islamic centre

      19. Final Artwork Pin rohis SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Pin rohis ini nantinya akan di berikan kepada anggota rohis atau rohani islam yang ada di SMA islamic centre.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pin rohis ini nantinya akan di berikan kepada anggota rohis atau rohani islam yang ada di SMA islamic centre.

          • Bahan : Aluminium, Plastik dan Peniti
          • Ukuran : 4,4 cm

          Font

          Pada desain Pin rohis SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.61 Final Artwork Pin rohis SMA islamic centre

      20. Final Artwork Map SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Gantungan kunci SMA Islamic Centre ini dibuat sebagai media promosi sekolah SMA Islamic Centre, nantinya Gantungan kunci ini akan di berikan kepada tenaga pengajar atau guru dan siswa atau siswi SMA Islamic Centre.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Gantungan Kunci SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan background warna abu-abu muda dan menggunakan warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Plastik Aluminium
          • Ukuran : 44 mm

          Font

          Pada desain Gantungan Kunci SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.62 Final Artwork Gantungan Kunci SMA islamic centre

      21. Final Artwork Map SMA islamic centre
        1. Latar Belakang
          Desain Spanduk Jagalah kebrsihan ini dibuat sebagai salah satu media informasi. yang nantinya Spanduk Jagalah Kebersihan ini akan di pajang di tempat yang strategis seperti Lapangan, Kantin dan Toilet. Semoga dengan adanya Spanduk Jagalah Kebersihan ini guru atau siswa dan siswi selalu memjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya. Karena kebersihan itu sebagian dari iman.
        2. Konsep Desain

          Image

          Pada desain Spanduk Jagalah Kebersihan ini, penulis menggunakan background warna ciri khas Islamic Centre yaitu warna Hijau dan Biru untuk aksen Header.

          • Bahan : Flexi cina
          • Ukuran : 4 x 1.5 m

          Font

          Pada desain Spanduk jagalah kebersihan SMA Islamic Centre ini, penulis menggunakan font Myiad Pro.

        3. Visual

        Gambar 4.63 Final Artwork Spanduk jagalag kebersihan SMA islamic centre

    BAB V

    PENUTUP

    Kesimpulan

    Setelah di lakukannya obeservasi selama 1 bulan pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang dengan judul “Perancangan Media Desain Komunikasi Visual sebagai Sarana Promosi dan Informasi pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang” berdasarkan rumusan masalah mengenai media promosi pada sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang, penulis akan memberikan point-point kesimpulan berdasarkan dari rumusan masalah yang ada sebagai berikut :

    1. Media yang dibutuhkan pihak sekolah untuk mempromosikan SMA Islamic Centre Kota Tangerang adalah media komunikasi visual seperti X-Banner, Flyer, Map, Goody Bag, Jam Dinding, Topi, Spanduk, Brosur, Poster, Amplop, Kop surat, Pulpen, Memo, Map, Note, Mug, Pin, Sticker dan Gantungan Kunci Karena media tersebut menunjang informasi dan promosi sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang.
    2. Desain media komunikasi visual yang menarik dan dapat mempromosikan SMA Islamic Centre Kota Tangerang adalah Desain media komunikasi visual dengan konsep yang lebih menarik dan kreatif secara visualisasi, menampilkan informasi dan promosi yang up to date, dan memadukan unsur-unsur desain grafis modern dari segi tipografi, gambar, layout dan warna. Sehingga dapat menarik minat calon siswa atau siswi baru, siswai atau siswi transfer untuk bergabung di SMA Islamic Centre Kota Tangerang.
    3. Target yang di harapkan pihak sekolah melalui pengembangan media komunikasi visual pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang adalah target penerimaan siswa atau siswi baru dapat meningkat sebanyak 30% dari jumlah target sebelumnya sebanyak 20% pada tahun 2017, pada tahun 2018 ini sesuai target yang sudah di tetapkan oleh pihak sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang, setelah semua desain yang telah saya buat ini akan meningkatkan citra sekolah agar SMA Islamic Centre Kota Tangerang semakin dapat dikenal olah banyak masyarakat luas.

