SI1522489938

Dari widuri
Lompat ke: navigasi, cari


PERANCANGAN SISTEM PENILAIAN KINERJA KARYAWAN

MENGGUNAKAN METODE GAP KOMPETENSI

DI PT. INDOFOOD FRITOLAY MAKMUR


SKRIPSI





Disusun Oleh :

NIM
: 1522489938
NAMA


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

PROGRAM STUDI TEKNIK INFOMATIKA

KONSENTRASI SOFTWARE ENGINEERING

UNIVERSITAS RAHARJA

TANGERANG

2018/2019


UNIVERSITAS RAHARJA

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI

 

PERANCANGAN SISTEM PENILAIAN KINERJA KARYAWAN

MENGGUNAKAN METODE GAP KOMEPTENSI

DI PT.INDOFOOD FRITOLAY MAKMUR


Disusun Oleh :

NIM
: 1522489938
Nama
Fakultas
: Sains dan Teknologi
Program Pendidikan
: Strata 1
Program Studi
: Teknik Informatika
Konsentrasi
: Software Engineering

   

Disahkan Oleh :

Tangerang, Juli 2019

Rektor
       
Ketua Program Studi
Universitas Raharja
       
Teknik Informatika
           
           
           
           
(Dr. Po. Abas Sunarya, M.Si)
       
NIP : 000603
       
NIP : 073009

UNIVERSITAS RAHARJA

 

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING


PERANCANGAN SISTEM PENILAIAN KINERJA KARYAWAN

MENGGUNAKAN METODE GAP KOMPETENSI

DI PT.INDOFOOD FRITOLAY MAKMUR

 

Dibuat Oleh :

NIM
: 1522489938
Nama

 

Telah disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian Komprehensif

Fakultas Sains dan Teknologi

Program Studi Teknik Informatika

Konsentrasi Software Engineering


Disetujui Oleh :

Tangerang, Juli 2019

Pembimbing I
   
Pembimbing II
       
       
       
       
( Deddy Iskandar,S.Kom., M.Kom.)
   
(H.Haris, M.Kom)
NID : 05060
   
NID : 11017


UNIVERSITAS RAHARJA

 

LEMBAR PERSETUJUAN DEWAN PENGUJI


PERANCANGAN SISTEM PENILAIAN KARYAWAN

MENGGUNAKAN METODE GAP KOMPETENSI

DI PT.INDOFOOD FRITOLAY MAKMUR

 

Dibuat Oleh :

NIM
: 1522489938
Nama

 

Disetujui setelah berhasil dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian Komprehensif

Fakultas Sains dan Teknologi

Program Studi Teknik Informatika

Konsentrasi Software Engineering

2018/2019

 

Disetujui Oleh :

Tangerang, September 2019

Ketua Penguji
 
Penguji I
 
Penguji II
         
         
         
         
(_______________)
 
(_______________)
 
(_______________)
NID :
 
NID :
 
NID :



UNIVERSITAS RAHARJA


LEMBAR KEASLIAN SKRIPSI


PERANCANGAN SISTEM PENILAIAN KINERJA

MENGGUNAKAN METODE GAP KOMPETENSI

DI PT.INDOFOOD FRITOLAY MAKMUR


Disusun Oleh :

NIM
: 1522489938
Nama
Fakultas
: Sains dan Teknologi
Program Pendidikan
: Strata 1
Program Studi
: Teknik Informatika
Konsentrasi
: Software Engineering

   

Menyatakan bahwa Skripsi ini merupakan karya tulis saya sendiri dan bukan merupakan tiruan, salinan, atau duplikat dari Skripsi yang telah dipergunakan untuk mendapatkan gelar Sarjana baik di lingkungan Universitas Raharja maupun di Universitas lain, serta belum pernah dipublikasikan.

Pernyataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan rasa tanggung jawab, serta bersedia menerima sanksi jika pernyataan diatas tidak benar.

