SI1314475568: Perbedaan revisi

Dari widuri
Lompat ke: navigasi, cari
[revisi tidak terperiksa][revisi tidak terperiksa]
(Metode Analisa Sistem)
(BAB IV)
Baris 903: Baris 903:
 
<p style="line-height: 1">Tabel 3.1 Matriks SWOT</p></div>
 
<p style="line-height: 1">Tabel 3.1 Matriks SWOT</p></div>
 
<div align="center"><img style="margin:0px" src="https://lh3.googleusercontent.com/-2mBx1TG-OME/WowHzplpI3I/AAAAAAAAANI/uMso-9TndOMmZfJZmm5rsZP9JxzneRKDwCL0BGAYYCw/h217/Swot.png"/></div>
 
<div align="center"><img style="margin:0px" src="https://lh3.googleusercontent.com/-2mBx1TG-OME/WowHzplpI3I/AAAAAAAAANI/uMso-9TndOMmZfJZmm5rsZP9JxzneRKDwCL0BGAYYCw/h217/Swot.png"/></div>
 +
 +
===Analisa Masalah===
 +
 +
<div style="font-size: 12pt;font-family: 'times new roman';text-align: justify;text-indent: 0.5in">
 +
<p style="line-height: 2">Berdasarkan analisa yang dilakukan, sistem pengolahan data pada staff TU yang sedang berjalan masih kurang optimal. Masing-masing laporan setiap pos akun keuangan sekolah masih terpisah sehingga belum ada integrasi data, hal ini mengakibatkan waktu pengolahan data yang kurang efektif dan efisien karena banyak ditemukan data yang diinput lebih dari satu kali meskipun data tersebut sama.</p></div>
 +
 +
===Analisa Kelebihan dan Kekurangan Sistem Yang Berjalan===
 +
 +
<div style="font-size: 12pt;font-family: 'times new roman';text-align: justify;text-indent: 0.5in">
 +
<p style="line-height: 2">Sistem pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis saat ini masih menggunakan input data manual sehingga banyak memakan waktu untuk memasukan data dan benyaknya buku yang digunakan. Namun kelebihannya setiap detail dalam transaksi mempunyai catatan yang terperinci.</p></div>
 +
 +
===Analisa Kontrol===
 +
 +
<div style="font-size: 12pt;font-family: 'times new roman';text-align: justify;text-indent: 0.5in">
 +
<p style="line-height: 2">Pada sistem pembayaran SPP yang berjalan saat ini proses pengontrolan dilakukan secara manual oleh bagian administrasi, dengan melakukan pengecekan pembayaran pendaftaran dan data siswa sebelum melanjutkan dengan meneliti penerimaan pembayaran SPP.</p></div>
 +
 +
===Analisa Kebutuhan Sistem===
 +
 +
<div style="font-size: 12pt;font-family: 'times new roman';text-align: justify;text-indent: 0.5in">
 +
<p style="line-height: 2">Berdasarkan hasil analisa, peneliti dapat mengetahui bahwa sistem saat ini harus dibuatkan sebuah aplikasi yang dapat mengolah sistem pembayaran SPP dengan database yang terintegrasi dan dapat diakses kapan dan di mana saja sehingga mempermudah dalam kegiatan pembayaran SPP.</p></div>
 +
 +
 +
  
 
=<div style="font-family: 'times new roman'; text-align: center">'''BAB IV'''</div>=
 
=<div style="font-family: 'times new roman'; text-align: center">'''BAB IV'''</div>=

Revisi per 20 Februari 2018 11.57


PERANCANGAN SISTEM PEMBAYARAN SPP

PADA SMK ISLAM IQRO PASAR KEMIS

SKRIPSI


Logo stmik raharja.jpg


Disusun Oleh :

NIM
: 1314475568
NAMA


JURUSAN SISTEM INFORMASI

KONSENTRASI KOMPUTER AKUNTANSI

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

STMIK RAHARJA

TANGERANG

2017/2018

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI


PERANCANGAN SISTEM PEMBAYARAN SPP

PADA SMK ISLAM IQRO PASAR KEMIS

Disusun Oleh :

NIM
: 1314475568
Nama
Jenjang Studi
: Strata I
Jurusan
: SISTEM INFORMASI
Konsentrasi
: KOMPUTER AKUNTANSI

 

 

Disahkan Oleh :

Tangerang, 23 Januari 2018

Ketua
       
Kepala Jurusan
STMIK RAHARJA
       
Jurusan SISTEM INFORMASI
           
           
           
           
(Dr. Ir. Untung Rahardja, M.T.I.,MM)
       
(Nur Azizah, M.Akt., M.Kom)
NIP : 000594
       
NIP : 078010

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING


PERANCANGAN SISTEM PEMBAYARAN SPP

PADA SMK ISLAM IQRO PASAR KEMIS


Dibuat Oleh :

NIM
: 1314475568
Nama
: Saeful Aenul Yakin

 

Telah disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian Komprehensif

Jurusan SISTEM INFORMASI

Konsentrasi KOMPUTER AKUNTANSI

Disetujui Oleh :

Tangerang, 23 Januari 2018

Pembimbing I
   
Pembimbing II
       
       
       
       
(Khozin Yuliana, Ir.,MM)
   