    Saran

    Adapun beberapa saran yang diberikan penulis untuk sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang yang mungkin dapat dipergunakan dalam meningkatkan media promosi yang lebih baik lagi nantinya adalah :

    1. Agar media yang digunakan dapat menunjang promosi disarankan agar lebih aktif dan efektif dalam memberikan informasi dengan mempergunakan bahasa yang jelas mudah dipahami dan up to date sehingga pesan yang disampaikan dapat diterima dengan sangat baik, yang berguna untuk menarik minat siswa/siswi baru untuk mendaftar di sekolah SMA Islamic Centre Kota Tangerang.
    2. Dengan adanya media promosi ini disarankan agar media yang digunakaan lebih ditingkatkan dan lebih memperhatikan unsur desain grafis seperti tipografi, dan warna yang tepat, agar dapat menghasilkan rancangan media yang dapat menarik minat siswa/siswi baru yang ingin mendafta, sehingga mampu menunjang kegiatan promosi pada SMA Islamic Centre Kota Tangerang.
    3. Agar dapat menarik minat calon siswa/siswi baru, di perbanyak lagi desain komunikasi visual yang menjual agar minat calon siswa/siswi semakin bertambah dan yakin untuk mendaftar di SMA Islamic Centre Kota Tangerang.

    DAFTAR PUSTAKA

    1. Helmiah, Fauriatun dan Cici Hardianti. 2017. Perancangan Media Interaktif Kumpulan Doa Untuk Anak Usia Dini Berbasis Multimedia. Jurnal Manajemen Informatika dan Teknik Komputer Vol.2 No.2 Manejemen Informatika, Amik Royal Kisaran.
    2. Nur, Rusdi dan Muhammad arsyad syuti, 2018, Perancangan mesin–mesin industri. Yogyakarta : deepublish.
    3. Prasetiyati, Deni. 2016. Analisis Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Kredit di PT. Eka Timur Raya Purwodadi Pasurua. Jurnal Riset Mahasiswa Akuntasi. Vol.4 No.1 Malang : Universitas Kanjuruhan.
    4. 4,0 4,1 4,2 4,3 4,4 Desrianti, Dewi Immanir, Sudaryono dan Dwi Ayu Ningrum. 2014. Enriching Media Merchandise Sarana Penunjang Promosi Studi Kasus pada Book-Store. Jurnal CCIT (CREATIVE COMMUNICATION AND INNOVATITE TECHNOLOGY), Vol.7 No.3 Tangerang.
    5. 5,0 5,1 5,2 5,3 5,4 Sunarya, Lusyani. Ogi Dermawan dan Muhammad Hanif Amrullah. 2016. Desain Media Sign System Dan Himbauan Sebagai Penunjang Informasi Pada Yayasan Perguruan Islam Attaqwa. Tangerang : PerguruanTinggi Raharja. CCIT Journal. ISSN: 2461-1409. Vol.2 No.1 : 60-61.
    6. Baweja, Naveen. 2015. International Business-Management of Marketing. An Ambitious work for the Academic style know-how for the Courseware of International Marketing. New Delhi : Dr. Naveen Baweja.
    7. Chris Hackley, and Runpaka Amy Hackley. 2015. Advestising and promotion. London : Sage
    8. Wahab, Hamza Kaka Abdul. 2017. Effect of Promotional Strategies on Customer Loyalty and Repeat Purchase on the Soft Drink Bottling Industry in Ghana with Special Emphasis on Coca Cola’s (Coke). An International Peer-reviewed Journal. Vol. 36.
    9. Abdillah, Dr Willy. 2018. Metode Penelitian Terpadu Sistem Informasi Pemodelan Teoritiss, Pengukuran, Dan Pengujian Statis.
