Pengguna:Nandang Dwi

Dari widuri
Lompat ke: navigasi, cari

PERANCANGAN MEDIA VIDEO PROFILE SEBAGAI

MEDIA INFORMASI PADA SMA NEGERI 6

KABUPATEN TANGERANG




SKRIPSI










Disusun Oleh :




NIM        : 1021465102

Nama      : Nandang Dwi Firmansyah D.A








JURUSAN TEKNIK INFORMASI


KONSENTRASI MULTIMEDIA AUDIO VISUAL AND BROADCASTING


SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER


(STMIK) RAHARJA


TANGERANG


2015/2016







BAB I


PENDAHULUAN





1.1.  Latar Belakang

          Teknologi video merupakan suatu teknologi yang sangat penting saat ini sebagai salah satu media (selain teks, image, dan audio), video menyajikan informasi yang melengkapi informasi dari media lain. Video dimanfaatkan secara luas untuk berbagai aplikasi dan penggunaannya tidak terbatas untuuk keperluan komunikasi saja, video juga dimanfaatkan untuk bidang pendidikan, kesehatan, bisnis, hiburan dan lain-lain. Teknologi video digital sangat berkembang pesat, saat ini mudah membuat content video atau yang lazim disebut dengan hasil video production dengan lebih simple, praktis dan cepat dengan hasil yang memuaskan. Dibandingkan dengan teknologi analog, teknologi digital memungkinkan kita membuat content video dengan biaya murah karena harga komponen produksi yang digunakan dalam proses digital video production lebih praktis dengan kualitas video yang lebih baik. Banyak hasil kreatif dari proses video production yang dapat ditemui diantaranya film, sport iklan dan video clip. Selain itu, saat ini banyak yang memanfaatkan video production untuk proses dokumentasi dan pembuatan bahan ajar dalam proses e-learning. Video profile merupakan salah satu media yang berfungsi untuk menunjang kegiatan informasi dan promosi suatu produk atau jasa yang diperlihatkan kepada masyarakat luas. Video profile biasa dipergunakan oleh berbagai sekolah, lembaga umum dan instansi pemerintahan sebagai pintu gerbang go public secara murah dan cepat. SMA Negeri 6 Kab. Tangerang adalah salah satu instansi pemerintah bidang pendidikan yang sudah lama berdiri sejak tahun 1990an, pada saat ini membutuhkan media video profile untuk menunjang berbagai kegiatan seperti menginformasikan kepada masyarakat luas khususnya untuk siswa siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang berminat untuk melanjutkan pendidikan ke Sekolah Menengah Atas (SMA) mengenai fasilitas, keunggulan, kualitas pengajaran dan sebagainya. Dengan adanya kebutuhan diatas, maka penelitian akan mencoba memberikan solusi dengan membuat video profile sebagai media penunjang informasi dan promosi yang akan memberikan kemudahan dan kebutuhan informasi yang lebih cepat, tepat dan akurat. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka dalam penyusunan skripsi ini judul yang dirumuskan oleh penulis adalah “PERANCANGAN MEDIA VIDEO PROFILE SEBAGAI MEDIA INFORMASI PADA SMA NEGERI 6 KABUPATEN TANGERANG”.






1.2.  Rumusan Masalah

          Dari latar belakang yang disampaikan di atas, penulis merumuskan beberapa permasalahan yang ada yaitu :
1. Bagaimana merancang bentuk media video profile yang dapat memberikan daya tarik dan nilai positif terhadap masyarakat ?
2. Bagaimana merancang bentuk media video profile yang dapat memberikan manfaat terhadap SMA Negeri 6 Kab. Tangerang ?
3. Media video profile seperti apa yang dapat meningkatkan citra atau image SMA Negeri 6 Tigaraksa Kab. Tangerang ?



1.3.  Ruang Lingkup

          Untuk menghasilkan penelitian yang lebih cepat, tepat dan akurat maka pada kesempatan ini penulis membatasi ruang lingkup penelitian pada Perancangan Media Video Profile sebagai Media Informasi dan Promosi pada SMA Negeri 6 Kabupaten Tangerang yang berisi mengenai sejarah, fasilitas, keunggulan, kualitas pengajar, suasana ruang kelas, keadaan gedung, sistem pembelajaran dan prestasi yang telah diraih.



1.4.  Tujuan dan Manfaat Penelitian

1.4.1 Tujuan Penelitian

      

  1. Sebagai penunjang informasi terhadap masyarakat luas khususnya siswa/siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) agar dapat mengetahui segala hal atau fasilitas yang terdapat di SMA Negeri 6 Kab. Tangerang.
  2. Merancang video profile memiliki tujuan sebagai media penunjang informasi untuk menyampaikan pesan atau data kepada khalayak khususnya siswa/siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan menggunakan berbagai unsur komunikasi teks, audio, video, animasi dan grafik yang menarik.
  3. Untuk menambah pengetahuan, wawasan, dan pengamalan yang berharga dalam memproduksi media video profile. Mampu bekerja secara profesional untuk mengembangkan kreatifitas dalam mengembangkan ide-ide, teori maupun prakteknya. Sebagai salah satu syarat untuk mencapai gelar Sarjana Jurusan Teknik Informastika Konsentrasi MAVIB (Multimedia Audio Visual and Broadcasting) Perguruan Tinggi Raharja.