(H. Abdul Hamid Arribathi, S.Ag.,MM)
NID : 15015
   
NID : 13005

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

LEMBAR PERSETUJUAN DEWAN PENGUJI


PERANCANGAN SISTEM PEMBAYARAN SPP

PADA SMK ISLAM IQRO PASAR KEMIS


Dibuat Oleh :

NIM
: 1314475568
Nama
: Saeful Aenul Yakin

Disetujui setelah berhasil dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian

Komprehensif

Jurusan SISTEM INFORMASI

Konsentrasi KOMPUTER AKUNTANSI

Tahun Akademik 2017/2018

Disetujui Penguji :

Tangerang, 23 Januari 2018

Ketua Penguji
 
Penguji I
 
Penguji II
         
         
         
         
( )
 
( )
 
( )
NID :
 
NID :
 
NID :

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR KEASLIAN SKRIPSI


PERANCANGAN SISTEM PEMBAYARAN SPP

PADA SMK ISLAM IQRO PASAR KEMIS

Disusun Oleh :

NIM
: 1314475568
Nama
: Saeful Aenul Yakin
Jenjang Studi
: Strata I
Jurusan
: SISTEM INFORMASI
Konsentrasi
: KOMPUTER AKUNTANSI

 

 

Menyatakan bahwa Skripsi ini merupakan karya tulis saya sendiri dan bukan merupakan tiruan, salinan, atau duplikat dari Skripsi yang telah dipergunakan untuk mendapatkan gelar Sarjana Komputer baik di lingkungan Perguruan Tinggi Raharja maupun di Perguruan Tinggi lain, serta belum pernah dipublikasikan.

Pernyataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan rasa tanggung jawab, serta bersedia menerima sanksi jika pernyataan diatas tidak benar.

Tangerang, 23 Januari 2018

 
 
 
 
 
(Saeful Aenul Yakin)
NIM : 1314475568

 

)*Tandatangan dibubuhi materai 6.000;

ABSTRACT

Islamic Vocational School Iqro Pasar kemis has the vision, mission and goals of graduates who have faith, piety and morality as well as competent in mastery of science and technology. But now Islamic vocational high school Iqro Pasar Kemis still use conventional way in conducting SPP transactions that is by noting the payment card and payment data manually recorded on the book. This causes the payment process to take a long time and a large error rate, but it also inhibits the speed of data access and information delivery to be too late. With the existing problems then the researchers propose the design of payment systems to facilitate the process of payment of SPP. The research method used is SWOT analysis, for design method using Unified Modeling Language (UML), and system testing method using Blackbox Testing. This research is expected to provide easiness in the implementation of school fee payment activities as well as easiness in the delivery of school fee payment information to students and parents of students.

Keywords : Student, SPP, Transaction

ABSTRAK

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Islam Iqro Pasar kemis memiliki visi, misi dan tujuan mencetak lulusan yang beriman, bertaqwa serta berakhlak mulia juga kompeten dalam penguasaan IPTEK. Namun saat ini SMK Islam Iqro Pasar Kemis masih menggunakan cara konvensional dalam melakukan transaksi SPP yaitu dengan mencatat pada kartu pembayaran kemudian data pembayaran direkap secara manual pada buku. Hal ini menyebabkan proses pembayaran membutuhkan waktu lama dan tingkat kesalahan yang besar, selain itu juga menghambat tingkat kecepatan akses data dan penyampaian informasi menjadi terlambat. Dengan permasalahan yang ada maka peneliti mengusulkan perancangan sistem pembayaran untuk memudahkan proses pembayaran SPP. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis SWOT, untuk metode perancangan menggunakan Unified Modelling Language (UML), dan metode pengujian sistem menggunakan Blackbox Testing. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kemudahan dalam pelaksanaan kegiatan pembayaran SPP sekolah serta kemudahan dalam penyampaian informasi pembayaran SPP sekolah kepada siswa dan orang tua siswa.

Kata kunci : Siswa, SPP, Pembayaran

KATA PENGANTAR


Alhamdulillah, puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan karunianya sehingga penulis dapat myelesaikan skripsi dengan judul sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. "Perancangan Sistem Pembayaran SPP Pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis" sesuai dengan waktu yang telah ditentukan..

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan program pendidikan Strata Satu (S1) jurusan Sistem Informasi konsentrasi Sistem Informasi Manajemen STMIK Raharja Tangerang.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan skripsi ini masih terdapat banyak kekurangan, dikarenakan keterbatasan kemampuan penulis dalam mendapatkan berbagai sumber yang menjadi bahan acuan dalam penyusunan. Oleh karena itu penulis mengharapkan saran dan kritik yang membangun agar dapat dimanfaatkan pada masa yang akan datang. Untuk itu pada kesempatan ini penulis mengucapkan banyak terimakasih yang sebesar-besarnya kepada :

  1. Bapak Dr. Ir. Untung Rahardja, M.T.I.,MM selaku Presiden Direktur Perguruan Tinggi Raharja.

  2. Bapak Sugeng Santoso, M.Kom selaku Pembantu Ketua I Bidang Akademik STMIK Raharja.

  3. Ibu Nur Azizah, M.Akt.,M.Kom selaku Kepala Jurusan Sistem Informasi.

  4. Bapak Khozin Yuliana, Ir.,MM selaku pembimbing I.

  5. Bapak Abdul Hamid Arribathi, S.Ag.,MM Selaku pemnbimbing II.

  6. Bapak Jamaludin, ST.,MT selaku stakeholder sekaligus kepala sekolah SMK Islam Iqro Pasar kemis.

  7. Bapak dan Ibu Dosen Perguruan Tinggi Raharja yang telah memberikan ilmu pengetahuan kepada penulis.

  8. Kedua orang tua yang selalu memberikan dukungan serta doanya kepada penulis sehingga dapat menyelesaikan laporan skripsi ini.