    10. Prasetiyati, Deni. 2016. Analisis Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Kredit di PT. Eka Timur Raya Purwodadi Pasurua. Jurnal Riset Mahasiswa Akuntasi. Vol.4 No.1 Malang : Universitas Kanjuruhan.
    11. Hutahaean, Jeperson. 2014. Konsep Sistem Informasi. Yogyakarta: Deepublish.
    12. Muthohari, Anwar. Bunyamin dan Sri Rahayu. 2016. Pengembangan Aplikasi Kasir Pada Sistem Informasi Rumah Makan Padang Ariung. Journal Algoritma Vol.13 No.1. Garut : Sekolah Tinggi Teknologi Garut.
    13. Janich, Peter dan Eric Hayota. 2018. What is information?. Univ Of Minnesota Press.
    14. Jiagge, Marian A. Mac-Anthony Cobblah, dan Kirchuff. 2017. Atengble Dissemination of Scientific Information: Adopting a Strategic Approach for the Council for Scientific and Industrial Research (CSIR), Accra, Ghana. An-Internasional Perr-reviewed Journal Vol.7 No.6.
    15. Helmiah, Fauriatun dan Cici Hardianti. 2017. Perancangan Media Interaktif Kumpulan Doa Untuk Anak Usia Dini Berbasis Multimedia. Jurnal Manajemen Informatika dan Teknik Komputer Vol.2 No.2 Manejemen Informatika, Amik Royal Kisaran.
    16. 16,0 16,1 Wahyuni, Sri, Afina Miftahurrachmah dan Ellen Nindya Purwa, 2017, Media Company Profile Sebagai Penunjang Informasi Dalam Meningkatkan Efektifitas Program Pemasaran Pada Hotel Narita Tangerang. Jurnal Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Multimedia 2017, Vol.5 No.1 : Universitas Amikom Yogyakarta.
    17. JUD, 2016, Resep cespleng bisnis desain grafis, Yogyakarta : Jubilee enterprise.
    18. 18,0 18,1 Soenarjao, Hady. 2014. PERANCANGAN MODEL 3D HOLOGRAPHICREFLECTION DAN PENERAPANNYA PADA KARYA VISUAL MOTION GRAPHIC. Jurnal Desain, Vol.2 No.2 : Universitas Pelita Harapan.
    19. 19,0 19,1 Karkita, Ayu Ardhanariswari dan Retno Hendariningrum. 2014. Desain Layout Dalam Iklan Cetak (Analisis Deskriptif Pada Iklan di Majalah Kartini). Journal Ilmu Komunikasi, Vol.13 No.3 : Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta.
    20. 20,0 20,1 Anto, Puji. M. Sjafei Andrijanto dan Taufiq Akbar. 2017. Perancangan Buku Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Sebagai Media Pembelajaran Ejaan di Sekolah. Jakarta : Universitas Indraprasta PGRI. Jurnal Desain.ISSN: 2339-0107. Vol.4 No.2 : 97.
    21. 21,0 21,1 Fatmawati, Ririn dan Sri Widayati. 2016. Meningkatkan Kemampuan Mengenal Warna Melalui Permainan Balon Pada Anak Kelompok Bermain. Jurnal PAUD Teratai Vol.5 No.3. Surabaya : Universitas Negeri Surabaya.
    22. Anindita, Marsha dan Menul Teguh Riyanti, 2016, Tren Flat Design Dalam Desain Komunikasi Visual, Dimensi DKV. Vol.1 No.1 : DKV,FSRD Universitas Trisakit.
    23. Nugraha, Aat Ruchiat. 2015. Pengaruh Design Logo Baru BUMD yang Berbasiskan Kearifan Lokal Terhadap Citra Perusahaan (Studi Kuantitatif Mengenai Perubahan Logo Baru pada PDAM Kota Bandung). Jurnal Ilmiah Komunikasi Makna Vol.5 No.1. Semarang : Universitas Islam Sultan Agung.