  
Tangerang, Juli 2019
   
(Tegar Rahmawan)
NIM : 1522489938

 

)*Tanda tangan dibubuhi materai 6.000;



ABSTRAKSI

Teknologi membawa pengaruh yang sangat besar bagi seluruh aspek kehidupan, salah satunya adalah tingkat persaingan dalam memperoleh pekerjaan yang kemudian mendorong sumber daya manusia untuk memiliki informasi yang lebih tentang kemajuan teknologi. Diperlukan strategi dalam pengolahan data serta diperlukan sarana penunjang untuk membantu mengolah data dengan cepat dan menghasilkan laporan-laporan yang diperlukan perusahaan yang disebut sistem informasi berbasis komputer dan teknologi informasi karena kemampuannya dalam menyajikan informasi secara cepat dan akurat. Dalam hal ini PT. Indonesia Fritolay Makmur merupakan perusahaan makanan ringan olahan terkemuka di Indonesia yang menjadi salah satu cabang perusahaan yang dimilikioleh Salim Group. PT. Indofood Fritolay Makmur adalah perusahaan dibidang industri yang merupakan produsen snack terbesar di Indonesia. Adapun masalah yang saat ini dihadapi oleh PT. Indofood Fritolay Makmur adalah belum tersedianya system aplikasi untuk meng-input, mengukur serta menganalisis data GAP seluruh karyawan yang efektif dan efisien, karena system yang digunakan untuk menganalisa data GAP seluruh karyawan saat ini masih menggunakan Ms. Excel. Oleh karena itu di sini peneliti membuat program aplikasi penilaian kinerja karyawan menggunkanan metode GAP kompetensi dengan bahasa pemrograman PHP menggunakan CodeIgniter sebagai framework dan bootstrap sebagai template desain web serta PostgreSQL digunakan sebagai database nya, dalam analisis data digunakannya metode analisis PIECES. Dalam hal ini, dengan digunakannya program aplikasi Sistem Penilaian Kinerja Karyawan Menggunakan Metode GAP Kompetensi ini tentunya dapat lebih membantu perusahaan dan juga akan jauh lebih efisiensi dan efektivitas.

Kata kunci : Karyawan, Penilaian, PHP, CodeIgniter Framework, PostgreeSQL.


ABSTRACT


Technology brings enormous influence to all aspects of life, one of which is the level of competition in obtaining jobs that then encourages human resources to have more information about technological advancement. Required strategies in data processing as well as necessary supporting tools to help process data quickly and generate the necessary reports of companies called computer-based information systems and information technology Its ability to present information quickly and accurately. In this case PT. Indonesia Fritolay Makmur is a leading processed snack company in Indonesia which became one of the branches of the company that was listed by Salim Group. PT. Indofood Fritolay Makmur is an industrial company that is the largest snack producer in Indonesia. As for the problems currently faced by PT. Indofood Fritolay Makmur is not yet the availability of application system to input, measure and analyze the GAP data of all employees are effective and efficient, because the system used to analyze GAP data of all employees currently still using Ms. Excel. Therefore, researchers are making application programs to assessment employees ' performance by using the competency GAP method with the PHP programming language to use CodeIgniter as a framework and bootstrap as a Web design template as well as PostgreSQL Used as its database, in the analysis of the data use of the PIECES analysis method. In this case, with the use of employee performance Assessment System application program using GAP Competency method This can certainly be more helpful to the company and also will be much more efficiency and effectiveness.

Keywords: Employee, valuation, PHP, CodeIgniter Framework, PostgreeSQL.



KATA PENGANTAR


Alhamdulillah, puji dan syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunianya sehingga peneliti dapat menyelesaikan Skripsi dengan judul "PERANCANGAN SISTEM PENILAIAN KINERJA KARYAWAN MENGGUNAKAN METODE GAP KOMPTENSI DI PT. INDOFOOD FRITOLAY MAKMUR ”.

