KP1414481471

Dari widuri
Revisi per 18 Januari 2018 06.30 oleh Dewi Mariana Apriani (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '<div style="font-size: 16pt;font-family: 'times new roman';text-align: center;"> <p style="line-height:1">'''ANALISA GOOGLE ADSENSE SEBAGAI MEDIA'''</p></div> <div sty...')

(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

Lompat ke: navigasi, cari

ANALISA GOOGLE ADSENSE SEBAGAI MEDIA

BISNIS ONLINE MAGICS CHANNEL DI

PERGURUAN TINGGI


LAPORAN KULIAH KERJA PRAKTEK


Logo stmik raharja.jpg


OLEH:

1414481471 DEWI MARIANA APRIANI


SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

RAHARJA

TANGERANG

(2017/2018)


LEMBAR PERSETUJUAN

ANALISA GOOGLE ADSENSE SEBAGAI MEDIA

BISNIS ONLINE MAGICS CHANNEL DI

’ PERGURUAN TINGGI'



Diajukan guna melengkapi sebagian syarat untuk mengikuti Skripsi pada Jurusan Sistem Informasi Konsentrasi Komputer Akuntansi

STMIK Raharja Tahun Akademik 2017/2018.



Tangerang, 19 Januari 2018




Dosen Pembimbing




( Qurotul Aini, S.Kom., MTI )

NID. 14012



SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

RAHARJA

LEMBAR KEASLIAN KULIAH KERJA PRAKTEK


Saya yang bertandatangan di bawah ini,

NIM
: 1414481471
Nama
Jenjang Studi
: Strata Satu
Jurusan
: Sistem Informasi
Konsentrasi
: Komputer Akuntansi


Menyatakan bahwa Kuliah Kerja Praktek ini merupakan karya tulis saya sendiri dan bukan merupakan tiruan, salinan atau duplikat dari Kuliah Kerja Praktek yang telah dipergunakan untuk melanjutkan dalam pembuatan Skripsi baik dilingkungan Perguruan Tinggi Raharja, maupun di Perguruan Tinggi lain, serta belum pernah dipublikasikan.


Pernyataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan rasa tanggung jawab serta bersedia menerima sanksi jika ternyata pernyataan diatas tidak benar.


Tangerang, 19 Januari 2018
DEWI MARIANA APRIANI
NIM. 1414481471

)*Tandatangan dibubuhi materai 6.000;


ABSTRAKSI

Pada era modern saat ini, teknologi, informasi, dan komputer berkembang sangat pesat. Munculnya internet di masyarakat luas dan di dalam dunia pendidikan sangat bermanfaat dalam memperoleh informasi. Salah satunya adalah search engine yang terkenal di dunia dan juga media dokumentasi multimedia yaitu YouTube. Perguruan Tinggi Raharja mempunyai sebuah Channel YouTube resmi yaitu Magics Channel yang saat ini dimanfaatkan sebagai wadah dokumentasi kegiatan perkuliahan pada Perguruan Tinggi Raharja. Dalam pemanfaatannya YouTube dapat dijadikan sebagai media bisnis online yaitu melalui program Google AdSense. Namun Magics Channel saat ini hanya berperan sebagai media dokumentasi saja. Maka dari itu diperlukan pengembangan Magics Channel dalam program Google AdSense, namun ada kriteria sebuah Channel YouTube agar dapat diterima pada Google AdSense. Dengan menjalankan berbagai strategi seperti menambah jumlah subscriber, view, like, dan commnet akhirnya Magics Cahnnel berhasil diterima pada Program Google AdSense. Diharapkan Magics Channel dapat sukses pada Google AdSense agar mendapatkan Nomor Pengenal Pribadi (PIN) dari pihak Google sebagai sarana untuk mencairkan dana yang didapat dan semoga banyak Pribadi Raharja maupun masyarakat luas yang menonton video di Magics Channel dengan diterapkannya Thumbnail YouTube agar Magics Channel dapat memperoleh pendapatan AdSense.