  9. Kepada sahabat – sahabat, Raharja FC, Jari-Jari FC, dan AIB yang telah memberi support kepada penulis.

  10. Dian Kurniati yang telah membantu dan memberi support kepada penulis.

Penulis meyadari dalam penyusunan laporan ini masih banyak terdapat kekurangan. Oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun sebagai pemicu untuk dapat berkarya lebih baik lagi. Semoga laporan skripsi ini bermanfaat bagi pihak yang membutuhkan.

Tangerang, 23 Januari 2018
Saeful Aenul Yakin
NIM. 1314475568

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1. Struktur Organisasi SMK Islam Iqro Pasar Kemis

Gambar 3.2. Use Case Diagram yang berjalan

Gambar 3.3. Activity Diagram yang berjalan

Gambar 3.4. Matriks SWOT

Gambar 4.1. Use Case Diagram Usulan

Gambar 4.2. Activity Diagram Usulan

Gambar 4.3. Sequence Diagram Usulan

Gambar 4.4. Class Diagram Usulan

Gambar 4.5. Rancangan Tampilan Login

Gambar 4.6. Rancangan Tampilan Home

Gambar 4.7. Rancangan Tampilan Pembayaran

Gambar 4.8. Rancangan Tampilan Daftar Siswa

Gambar 4.9. Rancangan Tampilan Jurusan

Gambar 4.10. Tampilan Login

Gambar 4.11. Tampilan Home

Gambar 4.12. Tampilan Menu Pembayaran

Gambar 4.13. Tampilan Data Siswa

Gambar 4.14. Tampilan Jurusan

DAFTAR TABEL


Tabel 3.1. Elisitasi Tahap I

Tabel 3.2. Elisitasi Tahap II

Tabel 3.3. Elisitasi Tahap III

Tabel 3.4. Final Draft Elisitasi

Tabel 4.1. Perbedaan Prosedur Antara Sistem Berjalan dan Sistem Usulan

Tabel 4.2. Tabel Siswa

Tabel 4.3. Tabel Pembayaran

Tabel 4.4. Tabel Prodi

Tabel 4.5. Tabel Kelas

Tabel 4.6. Tabel Mata Pelajaran

Tabel 4.7. Tabel Jenis Bayar

Tabel 4.8. Tabel User

Tabel 4.9. Tabel Daftar Pengujian

Tabel 4.10. Black Box Testing Login

Tabel 4.11. Black Box Testing Menu Pembayaran

Tabel 4.12. Black Box Testing Input Data Siswa

Tabel 4.13. Tabel Time Schedule

Tabel 4.14. Tabel Estimasi Biaya

DAFTAR SIMBOL

Gambar 1. Daftar Simbol Use Case Diagram

 

Gambar 2. Daftar Simbol Sequence Diagram

 

Gambar 3. Daftar Simbol Activity Diagram

 

BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Sistem pembayaran sekolah adalah hal yang sangat penting dilakukan untuk mendata dan men-inventaris siswa yang sudah membayar atau belum di sekolah tersebut. Ketepatan, keakuratan, dan kecepatan dalam pembayaran merupakan faktor utama untuk menjaga kredibilitas sekolah serta dapat memperlancar pembiayaan kegiatan belajar mengajar juga mendukung untuk menunjang pembelian dan pemeliharaan sarana prasarana sekolah. Untuk hal itu dibutuhkan ketersediaan alat – alat yang menunjang kegiatan tersebut diantaranya adalah komputer.

Komputer adalah salah satu alat yang dapat membantu penyelesaian tugas-tugas tersebut. Perkembangan komputer saat ini sangat pesat umumnya dalam segala bidang dan khususnya dalam bidang pendidikan terutama administrasi keuangan. Dengan adanya komputer, segala urusan administrasi keuangan yang biasanya harus dilakukan secara manual dapat dipermudah dengan menggunakan komputer.

Di SMK Islam Iqro Pasar Kemis layanan pembayaran masih dilakukan secara manual. Dengan cara menginput data pembayaran siswa, sehingga memerlukan waktu yang cukup lama, bahkan kadang terjadi suatu kesalahan dalam proses pengerjaannya. Dengan adanya komputer diharapkan sistem yang digunakan dalam melakukan pekerjaan terutama dalam menginput data pembayaran siswa dapat berjalan dengan cepat serta dapat menyimpan hasil yang telah diolah secara cepat dan tepat sehingga akan mudah mengakses kembali bila suatu saat nanti dibutuhkan. Dan juga untuk menjaga keamanan data itu sendiri.

Kekurangan lain pada sistem yang berjalan yaitu waktu pada saat sidang berlangsung tidak lebih dari 1 jam yang digunakan untuk sesi pengecekan berkas penilaian objektif, sesi presentasi dan yang terakhir yaitu sesi pertanyaan yang dilakukan oleh Dewan Penguji kepada peserta sidang, sehingga waktu sidang terbagi dengan pengecekan berkas penilaian objektif terutama pada penilaian objektif poin ke 6 (enam) dan ke 8 (delapan) yaitu penilaian objektif Sertifikat Tridharma dan penilaian objektif Berkas Sidang.