Tujuan penulisan Laporan Skripsi ini adalah sebagai syarat dalam menyelesaikan Program Pendidikan Strata 1 Program Studi Teknik Informatika pada Universitas Raharja.

Peneliti menyadari bahwa tanpa adanya bimbingan dan dorongan dari banyak pihak peneliti tidak akan dapat menyelesaikan Skripsi ini dengan baik dan tepat pada waktunya. Pada kesempatan ini pula peneliti menyampaikan ucapan terima kasih kepada  :

  1. Bapak Dr. Po. Abas Sunarya, M.Si selaku Rektor Universitas Raharja.
  2. Bapak Dr. Henderi, S.Kom., M.Kom selaku Dekan Fakultas Universitas Raharja.
  3. Bapak Padeli, M.Kom selaku Wakil Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Raharja.
  4. Ibu Ruli Supriati, S.Kom.,M.T.I selaku Ketua Program Studi Sistem Informasi.
  5. Ibu Deddy Iskandar, S.Kom., M.Kom sebagai Dosen Pembingbing I yang telah memberikan bimbingan dan masukan kepada peneliti sehingga Skripsi ini dapat diselesaikan dengan baik.
  6. Bapak H.Haris, M.Kom sebagai Dosen Pembimbing II yang telah meluangkan waktunya untuk memberikan bimbingan, masukan dan motivasi kepada peneliti.
  7. Bapak Dwi Pratomo, S.Kom selaku stakeholder yang telah memberikan kontribusi besar di dalam lancarnya proses penelitian skripsi ini.
  8. Bapak dan Ibu Dosen serta Staff Universitas Raharja yang telah memberikan bekal ilmu pengetahuan dan motivasi kepada peneliti.
  9. Keluarga tercinta yang telah memberikan doa, dukungan moril maupun materil sehingga Skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik.
  10. Teman-teman seperjuangan yang selalu ada dan memberikan semangat.

Peneliti menyadari bahwa dalam penulisan Laporan Skripsi ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu kritik dan saran yang membangun, peneliti harapkan sebagai pemicu untuk dapat berkarya lebih baik lagi. Semoga Laporan ini bermanfaat bagi pihak yang membutuhkan.

  
Tangerang, Juli 2019
   
(Tegar Rahmawan)
NIM : 1522489938




DAFTAR GAMBAR

  1. Gambar 2.1 Metode Alur Waterfall
  2. Gambar Gambar 3.1 Struktur Organisasi PT.Indofood Fritolay Makmur Cikupa
  3. Gambar 3.2 Struktur Organisasi HR Manager
  4. Gambar 3.3 Use Case Diagram Sistem yang Berjalan
  5. Gambar 3.4 Activy Diagram Sistem yang Berjalan
  6. Gambar 4.1 Use Case Diagram Super Admin
  7. Gambar 4.2 Use Case Diagram Admin
  8. Gambar 4.3 Use Case Diagram Manager
  9. Gambar 4.4 Use Case Diagram Supervisor
  10. Gambar 4.5 Use Case Diagram Kasie
  11. Gambar 4.6 Activy Diagram Admin
  12. Gambar 4.7 Activy Diagram Manager
  13. Gambar 4.8 Activy Diagram Supervisor
  14. Gambar 4.9 Activy Diagram Kasie
  15. Gambar 4.10 Sequence Diagram Login
  16. Gambar 4.11 Sequence Diagram Data plan dan Departemen
  17. Gambar 4.12 Sequence Diagram Skil Kompetensi
  18. Gambar 4.13 Sequence Diagram Penilaian Kasie
  19. Gambar 4.14 Sequence Diagram Penilaian Supervisor
  20. Gambar 4.15 Sequence Diagram Supervisor Melakukan Konfirmasi
  21. Gambar 4.16 Sequence Diagram Penilaian Manager
  22. Gambar 4.17 Sequence Diagram Manager Melakukan Konfirmasi
  23. Gambar 4.18 Sequence Diagram Memilih Skil Kompetensi dan Nilai Standar
  24. Gambar 4.19 Sequence Diagram Membuat Laporan
  25. Gambar 4.20 Class diagram sistem usulan
  26. Gambar 4.21 Prototype Login
  27. Gambar 4.22 Prototype Login
  28. Gambar 4.23 Prototype Login
  29. Gambar 4.24 Prototype Login
  30. Gambar 4.25 Prototype Login
  31. Gambar 4.26 Prototype Login
  32. Gambar 4.27 Prototype Login
  33. Gambar 4.28 Prototype Login
  34. Gambar 4.29 Prototype Login
  35. Gambar 4.30 Prototype Login
  36. Gambar 4.31 Tampilan Halaman Login
  37. Gambar 4.32 Tampilan Gagal Login
  38. Gambar 4.33 Tampilan Halaman Admin
  39. Gambar 4.34 Tampilan Halaman Data Karyawan
  40. Gambar 4.35 Tampilan Halaman Data Departement
  41. Gambar 4.36 Tampilan Halaman Data Jabatan
  42. Gambar 4.37 Tampilan Halaman Data Plan
  43. Gambar 4.38 Tampilan Halaman Data Edit Plan
  44. Gambar 4.39 Tampilan Halaman Data Skil Kompetensi

DAFTAR TABEL

  1. Tabel 3.1. Metode Analisa PIECES
  2. Tabel 3.2. Elisitasi Tahap I
  3. Tabel 3.3. Elisitasi Tahap II
  4. Tabel 3.4. Elisitasi Tahap III
  5. Tabel 3.5. Final Draft Elisitasi
  6. Tabel 4.1 perbedaan Prosedur Antara Sistem Berjalan dan Sistem Usulan
  7. Tabel 4.2 Spesifikasi Tabel Employee
  8. Tabel 4.3 Spesifikasi Tabel Master Jabatan
  9. Tabel 4.4 Spesifikasi Tabel Master Departemen
  10. Tabel 4.5 Spesifiaksi Tabel Master Plan
  11. Tabel 4.6 Spesifiaksi Tabel Master Atasan
  12. Tabel 4.7 Spesifiaksi Tabel Master Kompetensi
  13. Tabel 4.8 Spesifiaksi Tabel Master Level
  14. Tabel 4.9 Spesifiaksi Tabel Master Admin
  15. Tabel 4.10 Spesifiaksi Tabel GAP

DAFTAR SIMBOL

Tabel 1.Simbol Use Case Diagram


Tabel 2.Simbol Activity Diagram


Tabel 3.Simbol Sequence Diagram


Tabel 4.Simbol Class Diagram


BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Kunci pencapaian produktivitas seorang individu dalam organisasi adalah kegiatan yang dilakukannya dapat menghasilkan kinerja. Kinerja sebagai suatu hasil dimana orang-orang dan sumber daya lain yang ada di dalam organisasi secara bersama-sama, bekerja sesuai tingkat mutu dan standar yang ditetapkan. Kegiatan merupakan rangkaian aktivitas yang dapat mendukung terselesaikannya suatu pekerjaan. Untuk mencapai itu semua diperlukan informasi yang akurat, andal, dan komperehensif mengenai spesifikasi kemampuan dan karakteristik sumber daya manusia di setiap level, jabatan, dan posisi di seluruh organisasi.

Selain itu,untuk menghasilkan level kinerja yang efektif hingga level superior, diperlukan individu yang memiliki kompetensi, yang sesuai dengan tugas atau pekerjaan terkait dengan perannya dalam organisasi. Untuk mengetahui kompetensi yang dibutuhkan di setiap level, jabatan, dan posisi diseluruh organisasi, diawali dengan adanya proses identifikasi kompetensi. Identifikasi kompetensi biasanya dilakukan dengan mengacu pada suatu model kompetensi. Sebagai target ukur dalam proses pengukuran kompetensi, model kompetensi merupakan kriteria yang tidak hanya multiple (multiple criteria) namun juga terpadu, dan secara dinamis menyelaraskan faktor-faktor kemampuan,karakter, dan perilaku yang paling kritis bagi kesuksesan para pemegang jabatan.

PT. Indofood Fritolay Makmur merupakan salah satu perusahaan makanan ringan olahan terkemuka di Indonesia yang menjadi salah satu cabang perusahaan yang dimiliki oleh Salim Group. PT.Indofood Fritolay Makmur adalah perusahaan di bidang industri yang merupakan produsen snack terbesar di Indonesia dan merupakan anak perusahaan dari PT. Indofood CBP Sukses Makmur (ICBP), Tbk.

Adapun masalah yang saat ini dihadapi oleh PT. Indoofood Fritolay Makmur adalah belum tersedianya sistem aplikasi untuk meng-input, mengukur serta menganalisis data GAP seluruh karyawan yang efektif dan efisien. Karena sistem yang digunakan untuk menganalisi data GAP seluruh karyawan saat ini masih menggunakan Ms. Excel.

Maka, Penulis mencoba untuk meminimalisir permasalahan-permasalahan di atas dengan mengambil judul “Perancangan Sistem Penilaian Kinerja Karyawan Menggunakan Metode GAP Kompetensi di PT. Indofood Fritolay Makmur”.

Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dijelaskan di atas maka penulis mengambil beberapa pokok permasalahan, antara lain :

  1. Bagaimana sistem penilaian kinerja karyawan yang berjalan saat ini pada PT. Indofood Fritolay Makmur ?
  2. Apa saja kendala yang dialami dalam sistem yang berjalan saat ini pada PT. Indofood Fritolay Makmur ?
  3. Bagaimana membuat rancangan sistem aplikasi penilaian kinerja karyawan dengan metode GAP kompetensi berbasis web pada PT. Indofood Fritolay Makmur ?

Ruang Lingkup Penelitian

Agar dalam pembahasan masalah menjadi terarah dan berjalan dengan baik maka perlu adanya ruang lingkup penelitian yang akan dibahas, meliputi proses penilaian, mengukur nilai dengan membandingkan nilai actual dengan nilai standar serta proses menganalisa nilai hasil tersebut.

Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan Penelitian

Dari permasalahan yang telah dipaparkan diatas, tujuan dari penelitian ini adalah:

  1. Mengetahui apakah sistem penilaian kinerja karyawan dengan metode GAP berjalan sebagaimana mestinya.

  2. Agar dapat meningkatkan pengetahuan serta produktivitas karyawan dalam melakukan pekerjaannya.

  3. melatih sikap tanggung jawab penulis dalam melakukan penelitian sampai selesai dalam membuat laporan.

  4. Memberikan solusi terhadap permasalahan yang terjadi pada PT. Indofood Fritolay Makmur.

  5. Untuk meningkatkan dan menambah wawasan serta ilmu pengetahuan yang didapat penulis dari dunia pendidikan kedunia kerja.

Manfaat

Adapun manfaat dari penelitian ini adalah :

  1. Dapat memberikan rekomendasi untuk sistem informasi tentang penilaian kinerja karyawan dengan GAP kompetensi yang efektif dan efisien.

  2. Memberikan pengalaman kepada penulis untuk menerapkan dan memperluas wawasan penerapan teori dan pengetahuan yang telah diterima didalam perkuliahan pada dunia kerja.

  3. Dapat menghasilkan informasi yang dibutuhkan secara akurat dalam segi informasi yang lengkap dan tepat waktu dalam segi pengolahan data.

  4. Dapat membuat Universitas Raharja dikenal luas oleh instuisi swasta atau negeri yang dijadikan objek penelitian.

  5. Meningkatkan kinerja dan Pola pikir penulis.

Metode Penelitian

Metode Pengumpulan Data

Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan 3 (tiga) pendekatan yaitu:

  1. Metode Observasi

    Penelitian melakukan pengamatan langsung terhadap proses stok barang yang berjalan pada bagian gudang, kemudian dari pengamatan tersebut peneliti mengumpulkan seluruh data yang merupakan sumber informasi yang sangat penting.

  2. Metode Wawancara

    Metode ini dilakukan dengan cara melakukan tanya jawab dengan salah satu staff yang bekerja dalam pencatatan persediaan barang tersebut, wawancara dilakukan secara langsug. Metode ini dilakukan guna memperoleh data lebih detail serta memperkuat data sebelumnya saat melakukan pengamatan secara langsung.

  3. Metode Studi Pustaka

    Yaitu Metode untuk mendapatkan informasi atau data dari beberapa sumber(literatur) atau buku untuk melakukan penganalisaan yang terkait dengan laporan ini.

Analisa Data

  1. Setelah melakukan pengumpulan data selanjutnya data yang telah di peroleh dapat diolah dan dianalisa. Disini penulis menggunakn metode Analisa sistem yang dilakukan yaitu, Analisa PIECES.

  2. Analisa PIECES (Performance, Information, Economy, Control, Eficiency, Services). Teknik ini merupakan analisa sistem yang biasa digunakan untuk mengidentifikasi kelemahan sistem yang berjalan untuk menjadi rekomendasi perbaikan-perbaikan yang harus dibuat pada sistem yang akan dibuat atau dikembangkan.

  3. Penulis menggunakan Unifed Modeling Language (UML) sebagai salah satu alat bantu untuk Analisa proses, analisa masukan, analisa keluaran, analisa Control serta Analisa tentang sistem yang sedang berjalan.

  4. Kemudian Penulis menggunakan metode Elisitasi untuk menuangkan dan menyeleksi kebutuhan sistem yang diharapkan stakeholder. Elisitasi merupakan rancangan sistem yang diusulkan sesuai dengan keinginan atau kebutuhan user. Elisitasi yang dilakukan melalui 3 (tiga) tahap, yaitu Elisitasi tahap I, Elisitasi tahap II, Elisitasi tahap III dan Draft Final Elisitasi.

Metode Perancangan Sistem

Dalam membuat rancangan sistem, peneliti menggunakan metode waterfall. Model waterfall adalah metode yang menyarankan sebuah pendekatan yang sistematis dan sekuensial melalui tahapan - tahapan pada SDLC (System Development Life Cycle) untuk membangun sebuah perangkat lunak. Di sini peneliti menggunakan beberapa alat bantu seperti Notepad++ sebagai text editor, PHP sebagai bahasa pemrograman dengan PostgreSQL sebagai database, CodeIgniter sebagai kerangka Framework.

Metode Prototype

Dalam menyusun laporan Skripsi ini peneliti mempergunakan metode throw-away prototyping. Dengan menggunakan metode ini, spesifikasi awal dari sistem sudah dapat diketahui di awal, sehingga proses prototyping ini ditujukan untuk mengurangi resiko kebutuhan yang tidak terpenuhi..

Metode Pengujian Sistem

Dalam penyusunan laporan skripsi, peneliti menggunakan metode pengujian yang dinamakan Blackbox Testing. Blackbox Testing merupakan sebuah metode uji coba yang berfokus pada keperluan perangkat lunak. Karena itu uji coba blackbox memberi kemungkinan kepada pengemban perangkat lunak untuk membuat himpunan kondisi input, tentunya kondisi tersebut akan melatih syarat fungsional suatu program. Metode pengujian ini berusaha untuk menemukan kesalahan dari beberapa kategori, di antaranya : fungsi-fungsi yang salah atau hilang, kesalahan interface, kesalahan dalam struktur data atau akses database eksternal, kesalahan performa, kesalahan inisialisasi dan terminasi.

Sistematika Penulisan

Agar penulisan laporan penelitian ini menjadi lebih mudah di mengerti, maka peneliti mengelompokkan materi menjadi beberapa sub bab dengan aturan penyampaiannya yang sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini memuat tentang latar belakang penulisan, rumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, ruang lingkup penelitian, metode penelitian dan sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini memuat beberapa teori dasar dan beberapa definisi serta literature review yang mendukung pembahasan masalah, sesuai dengan penelitian sehingga menghasilkan karya yang bernilai ilmiah dan memiliki daya guna.