Kata Kunci: Dokumentasi, YouTube, Google AdSense.

ABSTRACT

“In today's modern era, technology, information, and computers are growing very rapidly. The emergence of the internet in the wider community and in the world of education is very useful in obtaining information. One of them is a world-renowned search engine and also a multimedia documentation media that is YouTube. Higher Education Raharja has an official YouTube Channel that is Magics Channel which is currently used as a forum for lectures at Raharja University. In the benefits of YouTube can be used as an online business media through the Google AdSense program. However, the Magics Channel currently only serves as the only documentation medium. Therefore it is necessary to develop Magics Channel in the Google AdSense program, but there is a criterion of a YouTube Channel to be accepted in Google AdSense. By running various ways such as increasing the number of subscribers, see, like, and commnet finally Magics Cahnnel successfully received on the Google AdSense Program. It is expected that the Magics Channel can succeed in Google AdSense for Personal Identification Number (PIN) from Google as a means to withdraw the funds earned and hopefully many Personal Raharja and the wider community who watch the videos on the Magics Channel by applying the YouTube Thumbnail for Magics Channel to AdSense.

Keywords : Documentation, YouTube, Google AdSense.


KATA PENGANTAR

Puji syukur alhamdulillah, penulis panjatkan atas kehadirat Tuhan yang Maha Esa yang telah memberikan nikmat kesehatan, ilmu pengetahuan, serta melimpahkan segala rahmat dan karunia-Nya, sehingga Laporan Kuliah Kerja Praktek ini dapat selesai dengan baik dan tepat waktu. Penulisan Laporan Kuliah Kerja Praktek ini disusun sebagai salah satu syarat guna melengkapi kurikulum perkuliahan dan mengikuti Skripsi. Sebagai bahan penulisan, Penulis memperoleh informasi berdasarkan hasil observasi dan studi pustaka dari berbagai sumber yang mendukung penulisan laporan ini.”.

Penulis menyadari tanpa dorongan dan dukungan dari semua pihak penyusunan Laporan Kuliah Kerja Praktek ini tidak akan berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Oleh karena itu penulis mengharapkan saran dan kritik yang membangun agar dapat lebih baik lagi pada masa yang akan datang.

Oleh karena itu, pada kesempatan yang berbahagia ini Penulis ingin menyampaikan terimakasih kepada:

  1. Bapak Ir. Untung Rahardja, M.T.I ., M.M selaku Presiden Direktur Perguruan Tinggi Raharja.
  2. Bapak Dr. Po. Abas Sunarya, M.Si selaku Direktur Perguruan Tinggi Raharja.
  3. Bapak Sugeng Santoso, M.Kom selaku Pembantu Ketua I Bidang Akademik STMIK Raharja.
  4. Ibu Nur Azizah, M.Akt., M.Kom selaku Kepala Jurusan Sistem Informasi.
  5. Ibu Qurotul Aini, S.Kom., M.T.I selaku Pembimbing Pertama yang telah banyak memberikan kasih sayang dan cinta, arahan dan motivasi kepada Penulis

  6. Bapak Ir. Untung Rahardja, M.T.I., M.M sebagai dosen pembimbing yang telah berkenan memberikan waktu dan bimbingan kepada Penulis.
  7. Bapak dan Ibu Dosen Perguruan Tinggi Raharja yang telah memberikan ilmu pengetahuan dan dukungan kepada Penulis.
  8. Kedua orang tua, Adik, Saudara, dan Keluarga yang senantiasa memberikan doa, semangat dan materil untuk keberhasilan Penulis.
  9. Sahabat-sahabat tersayang Dini Intan Pratiwi, Iim Ilmiah Agustina yang telah menemani dan memberikan semangat kepada Penulis selama Kuliah di Perguruan Tinggi Raharja.
  10. Teman-teman bimbingan Ryzen Team (Ayu Martha Wardani, Yoke Dwi Martianda Setiaji, dan Azharul Fuad) yang telah berjuang bersama untuk mencapai keberhasilan KKP dengan baik.
  11. Sahabat RIC yang telah menemani, memotivasi dan berjuang untuk keberhasilan KKP ini.
  12. Teman-teman TimUR5 (Fantastic4, Latel, dan Lily) yang telah menemani selama kuliah di Perguruan Tinggi Raharja.

Penulis menyadari bahwa dalam penulisan Laporan Kuliah Kerja Praktek ini masih banyak kekurangan di dalam pengembangan maupun isi laporan dan jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu Penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun sebagai pemicu untuk dapat berkarya lebih baik lagi. Semoga Laporan Kuliah Kerja Praktek ini bermanfaat bagi pihak yang membutuhkan.


Tangerang, 19 Januari 2018
DEWI MARIANA APRIANI
NIM. 1414481471


BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Perkembangan teknologi dan informasi semakin pesat seiring perkembangan zaman, pada era globalisasi saat ini penyampaian maupun penyebaran informasi sudah dilakukan melalui berbagai media yang canggih. Dengan hadirnya internet mempengaruhi kehidupan masyarakat luas karena melalui internet semua orang di dunia dapat melakukan komunikasi dan bertukar informasi dengan siapa saja, dimanapun dan kapanpun secara real time. Pada zaman yang modern ini berbagai macam informasi dengan mudah dapat kita peroleh melalui berbagai media seperti media elektronik yaitu PC/Laptop yang terhubung dengan jaringan internet semua informasi bisa ditemukan.

Media komunikasi adalah suatu alat yang digunakan untuk mempermudah dalam menyampaikan informasi dari seseorang kepada orang lain dengan maksud tertentu untuk mencapai tujuan. Ada banyak jenis media untuk menyampaikan informasi berupa visual, audio, dan audio-visual yang digunakan untuk menyampaikan, mengirim, maupun mendokumentasikan informasi serta kegiatan-kegiatan. Dalam pendokumentasian sendiri adalah proses menyimpan informasi maupun data yang terekam atau dimuat dalam suatu wahana tertentu dimana dalam wahana tersebut digunakan untuk penelitian, belajar, rekreasi dan lain-lain. Salah satu media dokumentasi yang efektif adalah video, karena video merupakan media audio-visual yaitu alat komunikasi yang dapat dilihat dan dapat didengar sehingga lebih efektif dalam proses penyampaian informasi karena terdapat suara serta gambar yang jelas dan komplit dibandingkan dengan media yang hanya menampilkan gambar maupun suara saja.

Pengaruh perkembangan teknologi yang sangat pesat salah satunya dalam dunia pendidikan yang telah menerapkan sistem pembelajaran online. Pembelajaran yang menarik tentu akan menarik minat dan bakat mahasiswa untuk terus belajar serta mencapai sebuah target. Dengan adanya sistem pembelajaran online, mahasiswa/i diharapkan memiliki wawasan yang lebih luas. Disamping sistem pembelajaran online, dengan adanya sistem yang menunjang belajar sambil bermain akan membuat mahasiswa/i berpikir bahwa belajar tidak akan sejenuh yang diharapkan.

Untuk mendapatkan berbagai macam informasi dapat ditemukan dari internet seperti search engine dan salah satu fasilitas multimedia yang tidak kalah populer dan sangat terkenal yaitu YouTube. YouTube merupakan situs yang sangat diminati oleh para pengguna internet di seluruh dunia karena YouTube merupakan sebuah situs web video sharing populer dimana para pengguna dapat memuat, menonton, dan berbagi klip video.

Perguruan Tinggi Raharja merupakan sebuah institusi pendidikan yang bergerak di bidang ilmu komputer sehingga memerlukan sebuah media dokumentasi untuk menyimpan berbagai macam kegiatan perkuliahan. Perguruan Tinggi Raharja memiliki sebuah channel YouTube resmi yaitu Magics Channel. Magics Channel digunakan sebagai wadah dokumentasi tentang kegiatan kampus dan aktivitas belajar mengajar serta kegiatan yang aktif dilakukan oleh civitas akademika. Dengan adanya Magics Channel diharapkan semua kegiatan perkuliahan pada Perguruan Tinggi Raharja dapat terdokumentasi dengan baik dan dapat berguna bagi Pribadi Raharja sehingga mengetahui informasi terbaru pada Perguruan Tinggi Raharja.