Berdasarkan alasan tersebut di atas, maka penulis mengambil judul “Perancangan Sistem Pembayaran SPP Pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis” tujuannya untuk lebih mempermudah dalam melakukan kegiatan transaksi dan melihat kembali data-data yang diperlukan oleh pihak-pihak yang membutuhkan.

Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka dirumuskan beberapa masalah yaitu:

  1. Bagaimana sistem informasi pembayaran SPP yang berjalan saat ini pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis?

  2. Apakah proses pembayaran SPP Pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis saat ini sudah berjalan secara efektif dan optimal?

  3. Bagaimana merancang sebuah sistem pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis?

Ruang Lingkup

Mengingat begitu luasnya bidang yang ada pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis, penulis membatasi permasalahan yaitu sistem pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis sebatas pada layanan keuangan siswa, system pengolahan data pembayaran yang dilakukan yaitu mulai dari pengumpulan data sampai dengan pembuatan laporan.

Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan Penelitian

Tujuan dilakukan penelitian ini yaitu :

  1. Untuk mengetahui sistem informasi pembayaran SPP yang berjalan saat ini pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis.

  2. Untuk mengetahui bagaimana proses pembayaran SPP yang berjalan saat ini pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis sudah efektif dan optimal.

  3. 3. Untuk merancang sebuah sistem pembayaran SPP di SMK Islam Iqro Pasar Kemis secara terkomputerisasi.

Manfaat Penelitian

Manfaat dilakukan penelitian ini penulis mengharapkan :

  1. Dapat mengetahui bagaimana sistem informasi pembayaran SPP yang berjalan pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis.

  2. Dapat memberikan masukan untuk merancang sebuah sistem pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis.

  3. Dapat mempermudah proses kegiatan pembayaran SPP secara terkomputerisasi pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis.

Metode Penelitian

Jenis Penelitian

Dalam metode penelitian ini yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan secara sistematis, factual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat suatu individu, keadaan tertentu untuk menentukan frekuensi penyebaran suatu gejala, dan hubungan antar kejadian yang diselidiki.

Metode Pengumpulan Data

Menulis menggunakan beberapa metode penelitian untuk mendapatkan data, yaitu :

  1. Observasi (Observation Research)

    Pada kegiatan ini penulis melakukan pengamatan secara langsung dan melaksanakan pencatatan secara sistematis terhadap unsur-unsur yang dianggap perlu dalam pengumpulan data hendaknya dikemukakan dan dijelaskan dalam laporan. Sifat dan tujuan penelitian, sifat dan wujud data yang hendaknya dikumpulkan di SMK Islam Iqro Pasar Kemis.

  2. Wawancara (Interview Research)

    Selain melakukan observasi terhadap SMK Islam Iqro Pasar Kemis, penulis juga melakukan wawancara terhadap orang-orang yang bersangkutan dangan proses pembayaran SPP di sekolah tersebut seperti, bagian keuangan dan kasir.

  3. Studi Pustaka (Library Research)

    Pada kegiatan ini penulis melakukan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dengan mempelajari buku-buku yang berhubungan dengan penelitian sebagai sumber tertulis yang memuat informasi.

Metode Analisa Sistem

Pada penelitian ini penulis menggunakan metode analisis SWOT. Dengan analisis SWOT ini akan dispesifikasikan tujuan dari kegiatan proyek atau usaha dimaksud dan diidentifikasi faktor – faktor internal dan eksternal yang bersifat favorable dan unfavorable dalam mencapai tujuan. Analisi SWOT ini kemudian dijadikan dijadikan sebuah strategi yang akan dibuktikan implementasi pencapaiannya.

Metode Perancangan Sistem

Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode UML (Unified Modelling Language) untuk mendukung proses perancangan sistem.

Metode Testing

Metode yang digunakan untuk pengujian perangkat lunak yaitu Black-Box Testing. Black-Box Testing merupakan pengujian yang berfokus pada spesifikasi fungsional pada perangkat lunak, tester dapat mendefinisikan kumpulan kondisi input dan melakukan pengetesan pada spesifikasi fungsional program.

Sistematika Penulisan

Untuk mempermudah dan memperjelas dalam pembahasan masalah, penulis menyusun laporan skripsi menjadi beberapa sub bab dengan sistematika penyampaian sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini menjelaskan secara umum tentang latar belakang, pembahasan masalah umum, metode penelitian ruang lingkup manfaat dan tujuan serta sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Pada bab ini membahas mengenai definisi perancangan sistem, definisi sistem, definisi data, definisi informasi, definisi sistem informasi, dan definisi yang diambil dari kutipan buku dan jurnal yang berkaitan dengan penyusuna laporan skripsi dan beberapa literature review.

BAB III ANALISA SISTEM YANG BERJALAN

Bab ini membahas masalah dan gambaran umum, sejarah singkat sekolah, struktur organisasi dan fungsinya, serta wewenang dan tanggung jawab pada sekolah, analisa sistem menggunakan Unified Modeling language (UML) dan elisitasi.

