SI1111465603

Dari widuri
Lompat ke: navigasi, cari

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI REKAPITULASI

ABSENSI KARYAWAN PADA PT. ELECTRONIC

SOLUTION INDONESIA


SKRIPSI


Logo stmik raharja.jpg


Disusun Oleh :

NIM
: 1111465603
NAMA


JURUSAN SISTEM INFORMASI

KONSENTRASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

STMIK RAHARJA

TANGERANG

(2014 / 2015)




SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI REKAPITULASI

ABSENSI KARYAWAN PADA PT. ELECTRONIC

SOLUTION INDONESIA

Disusun Oleh :

NIM
: 1111465603
Nama
Jenjang Studi
: Strata Satu
Jurusan
: Sistem Informasi
Konsentrasi
: Sistem Informasi Manajemen

 

 

Disahkan Oleh :

Tangerang, ..... 2014

Ketua
       
Kepala Jurusan
STMIK RAHARJA
       
Jurusan Sistem Informasi
           
           
           
           
(Ir.Untung Raharja,M.T.I)
       
(Maimunah,M.Kom)
NID : 99001
       
NID : 02012




SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

LEMBAR PERSETUJUAN DEWAN PENGUJI

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI REKAPITULASI

ABSENSI KARYAWAN PADA PT. ELECTRONIC

SOLUTION INDONESIA

Dibuat Oleh :

NIM
:1111465603
Nama

Disetujui setelah berhasil dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian

Komprehensif

Jurusan Sistem Informasi

Konsentrasi Sistem Informasi Manajemen

Tahun Akademik 2014/2015

Disetujui Penguji :

Tangerang, .... 2014

Ketua Penguji
 
Penguji I
 
Penguji II
         
         
         
         
(_______________)
 
(_______________)
 
(_______________)
NID :
 
NID :
 
NID :





SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI REKAPITULASI

ABSENSI KARYAWAN PADA PT. ELECTRONIC

SOLUTION INDONESIA

Dibuat Oleh :

NIM
:1111465603
Nama
:Arnis Savitri

 


Telah disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian Komprehensif

Jurusan Sistem Informasi

Konsentrasi Sistem Informasi Manajemen

Disetujui Oleh :

Tangerang,17 Juni 2014

Pembimbing I
   
Pembimbing II
       
       
       
       
(Dina Fitria Murad,M.Kom)
   
(Meta Amalya Dewi,M.Kom)
NID : 02026
   
NID : 05065




LEMBAR KEASLIAN SKRIPSI

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI REKAPITULASI

ABSENSI KARYAWAN PADA PT. ELECTRONIC

SOLUTION INDONESIA

Disusun Oleh :

NIM
: 1111465603
Nama
Jenjang Studi
: Strata Satu
Jurusan
: Sistem Informasi
Konsentrasi
: Sistem Informasi Manajemen

 

 

Menyatakan bahwa Skripsi ini merupakan karya tulis saya sendiri dan bukan merupakan tiruan, salinan, atau duplikat dari Skripsi yang telah dipergunakan untuk mendapatkan gelar Sarjana Komputer baik di lingkungan Perguruan Tinggi Raharja maupun di Perguruan Tinggi lain, serta belum pernah dipublikasikan.

Pernyataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan rasa tanggung jawab, serta bersedia menerima sanksi jika pernyataan diatas tidak benar.

Tangerang, 2 October 2014

 
 
 
 
 
NIM : 1111465603

 

)*Tandatangan dibubuhi materai 6.000;