YouTube bukan hanya berfungsi sebagai media dokumentasi saja, namun saat ini YouTube juga bisa menjadi peluang untuk memperoleh pendapatan online melalui program Google AdSense. Bisnis online pun kian merambah luas di kalangan masyarakat seperti Online Shop dan lain sebagainya. Dan dengan adanya program Google AdSense ini banyak dimanfaatkan oleh Youtubers sebagai media bisnis online untuk memperoleh pendapatan melalui video-video yang dibuat oleh para Creator.

Berdasarkan permasalahan diatas, maka perlu adanya pengembangan Magics Channel agar dapat sukses pada Google Adsense sebagai YouTube Channel melalui berbagai strategi yang nantinya akan dijalankan. Karena manfaat dari sebuah YouTube Channel bagi sebuah Kampus tidak hanya sebagai wadah dokumentasi saja, dengan adanya program Google AdSense hal ini dapat dimanfaatkan untuk memperoleh keuntungan bagi Kampus itu sendiri.

Google AdSense adalah program google yang memberikan kesempatan bagi para pemilik situs internet atau YouTube Creator untuk dipasangkan iklan dari google, yang mana keuntungan akan diberikan juga kepada pemilik situs. Untuk dapat memuat iklan pada situs maka terlebih dahulu harus mendaftar dan menerima persetujuan dari pihak Google.

Berdasarkan latar belakang diatas, penulis terdorong untuk mengembangkan Magics Channel agar dapat sukses di salah satu wilayahnya yaitu Google AdSense, maka pada laporan Kuliah Kerja Praktek ini penulis memberi judul "ANALISA GOOGLE ADSENSE SEBAGAI MEDIA BISNIS ONLINE MAGICS CHANNEL DI PERGURUAN TINGGI"


Rumusan Masalah

Dengan adanya permasalahan terhadap Magics Channel karena perlu pengembangan sebagai suatu YouTube Channel dan berdasarkan latar belakang penelitian yang telah dijelaskan diatas, Perguruan Tinggi Raharja perlu mengembangkan Magics Channel pada Google AdSense. Penulis perlu menjalankan berbagai strategi agar Magics Channel mendapatkan persetujuan dari pihak Google dan dapat diterima pada Google AdSense. Maka dari itu perlu adanya rumusan masalah, ada 4 rumusan masalah antara lain:

  1. Apakah pemanfaatan Magics Channel sebagai media dokumentasi sudah berjalan dengan maksimal?

  2. Apakah Magics Channel dapat diterima pada Google Asense ?

  3. Bagaimana agar diterima pada Google AdSense?

  4. Apakah iklan google sudah dapat dimuat pada video Magics Channel?



Ruang Lingkup Penelitian

Dalam sebuah penelitian perlu adanya ruang lingkup yang akan diteliti agar masalah yang diteliti penulis dapat terarah dan jelas sehingga dapat tersusun dengan rapi dan berjalan dengan baik maka perlu adanya batasan masalah. Berdasarkan hal diatas, ruang lingkup batasan-batasan masalah penelitian ini sebagai berikut:

  1. Penelitian dilakukan pada Perguruan Tinggi Raharja.

  2. Penelitian ini berfokus pada Google AdSense

  3. Penelitian ini berfokus pada Subcriber.

  4. Penelitian ini berfokus pada View, Like, Comment.

  5. Pada video YouTube Channel dapat memuat iklan.

  6. Pada YouTube Channel dapat memperoleh pendapatan AdSense.


  7. Tujuan dan Manfaat Penelitian

    Tujuan Penelitian

    Penulis mengelompokan 4 (empat) tujuan diantaranya sebagai berikut :

Contributors

Dewi Mariana Apriani