1.4.2 Manfaat Penelitian

       Manfaat yang didapat dari penelitian ini adalah :

  1. a. Menambah wawasan dan meningkatkan pengalaman penulis dalm membuat konsep perancangan yang berhubungan dengan pembuatan media video profile.
    b. Mampu mengimplementasikan suatu ide atau gagasan kreatif ke dalam bentuk karya nyata.
    c. Mampu bersaing dan dapat menciptakan karya kreatif dan inovatif.
  2. a. Sebagai salah satu media video profile yang dapat menyampaikan pesan atau informasi kepada masyarakat khususnya siswa siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP).
    b. Dengan adanya media video profile yang dikemas dalam bentuk audio visual diharapkan dapat meningkatkan image positif.
    c. Agar hasil dari penelitian ini nantinya dapat bermanfaat bagi SMA Negeri 6 Kabupaten Tangerang sebagai pengetahuan maupun sebagai salah satu refrensi dalam pengembangan informasi.


1.5.  Metodologi Penelitian


            Dalam memperoleh metode penelitian yang diperlukan untuk penyusunan Laporan Skripsi ini, penulis menggunakan beberapa metode.

1.5.1 Metode Pengumpulan Data

      

  1. Metode Observasi adalah suatu metode pengumpulan data dengan cara melakukan pengamatan secara langsung terhadap objek penelitian di SMA Negeri 6 Kabupaten Tangerang 8 Oktober 2015 dengan stakeholder bernama bapak Agung Haryono, S.Pd.
  2. Metode Interview adalah suatu metode untuk mendapatkan data dengan cara wawancara atau tanya jawab secara lisan yang dilakukan dua orang atau lebih, yang berhubungan dengan penelitian yang dilakukan. Penulisa melakukan interview dengan Kepala Sekolah SMA Negeri 6 Kabupaten Tangerang, perwakilan siswa/siswi serta perwakilan pengajar SMA Negeri 6 Kabupaten Teangerang.
  3. Metode pustaka merupakan jenis penelitian yang berdasarkan pada buku-buku panduan didalam suatu penelitian.

1.5.2 Metode Sumber Data

  Menurut sumbernya data dapat dibedakan menjadi dua bagian yaitu :


  1. Data Internal yaitu data menggambarkan keadaan atau kejadian di dalam suatu instansi pendidikan di SMA Negeri 6 Kabupaten Tangerang agar mendapatkan beberapa keterangan atau data yang diperlukan untuk pembuatan laporan skripsi ini.
  2. Data Eksternal yaitu data yang menggambarkan keadaan atau kegiatan diluar suatu instansi pendidikan SMA Negeri 6 Kabupaten Tangerang
1.5.3 Metode Analisa Perancangan

    Media video profile dalam bentuk audio visual yang akan dijadikan media penunjang informasi SMA Negeri 6 Kab. Tangerang dengan menggunakan beberapa software yang mendukung dalam proses pembuatan media video profile diantaranya yaitu ( Adobe Premier Pro 2.0, Adobe Photoshop CS2, Corel Video Studio Pro X6).


1.6. Sistematika Penulisan       
        Sistematika penulisan ilmiah ini terbagi atas lima bab yaitu :

BAB I    PENDAHULUAN

Dalam bab ini diuraikan tentang Latar Belakang, Rumusan Masalah, Ruang Lingkup, Tujuan dan Manfaat, Metodologi Penelitian dan terakhir Sistematika Penulisan yang memberikan gambaran tentang keterangan deskriptif dari setiap bab.

BAB II   LANDASAN TEORI

Pada bab ini diuraikan tentang teori-teori yang penulis gunakan sebagai landasan dan acuan dalam penyelesaian penulisan laporan ilmiah, konsep dasar perancangan, informasi, promosi, media desain.

BAB III IDENTIFIKASI MASALAH

Dalam bab ini diuraikan tentang Sejarah Singkat sekolah, Struktur Organisasi, Wewenang dan Tanggung Jawab, Product Information, Market Analisis, Potensial Market, Market Segmentation, Marketing Objective, dan Marketing Strategi.

BAB IV KONSEP PRODUKSI MEDIA

Konsep produksi media dalam penelitian ini menggunakan Konsep Produksi Media MAVIB, atau konsep produksi media yang berbasis video. Adapun dalam konsep produksi terdapat tahap-tahapan diantaranya : Tahap Preproduction, Tahap Production, Tahap Post production.

BAB V PENUTUP

Berisi mengenai kesimpulan yang menyampiakan poin-poin hasil penelitian sesuai dengan rumusan masalah yang disampaikan pada Bab I dan berisi saran-saran dari penelitian yang ditunjukan kepada pihak perusahaan atu lembaga.

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN