SI1522489498

Dari widuri
Lompat ke: navigasi, cari


PERANCANGAN APLIKASI MONITORING DATA ASET IT

BERBASIS WEB PADA PT. GRATIA PRIMA INDONESIA



SKRIPSI





Disusun Oleh :

NIM : 1522488417

NAMA : ARDIYAN AGUS PRAYOGO SRI HANDOYO PRAPTO


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

KONSENTRASI SOFTWARE ENGINEERING

UNIVERSITAS RAHARJA

TANGERANG

TA (2019/2020)



UNIVERSITAS RAHARJA

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI


PERANCANGAN APLIKASI MONITORING DATA ASET IT

BERBASIS WEB PADA PT. GRATIA PRIMA INDONESIA


Disusun Oleh :

NIM
: 1522489498
Nama
Fakultas
: Sains dan Teknologi
Program Pendidikan
: Strata Satu
Program Studi
: Teknik Informatika
Konsentrasi
: Software Engineering

   

Disahkan Oleh :

Tangerang, Februari 2020

Dekan
       
Ketua Program Studi
Fakultas Sains dan Teknologi
       
Program Studi Teknik Informatika
           
           
           
           
       
(Ruli Supriati, S.Kom.,M.T.I)
NIP : 006095
       
NIP : 073009



UNIVERSITAS RAHARJA

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING


PERANCANGAN APLIKASI MONITORING DATA ASET IT

BERBASIS WEB PADA PT. GRATIA PRIMA INDONESIA



Dibuat Oleh :

NIM
: 1522489498
Nama

 

Telah disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian Komprehensif

Fakultas Sains dan Teknologi

Program Studi Teknik Informatika

Konsentrasi Software Engineering


Disetujui Oleh :

Tangerang, 14 Januari 2020

Pembimbing I
   
Pembimbing II
       
       
       
       
(Truki Salim, S.Kom.,M.T.I.)
   
NID : 15031
   
NID : 14005



UNIVERSITAS RAHARJA

LEMBAR PERSETUJUAN DEWAN PENGUJI


PERANCANGAN APLIKASI MONITORING DATA ASET IT

BERBASIS WEB PADA PT. GRATIA PRIMA INDONESIA



Disusun Oleh :

NIM
: 1522489498
Nama

 

Disetujui setelah berhasil dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian Komprehensif

Fakultas Sains dan Teknologi

Program Studi Teknik Informatika

Konsentrasi Software Engineering

Tahun Akademik 2019/2020


Disetujui Penguji :

Tangerang, Februari 2020

Ketua Penguji
   
Penguji I
   
Penguji II
       
       
       
       
(_____________)
   
(_____________)
   
(_____________)
NID :
   
NID :
   
NID :



UNIVERSITAS RAHARJA

LEMBAR KEASLIAN SKRIPSI


PERANCANGAN APLIKASI MONITORING DATA ASET IT

BERBASIS WEB PADA PT. GRATIA PRIMA INDONESIA


Disusun Oleh :

NIM
: 1522489498
Nama
Fakultas
: Sains dan Teknologi
Program Pendidikan
: Strata Satu
Program Studi
: Teknik Informatika
Konsentrasi
: Software Engineering

   

Menyatakan bahwa Skripsi ini merupakan karya tulis saya sendiri dan bukan merupakan tiruan, salinan, atau duplikat dari Skripsi yang telah dipergunakan untuk mendapatkan gelar Sarjana baik di lingkungan Universitas Raharja maupun di Universitas lain, serta belum pernah dipublikasikan.

Pernyataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan rasa tanggung jawab serta bersedia menerima sanksi jika pernyataan diatas tidak benar.

Tangerang, 15 Desember 2019

 
 
NIM : 1522489498

 

)*Tanda tangan dibubuhi materai 6.000;




ABSTRAKSI

PT. Gratia Prima Indonesia merupakan perushaan pemilik jaringan toko buku “Books & Beyond” yang menawarkan berbagai jenis buku baik import maupun lokal. Tidak hanya buku, Books & Beyond juga menawarkan berbagai produk lainnya seperti ATK, Mainan, dan Majalah. Dengan melalui perkembangan teknologi yang semakin pesat, sistem manajemen aset yang sudah terkomputerisasi tentu akan meningkatkan kinerja perusahaan, karena dapat mengurangi waktu yang digunakan untuk pendataan aset. Penelitian ini bertujuan menganalisa masalah untuk kemudian memberikan usulan rancangan sistem pada PT. Gratia Prima Indonesia. Peneliti mengumpulkan data dengan melakukan observasi, wawancara, dan studi pustaka. Peneliti menggunakan Unified Modeling Language (UML) sebagai alat bantu untuk membuat rancangan model dan desain sistem. Peneliti juga menggunakan metode pengembangan aplikasi atau yang biasa disebut SDLC (Software Development Life Cycle) dan metode SDLC yang digunakan adalah metode waterfall dimana metode ini berkembang dari satu tahap ke tahap lain layaknya air terjun. Hasil dari penelitian ini merupakan sebuah sistem aplikasi asset management yang dibuat menggunakan framework codeigniter dengan php sebagai bahasa pemrograman nya dan MySQL sebagai database. Terakhir peneliti menggunakan Blackbox Testing untuk menguji fungsionalitas sistem aplikasi yang dirancang.

Kata Kunci : Asset, Aplikasi, Management, UML, SDLC.



ABSTRACT


PT. Gratia Pratama Indonesia is the owner of the book "Book & Beyond" bookstore chain that offers various types of books both imported and local. Not only books, Books & Beyond also offers a variety of other products such as stationery, toys and magazines. Through rapid technological development, a computerized asset management system will certainly improve company performance, because it can reduce the time spent on asset data collection. This study aims to analyze the problem and then propose a system design at PT. Gratia Prima Indonesia. Researchers collect data by observing, interviewing and studying literature. Researchers use the Unified Modeling Language (UML) as a tool for creating model designs and system designs. Researchers also use application development methods or commonly called SDLC (Software Development Life Cycle) and the SDLC method used is the waterfall method where this method develops from one stage to another like a waterfall. The results of this study are an asset management application system created using a codeigniter framework with PHP as its programming language and MySQL as a database. Finally, researchers use Blackbox Testing to test the functionality of the designed application system.

Keywords: Asset, Application, Management, UML, SDLC.



KATA PENGANTAR


Puji syukur alhamdulillah, peneliti panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan seribu jalan, sejuta langkah serta melimpahkan segala rahmat dan karunia-NYA, sehingga laporan Skripsi Peneliti dapat berjalan dengan baik dan selesai dengan semestinya.

Penulisan laporan Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat guna menyelesaikan pendidikan jenjang Strata Satu (S1) Program Studi Teknik Informatika (TI).

Peneliti menyadari bahwa tanpa bimbingan dan dorongan dari semua pihak penyusunan laporan Skripsi ini tidak akan berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan. Oleh karena itu pada kesempataan ini, izinkan peneliti menyampaikan ucapan terima kasih kepada kedua orang tua dan keluarga tercinta yang telah memberikan dukungan moril, material, maupun doa hingga laporan Skripsi ini dapat selesai tepat waktu. Dan lagi, izinkanlah peneliti memberikan selaksa pujian dan terima kasih kepada :

  1. Bapak Dr. Po. Abas Sunarya, M.Si. selaku Rektor Universitas Raharja,
  2. Bapak Sugeng Santoso, M.Kom selaku Dekan Fakultas Universitas Raharja,
  3. Ibu Ruli Supriati, S.Kom., M.T.I., selaku Ketua Program Studi Teknik Informatika,
  4. Bapak Turki Salim, S.Kom., M.T.I selaku Dosen Pembimbing I yang telah memberikan banyak masukan dan motivasi kepada peneliti sehingga laporan skripsi ini dapat diselesaikan dengan baik dan tepat pada waktunya,
  5. Bapak Arkan Nur Robby, S.T., M.M selaku dosen pembimbing II yang telah bersedia meluangkan waktunya untuk membimbing saya dalam proses penyusunan skripsi ini.
  6. Bapak Andreas Setiawan sebagai Pimpinan PT Gratia Prima Indoensia yang telah memberikan izin kepada peneliti untuk melaksanakan penelitian Skripsi di PT Gratia Prima Indoensia,
  7. Bapak Chandra Sulistyo sebagai Stakeholder di PT Gratia Prima Indonesia yang telah memberikan informasi dan membantu peneliti ketika melakukan observasi dan wawancara di PT Gratia Prima Indoensia,
  8. Sahabat dan teman yang telah memberikan dukungan dan semangat kepada peneliti dalam menyelesaikan Laporan Skripsi ini.
  9. Peneliti menyadari bahwa dalam penulisan Laporan Skripsi ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu peneliti mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun untuk dapat membantu berkarya lebih baik lagi. Semoga Laporan Skripsi ini bermanfaat bagi pihak yang membacanya.

    Tangerang, Januari 2020
    Ardiyan Agus Prayogo Sri Handoyo Prapto
    NIM. 1522489498






    DAFTAR TABEL

    Tabel 3.1 Tabel Analisa PIECES

    Tabel 3.2 Tabel Elisitasi Tahap I

    Tabel 3.3 Tabel Elisitasi Tahap II

    Tabel 3.4 Tabel Elisitasi Tahap III

    Tabel 3.5 Final Elisitasi

    Tabel 4.1 Perbedaan Sistem Berjalan Dan Sistem Usulan

    Tabel 4.2 Tabel Unnormal

    Tabel 4.3 Tabel First Normal Form (1NF)

    Tabel 4.4 Tabel Second Normal Form (2NF)

    Tabel 4.5 Tabel Third Normal Form (3NF)

    Tabel 4.6 Spesifiaksi Tabel Asset

    Tabel 4.7 Spesifiaksi Tabel Detail Process

    Tabel 4.8 Spesifiaksi Tabel Store Location

    Tabel 4.9 Spesifiaksi Tabel User

    Tabel 4.10 Spesifiaksi Tabel User Access Menu

    Tabel 4.11 Spesifiaksi Tabel User Menu

    Tabel 4.12 Spesifiaksi Tabel User Role

    Tabel 4.13 Spesifiaksi Tabel User Sub Menu

    Tabel 4.14 Spesifiaksi Tabel User Token

    Tabel 4.15 Pengujian Black Box Testing

    Tabel 4.16 Implementasi

    Tabel 4.17 Estimasi Biaya




    DAFTAR SIMBOL

    SIMBOL USE CASE DIAGRAM


    SIMBOL ACTIVITY DIAGRAM


    SIMBOL SEQUENCE DIAGRAM


    SIMBOL CLASS DIAGRAM





    DAFTAR GAMBAR

    Gambar 2.1 Model Waterfall

    Gambar 3.1 Profil Perusahaan

    Gambar 3.2 Struktur Organisasi

    Gambar 3.3 Use case Diagram Yang Sedang Berjalan

    Gambar 3.4 Activity Diagram Penyimpanan Aset

    Gambar 3.5 Activity Diagram Permintaan Aset

    Gambar 3.6 Activity Diagram Pengembalian Aset

    Gambar 3.7 Activity Diagram Laporan Aset

    Gambar 3.8 Sequence Diagram Penyimpanan Aset

    Gambar 3.9 Sequence Diagram Permintaan Aset

    Gambar 3.10 Sequence Diagram Pengembalian Aset

    Gambar 3.11 Sequence Diagram Laporan Aset

    Gambar 3.12 Dokumen Masukan

    Gambar 3.13 Dokumen Keluaran

    Gambar 4.1 Use Case Diagram Monitoring Aset

    Gambar 4.2 Activity Diagram IT Staff

    Gambar 4.3 Activity Diagram Karyawan

    Gambar 4.4 Sequence Diagram IT Staff

    Gambar 4.5 Sequence Diagram Karyawan

    Gambar 4.6 Class Diagram Monitoring Asset IT

    Gambar 4.7 Prototype Halaman Login

    Gambar 4.8 Prototype Halaman Registrasi

    Gambar 4.9 Prototype Halaman Lupa Password

    Gambar 4.10 Prototype Halaman Utama Aplikasi

    Gambar 4.11 Diagram HIPO

    Gambar 4.12 Halaman Login

    Gambar 4.13 Halaman Lupa Password

    Gambar 4.14 Halaman Registrasi

    Gambar 4.15 Halaman My Profile

    Gambar 4.16 Halaman List Asset

    Gambar 4.17 Halaman Take Out

    Gambar 4.18 Halaman Take In

    Gambar 4.19 Halaman History




    DAFTAR LAMPIRAN

    LAMPIRAN A

    A.1. Surat Pengantar Observasi

    A.2. Surat Keterangan Observasi

    A.3. Formulir Penggantian Judul

    A.4. Kartu Bimbingan

    A.5. Kartu Study Tetap Final (KSTF)

    A.6. Formulir Validasi Skripsi

    A.7. Formulir Validasi Sidang

    A.8. Kwitansi Pembayaran Skripsi, Raharja Career, Sidang

    A.9. Daftar Mata Kuliah Yang Belum Diambil

    A.10. Daftar Nilai

    A.11. Formulir Seminar Proposal

    A.12. Formulir Final Presentasi

    A.13. Formulir Pertemuan Stakeholder

    A.14. Sertifikat TOEFL

    A.15. Sertifikat Prospek

    A.16. Sertifikat IT Internasional

    A.17. Sertifikat IT Nasional

    A.18. Curriculum Vitae

    A.19. Katalog Produk

    A.20. Slide Presentasi

    LAMPIRAN B

    B.1. Form Wawancara

    B.2. Lampiran Hasil Observasi



    BAB I

    PENDAHULUAN

    Latar Belakang Masalah

    Aset merupakan suatu barang yang dimiliki perusahaan, keberadaan aset ini sangat diperlukan bagi sebuah perusahaan, tujuannya adalah untuk menunjang kegiatan operasional perusahaan dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada para customer-nya khususnya dibidang retail.

    Saat ini pengelolaan aset pada PT Gratia Prima Indonesia menggunakan sistem yang masih manual dimana saat ada perpindahan aset yang terjadi menggunakan tanda terima berupa kertas yang berfungsi sebagai bukti bahwa barang sudah dikirim atau sudah diterima. Dampak dari sistem ini adalah sulitnya dalam memantau pergerakan dari masing – masing perpindahan aset yang terjadi. Sebagai contoh di perusahaan ini peneliti menemukan beberapa buku binder yang berisi dokumen tanda terima berupa kertas yang sudah ada dari tahun 2012, dimana buku ini terbagi dalam 2 (dua) kategori yaitu buku dengan kategori in, digunakan untuk menyimpan dokumen tanda terima barang yang masuk dan buku dengan kategori out, digunakan untuk menyimpan dokumen tanda terima barang yang keluar, juga saya temukan adalah 1 (satu) kategori buku ini terdapat lebih dari 100 (seratus) dokumen tanda terima, karena dalam 1 (satu) buku ini digunakan untuk periode selama 2 (dua) tahun, dimana buku – buku ini sudah semakin banyak karena digunakan sejak tahun 2012, Lalu dikarenakan dalam 1 (satu) kategori buku ini terdapat banyak sekali dokumen, akan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mencari data pergerakan aset perusahaan, juga karena dokumen tanda terima ini hanya berupa kertas kemungkinan hilang atau rusak sangat mungkin terjadi karena diletakkan begitu saja dan tidak adanya maintenance berkala, sehingga data aset perusahaan tidak terdokumentasi dengan baik dan rapih.

    Pada dasarnya, peneliti bertujuan untuk mengembangkan sistem yang ada agar memudahkan karyawan PT Gratia Prima Indonesia dalam melakukan kegiatan operasional dan memudahkan dalam pembuatan report asset apabila dibutuhkan. Karena alasan tersebut, maka peneliti mengambil judul “Perancangan Aplikasi Monitoring Data Aset IT Berbasis Web Pada PT. Gratia Prima Indonesia”.