BAB III PEMBAHASAN

Bab ini memuat gambaran umum PT Indofood Fritolay Makmur, seperti sejarah singkat, struktur organisasi, tugas dan wewenang, tata laksana sistem yang berjalan, permasalahan yang dihadapi, alternatif pemecahan masalah, serta elisitasi tahap I, II, II dan final draft elisitasi.

BAB IV RANCANGAN SISTEM YANG DIUSULKAN

Bab ini memuat uraian mengenai perancangan sistem yang diusulkan dalam bentuk diagram UML yang terdiri dari use case diagram, activity diagram, sequence diagram dan class diagram, rancangan prototype, serta testing dan implementasi sistem

BAB V PENUTUP

Bab ini merupakan bab terakhir, yang mana bab ini berisikan kesimpulan serta saran yang dapat bermanfaat untuk peneliti maupun pembaca.

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

BAB II
LANDASAN TEORI

Teori Umum

Konsep Dasar Sistem

Definisi Sistem

Menurut Priyo Sutopo dkk (2016:24) [1] “Kata sistem berasal dari bahasa Latin (systema) dan bahasa Yunani (sustema) yang artinya, suatu kesatuan yang terdiri dari komponen atau elemen kemudian dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi.”.

Menurut Susanto dalam Wdiyana Mulyani dan Bambang Eka Purnama (2015:16) [2], “Sistem ialah kumpulan/group dari bagian/komponen baik pisik maupun non pisik yang saling berhubungan satu sama lain dan bekerja sama secara harmonis untuk mencapai satu tujuan tertentu”.

Menurut Rafika, dkk (2015:216) [3], “Sistem adalah suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan untuk menyesaikan suatu sasaran atau tujuan tertentu.”.

Menurut Tata Sutabri dalam Indonesian Journal on Networking and Security Volume 6 No 2 (2017:18) [4], “Suatu sistem dapat diartikan sebagai suatukumpulan atau himpunan dari unsur, komponen, atau variabel yang terorganisir, saling berinteraksi, saling tergantung satu sama lain, dan terpadu”.

Berdasarkan beberapa pendapat para ahli di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa sistem adalah satu kesatuan komponen yang saling berhubungan untuk mencapai tujuan tertentu.

  1. Sutopo Priyo, Dedi Cahyaddi dan Zainal Arifin. 2016. Sistem Informasi Eksekutif Sebaran Penjualan Kendaraan Bermotor Roda 2 Di Kalimantan Timur Berbasis Web. Universitas Mulawarman. Jurnal Informatika Mulawarman. Vol. 11 No. 1 Februari 2016 Hal.24.
  2. Mulyani, Widiana., dan Bambang Eka Purnama 2015. “Pembangunan Sistem Informasi Data Balita Pada Posyandu Desa Ploso Kecamatan Punung Kabupaten Pacitan”. Journal Speed – Sentra Penelitian Engineering dan Edukasi. Vol. 7 No. 2.
  3. Rafika, Ageng Setiani, dkk. 2015. Aplikasi Monitoring Sitem Absensi Sidik Jari Sebagai Pendukung Pembayaran Biaya Pegawai Terpusat Dengan SAP.ISSN: 1978-8282. Jurnal CCIT Vol.8 No.3-Mei 2015. Tangerang: Perguruan Tinggi Raharja.
  4. Kuswara,Heri dan Deni Kusmara. 2017. Sistem Informasi Absensi Siswa Berbasis Web Dengan SMS Gateway Pada Sekolah Menengah Kejuruan Al-Munir Bekasi. Jakarta:Indonesian Journal on Networking and Security. Vol.6 No.2:12-22.

Contributors

Admin, Tegar Rahmawan