ABSTRAKSI

Sejalan dengan perkembangan teknologi, ilmu pengetahuan dan teknologi telah mengalami perkembangan yang cukup pesat. Dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang serba canggih dan modern, komputer adalah salah satu sarana yang sangat penting perananya untuk membantu manusia dalam mengatasi berbagai masalah pekerjaan didalam perusahaan, instansi atau organisasi. Sistem absensi karyawan yang sedang berjalan pada PT. Electronic Solution Indonesia belum terkomputerisasi masih menggunakan pencatatan di kertas absensi, pemakaian komputer terbatas dan hanya menggunakan buku absensi untuk proses absensi. Pengolahan data yang dilakukan dengan menggunakan caraseperti menggunakan buku absensi banyak ditemukan kekurangan-kekurangan sepertihalnya hilangnya arsip data karyawan, kesalahan menginput data, kesalahan penulisan, dan lamanya waktu yang dibutuhkan. Sehingga mengakibatkan data yang dihasilkan belum akurat. Untuk mencegah terjadinya kesalahan data karyawan yangakan dimasukan ke dalam sistem, dibutuhkan ketelitian yang tinggi untuk mengatasi permasalahan sistem penulis merancang aplikasi Sistem Informasi Absensi Karyawan dengan menggunakan metode waterfall dengan 5 tahapan diantaranya Analisa, Desain, coding dan testing, Penerapan dan pemeliharaan, penulis juga merancang Sistem Informasi Rekapitulasi Absensi karyawan berbasis web sehingga dapat mengatasi permasalahan sistem berjalan diantaranya, lebih efisien dalam waktu proses, lebih efektif dalam , dan ketepatan dalam pembuatan laporan.


Kata Kunci: PT. Electronic Solution Indonesia, Sistem Informasi,Absensi karyawan, Web.



ABSTRACT

In line with the developments in technology ,science and technology has been progressing quite rapidly. With the advancementof science and technology are all sophisticated and modern, the computer is onevery important means to assist people in overcoming a variety ofemployment issues in the enterprise, agency or organization. Employeeattendance system that is running at. Electronic Solution Indonesia is notcomputerized machines still use the card Amano, computer usage is limited andonly use the attendance book for the absences. Data processing is performed byusing a method such as using books attendance deficiencies are found as well asthe loss of employee data archives, a data input errors, writing errors, andlength of time required. Thus resulting in inaccurate data generated yet. Toprevent the occurrence of data errors that employees will be entered into thesystem, the high precision needed to overcome the problems of the system theauthors propose the application of Information System Employee Attendance usingthe waterfall method with 5 stages including analysis, design, coding and testing,Implementation and maintenance, the authors also proposed a recapitulation ofAttendance Information system web-based employee, the proposed system isexpected to overcome the problems of running such systems, more efficient inprocessing time, is more effective in the use of data , and accuracy inreporting.

Keywords:Information Systems, Employee Attendance, Electronic Solution Indonesia.




KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahiim

Alhamdulillahirabbil'alamin. Segala puji syukur dan pujian bagi Allah SWT yang memiliki keluasan ilmu dan atas rahmat dan ridho-Nya, sehinggapenulis dapat menyelesaikan Laporan Skripsi ini dengan baik, adapun judul yang penulis uraikan dalam laporan ini adalah : PERANCANGAN SISTEM REKAPITULASI ABSENSI PADA PT. ELECTRONIC SOLUTION INDONESIA.

Tujuan dari pembuatan Laporan Skripsi ini antara lain memenuhi salah satu persyaratan menyelesaikan pendidikan jenjang Strata Satu (S1) Jurusan Sistem Informasi (SI) pada Sekolah Tinggi Manajemen dan Ilmu Komputer (STMIK) Raharja, juga berguna untuk memperdalam kemampuan penulis dalam merancang suatu sistem agar dapat diterapkan dengan baik.

Dalam kesempatan ini penulis juga ingin mengucapkan terimakasih bahwa tanpa bimbingan, bantuan dan dorongan semua pihak maka penulis tidak dapat menyelesaikan laporan ini dengan baik dan tepat waktu. Penulis ingin menyampaikan terimakasih kepada khususnya kepada orang tua tercinta dan keluarga yang telah memberikan banyak do’a, dukungan moril dan materil kepada penulis.Dan penulis pada kesempatan ini penulis mengucapkan banyak terima kasih khususnya kepada Ayah, Ibu dan keluarga tercinta yang telah memberikan dukungan moril maupun materil serta doa untuk keberhasilan, penulis juga tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang telah membantu seperti berikut :