BAB IV RANCANGAN SISTEM YANG DIUSULKAN

Bab ini berisikan tentang rancangan sistem usulan dengan menggunakan Unified Modeling language (UML), testing dengan menggunakan blackbox dan estimasi biaya.

BAB V PENUTUP

Bab ini berisikan : kesimpulan, rekomendasi yang diberikan sebagai tidak lanjut yang diperlukan untuk melakukan peerbaikan di instansi tersebut, dan saran ditunjukan pada peneliti / pihak lain, dimana ada temuan baru dalam instansi tersebut yang belum peneliti lakukan agar ditindaklanjuti oleh peneliti lain.


DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

BAB II

LANDASAN TEORI

Teori Umum

BAB III

ANALISA SISTEM YANG BERJALAN

Analisa Organisasi

Gambaran Umum

Tinjauan atau analisa adalah suatu kegiatan yang bertujuan untuk mengetahui dan memahami gambaran serta keseluruhan tentang keadaan sistem yang sudah berjalan, dan hasil yang diperoleh dalam analisa sistem yang sedang berjalan itu akan dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam perancangan sistem yang sudah lama.

SMK Islam Iqro Pasar Kemis adalah salah satu SMK yang berada di kecamatan Pasar Kemis kabupaten Tangerang. SMK Islam Iqro Pasar Kemis adalah sekolah yang berusaha memiliki mutu lulusan yang beriman, bertaqwa serta berakhlaq mulya juga kompeten dalam penguasaan IPTEK.

Sejarah Singkat SMK Islam Iqro Pasar Kemis

SMK Islam Iqro Pasar Kemis adalah sekolah yang didirikan oleh Yayasan Pendidikan Islam Iqro Pasar Kemis yang dibuka pada tanggal 27 juni 2016 dan berlokasi di Jl. Otonom Pasara Kemis-Cikupa Rt. 05 Rw. 01 Ds. Suka Asih Kec. Pasar Kemis Kab. Tangerang.

Untuk memajukan dan menjadikan sekolah unggulan SMK Islam Iqro memiliki visi dan misi untuk kedepannya.

Visi

  1. Memiliki mutu lulusan yang beriman, bertaqwa serta berakhlaq mulya juga kompeten dalam penguasaan IPTEK.

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan yang menyenangkan dan religius.

  2. Meningkatkan profesionalisme guru.

  3. Meningkatkan disiplin bersama.

  4. Memanfaatkan potensi sekolah.

  5. Mengembangkan berbagai kegiatan akademisi.

  6. Memberdayakan komite dan meningkatkan peran orang tua, masyarakat dan instansi.

  7. Menyelenggarakan pengelolaan pendidikan yang bersifat rasional, transparan dan berdasarkan prinsip akuntabilitas.

Tujuan

  1. Mendidik siswa-siswi sehingga menguasai iptek modern dan mempunyai jiwa islami, berakhlaq mulia dan nasionalisme.

Struktur Organisasi

Sebuah organisasi atau perusahaan harus mempunyai struktur organisasi yang digunakan untuk memudahkan pengkoordinasian dan penyatuan usaha, untuk menunjukan kerangka hubungan diantara fungsi, tugas dan wewenang serta tanggung jawab dan untuk menunjukan rantai atau garis perintah dan perangkapan fungsi maka diperlukan struktur organisasi.

Adapun struktur organisasi dalam SMK Islam Iqro Pasar Kemis adalah sebagai berikut :

Gambar 3.1. Struktur Organisasi.

Wewenang dan Tanggung Jawab

  1. Kepala Sekolah

  2. Tugas dan fungsi kepala sekolah adalah :

    1. Kepala sekolah sebagai pendidik.

    2. Kepala sekolah sebagai manajer.

    3. Kepala sekolah sebagai pengelola administrasi.

    4. Kepala sekolah sebagai penyelia.

    5. Kepala sekolah sebagai pemimpin.

    6. kepala sekolah sebagai pembaharu.