    24. 24,0 24,1 Halim, Gabby Thanissia. Obed Bima Wicandra dan Asthararianty. 2016. Perancangan Buku Tentang Tradisi Patehan di Kraton Jogjakarta. Jurnal DKV Vol. 1(2016). Surabaya: Universitas Kristen Petra Surabaya.
    25. Sari, Debby Novita. Wibowo dan Rika Febriani. 2015. Perancangan Buku Wisata Budaya Kota Tua Jakarta. Jawa Timur : Universitas Kristen Petra. Jurnal DKV Adiwarna. Vol.1 No.6 : 6-7.
    26. Akbar, Muhammad Rio. 2016. Perancangan Logo Koperasi Alumni SMA 2 Padang Ar’rozak (Kopasmanda Ar’rozak). Padang : Universitas Putra Indonesia YPTK padang. E-Journal Edutech Universitas Pendidikan Ganesha Majalah Ilmiah. ISSN : 1413-5854. Vol.23 No.2 : 85.
    27. Sunarya, Lusyani Meliyana dan Titik Nofitasari. 2017. Desain Merchandise Pada The Batu Hotel & Villas. Cogito Smart Journal, Vol.3 No.1 : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Klabat.
    28. AMC the school of business. 2016. Adobe Photoshop CS6 (level 1). Kinabalu: Advancec Micro Systems Sdn Bhd.
    29. Wahana Komputer. 2014. Mudah Menguasai Adobe Illustrator CS6. Yogyakarta : Andi
    30. Hatmansyah, Syaipul Hadi dan Jumi Herlita. 2015. Analisis SWOT dalam Rangka Meningkatkan Kuantitas dan Kualitas Mahasiswa Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah dan Komunikasi IAIN Antasari. Banjarmasin : Institut Agama Islam Negeri Antasari
    31. Bachtiar, Dede dan Atikah. 2015. Sistem Informasi Dashboard Kependudukan di Kelurahan Manis Jaya Kota Tangerang. Jurnal Sisfotek Global. Vol.5 NO.1. ISSN : 2018-1762.
    32. Aris, Chriz Syahnaz dan Siti Maria Ulfah, 2017, Desain merchendise sebagai penunjang informasi dan promosi SD Islam Miftahul Huda Jurnal SENSI, Vol.3 No.2 : Perguruan Tinggi Raharja.
    33. Sunarya, Lusyani. Putri Aprylia dan Siti Isnaini. 2016. Design Video Profil Based Multimedia Audio Visual and Broadcasting As a Media Promotion. Tangerang : Perguruan Tinggi Raharja. Journal CCIT Vol.9 No.3.
    34. Dur, Banulnanc Uyan. 2014. Data Visualization and Infographics in Visual Communication Design Education at the Age of Information. Journal of Art and Humanities Vol.3 No.5. United States.
    35. Oladumiyte. 2014. Graphics Communication an Appraisal of an Art of Learning in Contemporary Nigerian Education. Journals International Scientific Research Vol.2 No.3. Nigeria.
    36. Dionyssopoulou, Panayiota. Areti-Evangelia Pridezi and John Mylonakis. 2014. Visual Communication Management Technologies in Promoting Tourism Destinations Athens. Greece : European Centre. International Journal of Management Technology Vol.2 No.1 : 1.
    37. Natadjaja, Listia. 2015. The Implementation of Visual Communication Design Media After Conducting Service-Learning Program. Canada : Carleton University. The International Journal of Design. Vol.2 No.2 : 1.
    38. O’Connor, Zena. 2015. Colour, Contrast and Gestalt Theories of Perceptio : The Impact in Contemporary Visual Communications Desgn. Color Research and Application. Vol.40 No.1 Australia : University of New South Wales, Sydney.