    7. Kepala sekolah sebagai motivator.

  3. Tata Usaha

    1. Mengelola keluar masuknya uang.

    2. Membuat pertanggung jawaban keuangan dalam buku kas harian yang disahkan oleh bendahara lembaga.

    3. Membuat laporan pertanggung jawaban perbulan dan menyimpan bukti pembayaran.

  4. Kepala Bidang Kurikulum

    1. Menyusun program kurikulum.

    2. Menyusun jadwal kegiatan belajar mengajar.

    3. Menyusun pembagian tugas mengajar.

    4. Menyusun jadwal pelajaran, program tahunan dan program semester.

    5. Menyusun jadwal evaluasi.

    6. Menyusun program pelaksanaan ujian nasional.

    7. Menentukan kriteria kelas dan keberhasilan ujian nasional.

    8. Meyusun personil wali kelas dan piket bersama dengan kepala sekolah.

    9. Membimbing dan mengarahkan penyusunan program pembelajaran.

    10. Mengkordinasikan penyusunan.

  5. Kepala Bidang Kesiswaan

    1. Mengkoordinasikan pelaksanaan program bimbingan, pengarahan dan pengendalian program kesiswaan.

    2. Menyusun program kesiswaan.

    3. Mengkoordinasikan hubungan sekolah dengan orang tua siswa.

    4. Mengkoordinasikan pelaksanaan pembinaan siswa.

    5. Menyusun program pelaksanaan program kesiswaan.

  6. Kepala Bidang Humas

    1. Melakukan kerja sama dengan baik dengan komite sekolah ataupun pihak luar (dinas, instansi, dan masyarakat).

    2. Mengkoordinasikan peringatan hari-hari besar keagamaan, dan hari-hari besar nsional.

    3. Mencari dan memberi informasi dalam rangka pengembangan pendidikan di sekolah.

  7. Kepala Bidang Sarana dan Prasarana

    1. Mengkoordinasikan penginvestasian semua sarana yang ada.

    2. Mengkoordinasikan pemeliharaan, perbaikan, pengembangan sarana dan prasaran di sekolah.

    3. Mengawasi pengunaan sarana dan prasarana.

    4. Pengadaan sarana dan prasarana.

    5. Penyusunan laporan kebutuhan sarana dan prasarana.

    6. Membuat laporan.

  8. Wali Kelas

    1. Mencatat dan mengetahui identitas dan keadaan siswa di kelasnya.

    2. Memeriksa buku agenda harian dan absensi siswa.

    3. Bertindak selaku BP/BK serta koordinasi dengan orang tua siswa.

    4. Melakukan pemanggilan terhadap orang tua siswa, bagi siswa yang bermasalah.

    5. Mengisi buku catatan khusus siswa dan laporan pendidikan.

  9. Dewan Guru

    1. Membuat program pengajaran atau rencana kegiatan belajar mengajar.

    2. Membuat satuan pelajaran.

    3. Melakukan kegiatan belajar.

    4. Membuat alat praga atau program.

    5. Mengikuti kegiatan pengembangan kurikulum.

Tata Laksana Sistem Yang Berjalan

Prosedur Sistem Yang Berjalan

Urutan pembayaran SPP adalah :

  1. Orang tua atau murid memberikan kartu pembayaran SPP ke bagian staff TU.

  2. Pengisian kartu dan penghitungan jumlah SPP yang dibayar oleh staff TU.

  3. Orang tua atau murid mendapatkan kartu pembayaran SPP yang sudah diberikan bukti pembayaran SPP sudah lunas.

Tata Laksana Sistem Yang Sedang Berjalan

Untuk menganalisis sistem yang berjalan, pada penelitian ini digunakan program unified modeling language (UML) untuk menggambarkan prosedur dan proses yang berjalan saat ini, sebagai berikut :

  1. Use Case Diagram

  2. Gambar 3.2. Use Case Diagram Sistem Yang Berjalan.

    Berdasarkan gambar 3.2 sistem yang berjalan pada saat ini terdapat :

    1. 1 system yang mencakup pembayaran SPP.

    2. 2 actor yang melakukan kegiatan.

    3. 5 Use Case.

  3. Activity Diagram

  4. Gambar 3.2. Actifity Diagram yang sedang berjalan.

    Berdasarkan gambar 3.3 Activity Diagram pemabayara SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis yang berjalan saat ini :

    1. 1 initial node.

    2. 6 action system.

    3. 1 final node.

Analisa Sistem Yang Berjalan

Metode Analisa Sistem

Penelitian ini menggunakan metode analisa SWOT untuk mengidentifikasi kekuatan (Strengths), kelemahan (Weakness), peluang (Opportunities) dan ancaman (Threats) dari sistem yang berjalan saat ini.

Berdasarkan identifikasi SWOT yang telah dilakukan, selanjutnya dilakukan analisa untuk mencari strategi dengan menggunakan matriks SWOT agar dapat menggambarkan secara jelas bagaimana peluang yang tersedia (strategi S-O) dan menggunakan kekuatan untuk mengatasi suatu ancaman (strategi S-T) dan dianalisa pula strategi untuk mengurangi kelemahan untuk meraih peluang (strategi W-O) serta mengatasi ancaman yang ada (strategi W-T).

Tabel 3.1 Matriks SWOT

Analisa Masalah

Berdasarkan analisa yang dilakukan, sistem pengolahan data pada staff TU yang sedang berjalan masih kurang optimal. Masing-masing laporan setiap pos akun keuangan sekolah masih terpisah sehingga belum ada integrasi data, hal ini mengakibatkan waktu pengolahan data yang kurang efektif dan efisien karena banyak ditemukan data yang diinput lebih dari satu kali meskipun data tersebut sama.

Analisa Kelebihan dan Kekurangan Sistem Yang Berjalan

Sistem pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis saat ini masih menggunakan input data manual sehingga banyak memakan waktu untuk memasukan data dan benyaknya buku yang digunakan. Namun kelebihannya setiap detail dalam transaksi mempunyai catatan yang terperinci.

Analisa Kontrol

Pada sistem pembayaran SPP yang berjalan saat ini proses pengontrolan dilakukan secara manual oleh bagian administrasi, dengan melakukan pengecekan pembayaran pendaftaran dan data siswa sebelum melanjutkan dengan meneliti penerimaan pembayaran SPP.

Analisa Kebutuhan Sistem

Berdasarkan hasil analisa, peneliti dapat mengetahui bahwa sistem saat ini harus dibuatkan sebuah aplikasi yang dapat mengolah sistem pembayaran SPP dengan database yang terintegrasi dan dapat diakses kapan dan di mana saja sehingga mempermudah dalam kegiatan pembayaran SPP.



BAB IV

RANCANGAN SISTEM YANG DIUSULKAN

Rancangan Sistem Usulan

Prosedur Sistem Usulan

Setelah melakukan analisa sistem yang berjalan saat ini pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis maka selanjutnya akan dibahas mengenai rancangan sistem usulan yang akan dibangun. Adapun usulan prosedur yang bertujuan untuk memperbaiki dan menyempurnakan sistem yang berjalan saat ini. Dalam menganalisa rancangan usulan prosedur yang baru untuk penelitian ini menggunakan Visual Paradigm for UML 10.0 untuk menggambarkan Use Case diagram, Class diagram, dan Activity diagram.

Use Case Diagram Yang Diusulkan

Gambar 4.1. Use Case Diagram Usulan.

Berdasarkan Gambar 4.1 Use Case Diagram Usulan di atas dapat dilihat bahwa terdapat :

  1. 1 (satu) sistem yag mencakup kegiatan pembayaran SPP.

  2. 3 (tiga) aktor yang melakukan kegiatan.

  3. 8 (delapan) Use Case yang dilakukan oleh Staff TU, Siswa/Wali Kelas, Kepala Sekolah.

Activity Diagram Yang Diusulkan

Gambar 4.2. Activity Diagram Usulan.

Berdasarkan Gambar 4.2 Activity Diagram diatas, dapat dilihat bahwa pada gambar diatas terdapat :

  1. 1 (satu) Initial Node sebagai objek yang diawali.

  2. 9 (sembilan) Action dari sistem yang dapat mencerminkan eksekusi dari suatu aksipada sistem yang berjalan.

  3. 1 (satu) Decision Node yang mencerminkan pilihan eksekusi.

Sequence Diagram Yang Diusulkan

Gambar 4.3. Sequence Diagram Yang Diusulkan.

Berdasarkan Gambar 4.3 Sequence Diagram diatas dapat dilihat bahwa pada gambar diatas terdapat :

  1. 3 (tiga) Actor yang melakukan kegiatan.

  2. 7.(tujuh) Life Line objek entity antar muka yang saling berinteraksi.

  3. 9 (sembilan) Mesangge spesifikasi dari komunikasi antar objek yang membuat informasi – informasi aktifitas yang terjadi

Perbedaan Prosedur Antara Sistem Berjalan dan Sistem Usulan

Tabel 4.1 Perbedaan Prosedur Antara Sistem Berjalan dan Sistem Usulan

No. Sistem Berjalan Sistem Usulan
1. Sistem tercatat secara manual. Sistem menggunakan komputer.
2. Perekapan masih dalam buku besar. Penyimpanan di database.
3. Penumpukan berkas data pembayaran. Data pembayaran tersimpan rapih.

Rancangan Basis Data

Rancangan database digunakan untuk mempermudah dalam proses penyeleksian data, serta membantu pemrograman dalam mengambil dan menampilkan data.

Class Diagram yang Diusulkan

Gambar 4.4 Class Diagram Usulan

Spesifikasi Basis Data

  1. Nama Tabel  : Siswa
    Media  : Hardisk
    Fungsi : Untuk menyimpan data siswa
    Primary Key  : nis

    Tabel 4.2 Tabel Siswa

    Kolom Jenis Komentar
    nis char(10)
    nama varchar(45) NULL
    alamat Text
    tempat_lahir varchar(40)
    tanggal_lahir Date
    orangtua1 varchar(20)
    orangtua2 varchar(20)
    no_telepon char(12)
    idprodi varchar(4) NULL
  2. Nama Tabel  : Pembayaran
    Media  : Hardisk
    Fungsi : Untuk menyimpan data pembayaran SPP
    Primary Key  : kelas, nis, bulan

    Tabel 4.3 Tabel Pembayaran

    Kolom Jenis Komentar
    kelas varchar(8)
    nis char(10)
    bulan varchar(45)
    tgl_bayar date NULL
    jumlah double NULL
  3. Nama Tabel  : Prodi
    Media  : Hardisk
    Fungsi : Untuk menyimpan data program studi
    Primary Key  : idprodi

    Tabel 4.4 Tabel Prodi

    Kolom Jenis Komentar
    idprodi varchar(4)
    prodi varchar(45) NUL
  4. Nama Tabel  : Kelas
    Media  : Hardisk
    Fungsi : Untuk menyimpan data kelas
    Primary Key  : kelas, th_pelajaran, nis

    Tabel 4.5 Tabel Kelas

    Kolom Jenis Komentar
    kelas varchar(8)
    th_pelajaran char(9)
    nis char(10)
  5. Nama Tabel  : tapel
    Media  : Hardisk
    Fungsi : Untuk menyimpan tahun pelajaran
    Primary Key  : id

    Tabel 4.6 Tabel Tahun Pelajaran

    Kolom Jenis Komentar
    Id int(11)
    Tapel char(9)
  6. Nama Tabel  : jenis_bayar
    Media  : Hardisk
    Fungsi : Untuk menyimpan data jenis bayar
    Primary Key  : th_pelajaran, tingkat

    Tabel 4.7 Tabel Jenis Bayar

    Kolom Jenis Komentar
    th_pelajaran char(9)
    Tingkat varchar(3)
    Jumlah double NULL
  7. Nama Tabel  : user
    Media  : Hardisk
    Fungsi : Untuk menyimpan data user
    Primary Key  : iduser

    Tabel 4.8 Tabel User

    Kolom Jenis Komentar
    iduser int(11)
    username varchar(45) NULL
    password varchar(45) NULL
    Admin tinyint(1) NULL
    Fullname varchar(45) NULL

Rancangan Prototype

  1. Rancangan Tampilan Login

  2. Gambar 4.5 Tampilan Login

  3. Rancangan Tampilan Home

  4. Gambar 4.6 Tampilan Home

  5. Rancangan Tampilan Pembayaran

  6. Gambar 4.7 Tampilan Pembayaran

  7. Rancangan Tampilan Data Siswa

  8. Gambar 4.8 Daftar Siswa

  9. Rancangan Tampilan Jurusan

  10. Gambar 4.9 Jurusan

Rancangan Program

  1. Tampilan Login

  2. Gambar 4.10 Tampilan Login

  3. Tampilan Home

  4. Gambar 4.11 Tampilan Home

  5. Tampilan Menu Pembayaran

  6. Gambar 4.12 Tampilan Menu Pembayaran

  7. Tampilan Data Siswa

  8. Gambar 4.13 Data Siswa

  9. Tampilan Jurusan

  10. Gambar 4.14 Jurusan

Konfigurasi Sistem Usulan

Spesifikasi Hardware

  1. Processor : Intel ® Core ™ i3-2348M (2.3GHz)

  2. Monitor : 14.0” LED LCD

  3. RAM : 2GB

  4. Hardisk : 500 GB

Spesifikasi Software

  1. Sistem Operasi Windows

  2. Xampp

  3. Visual Paradigm for UML

  4. Google Chrome

Testing

Pengujian yang dilakukan terhadap sistem pembayaran SPP ini menggunakan metode black box atau biasa disebut dengan pengujian fungsional. Berikut merupakan beberapa pengujian yang dilakukan dengan black box.

Berikut ini terdapat 3 (tiga) pengujian sistem yang dilakukan dengan menggunakan black box testing yaitu :

Tabel 4.9 Daftar pengujian

No. Pengujian
1. Login
2. Input pembayaran
3. Input Data Siswa

Pengujian Black Box

  1. Pengujian Black Box Pada Menu Login

  2. Tabel 4.10 Black Box Testing Login

  3. Pengujian Black Box pada Menu Pembayaran

  4. Tabel 4.11 Black Box Testing Menu Pembayaran

  5. Pengujian Black Box pada Data Siswa

  6. Tabel 4.12 Black Box Testing Input Data Siswa

Time Schedule

Dalam melakukan penelitian ini tentunya banyak proses dan kegiatan yang dilakukan yang tentunya banyak memakan waktu dalam menyelesaikannya, dibawah ini merupakan jadwal dari kegiatan yang dilakukan selama penelitian ini :

Tabel 4.13 Time Schedule

Estimasi Biaya

Estimasi biaya digunakan sebagai penghitungan kebutuhan biaya yang diperlukan untuk menyelesaikan penelitian yang diusulkan. Dibawah ini adalah rincian biaya yang diperlukan peneliti untuk menyelesaikan penelitian yang berjudul “Perancangan Sistem Pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis”.

Tabel 4.13 Time Schedule

BAB V

PENUTUP

Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan observasi yang dilakukan penulis pada sistem pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis maka penulis menarik kesimpulan sebagai berikut :

  1. Sebelumnya sistem informasi mengenai perihal pembayaran spp belum ada, karena sistem yang berjalan saat ini masih secara manual. Pada pelayanan pembayaran SPP tersebut, staff hanya dapat melakukan pencatatan pada buku, sehingga data yang dimasukkan sewaktu-waktu dapat hilang maupun rusak. Dengan adanya sistem yang peneliti rancang, staff dapat melakukan input data secara terkomputerisasi pada sistem pembayaran SPP.

  2. Proses pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar kemis masih belum efektif dikarenakan dalam kegiatan transaksi masih secara manual dengan mencatat dalam buku transakasi serta masih sulit dalam merekap data pembayaran untuk pembuatan laporan sehingga membutuhkan waktu yang lama dalam pembuatan laporan pembayaran SPP siswa.

  3. Membuat sistem terkomputerisasi dengan menggunakan bahasa Pemrograman PHP dan MySQL untuk pembuatan database nya serta perancangannya menggunakan Unified Modelling language dan untuk kata kunci dalam pemebayaran menggunakan NIS (Nomor Induk Siswa). Adapun tampilan yang terdapat dalam sistem yaitu menu pembayaran, laporan, serta data master . Hal ini sesuai dengan kebutuhan pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar kemis.

Rekomendasi

Berdasarkan hasil penelitian dan analisis yang dilakukan oleh penulis mengenai sistem pembayaran SPP pada SMK Islam Iqro Pasar Kemis, maka terdapat beberapa rekomendasi yang dapat dijadikan masukkan untuk meningkatkan kinerja, yaitu sebagai berikut:

  1. Untuk memaksimalkan pemanfaatan sistem yang dibuat maka dapat dilakuakan pelatihan bagi staff TU agar lebih memahami sistem yang ada.

  2. Diperlukan back up data secara berkala dan perawatan untuk menghindari terjadinya kehilangan atau kerusakan data.

  3. Dilakukan pengembangan sistem yang baru untuk mengikuti perkembangan teknologi dimasa mendatang.

Contributors

Aenul Yakin