  1. Bapak Ir. Untung Rahardja, M.T.I sebagai Ketua STMIK Raharja.
  2. Bapak. Sugeng Santoso, M. Kom selaku Pembantu Ketua I STMIK Raharja.
  3. Ibu Maimunah, M.Kom selaku Kepala Jurusan Sistem Informasi STMIK Raharja.
  4. Ibu Maimunah, M.Kom selaku Kepala Jurusan Sistem Informasi.
  5. Ibu Dina Fitria Murad, M.Kom.Selaku Dosen Pembimbing Pertama yang telah memberikan banyak masukan dan motivasi kepada penulis sehingga laporan skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik dan tepat pada waktunya.
  6. Ibu Meta Amalya Dewi, M.Kom selaku pembimbing kedua yang juga telah banyak memberikan bantuan masukan dan ilmu kepada penulis untuk menyelesaikan laporan skripsi ini.
  7. Kedua orang tuaku, Bapak. Aman Zubadi, Ibu. Hernawati, dan adik-adikku Rizky Hermanda dan Nasrullah Alfarizi, serta Divaldry " u are spesial for me". Terima kasih telah memberikan dukungan dan doa serta semangat dan cinta dan sayangnya untuk tetap semangat dan berusaha dalam penyelesaian skripsi ini.
  8. Bapak. Sendy Andriansyah selaku Branch Manager di Electronic Solution TangCity Mall dan sebagai Stakeholder yang telah banyakmembantu penulis dalam penyelesaian skripsi.
  9. Bapak. Divaldry selaku Regional Manager, yang selalu memberikan dukungannya kepada saya dalam penyusunan skripsi ini.
  10. Teman – teman di PT. Electronic Solution Indonesia khususnya di Electronic Solution TangCity Mall Tangerang, yang selalu memberi saya dukungan dan semangatnya.
  11. Teman-teman satu bimbingan yang saling memberikan dukungan dan bantuan dalam penyelesaian skripsi ini.
  12. Seluruh Staff Perguruan Tinggi Raharja Informatika Tangerang yang telah membantu dalam kelancaran pengurusan surat-surat skripsi penulis.

Tak ada gading yang tak retak maka penulis menyadari dalam penyelesaian skripsi ini masih terdapat banyak kekurangan sehingga memerlukan banyak perbaikan dan penyempurnaan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun untuk kesempurnaan dalam penyusunan skripsi ini.

Akhir kata penulis berharap agar laporan ini dapat bermanfaat bagi penulis pada khususnya, dan juga orang lain yang membaca dapat memperoleh ilmu dari skripsi ini.

 

 

Tangerang, 17 Juni 2014

 

 

(Arnis Savitri)
NIM : 1111465603

Daftar isi


DAFTAR TABEL


Tabel 3.1 Tabel ELisitasi I

Tabel 3.2 Tabel Elisitasi II

Tabel 3.3 Tabel Elisitasi III

Tabel 3.4 Final Elisitasi

Tabel 3.5 Tabel Login

Tabel 3.6 Tabel pengajuan cuti karyawan

Tabel 3.7 Tabel Karyawan

Tabel 4.1 Tabel absen masuk

Tabel 4.2 Tabel izin

Tabel 4.3 Tabel jumlah karyawan

Tabel 4.4 Tabel absen pulang

Tabel 4.5 Tabel rancangan biaya usulan

Tabel 4.6 Tabel pengolahan jadwal



DAFTAR GAMBAR


Gambar 1.1 Absen menggunakan Ms.Excel

Gambar 1.2 Absensi menggunakan cara manual

Gambar 3.1 Struktur organisasi

Gambar 3.2 "UseCase" Diagram Sistem yang berjalan Saat ini

Gambar 3.3 "Activity" Diagram Absen Datang

Gambar 3.4 "Activity" Diagram Absen Pulang

Gambar 4.1 "Usecase" diagram pada karyawan

Gambar 4.2 "Usecase" diagram pada admin / pimpinan

Gambar 4.3 "Activity" diagram pada karyawan

Gambar 4.4 "Activity" diagram pada admin

Gambar 4.5 "Sequence" diagram pada karyawan

Gambar 4.6 "Sequence" diagram admin

Gambar 4.7 Usecase Diagram Sistem Penyimpanan Laporan

Gambar 4.8 State Machine Diagram admin yang diusulkan

Gambar 4.9 Class Diagram yang diusulkan

Gambar 4.10 Login user

Gambar 4.11 Login admin

Gambar 4.12 Login Pimpinan

Gambar 4.13 Tampilan username atau password salah

Gambar 4.14 Tampilan home karyawan

Gambar 4.15 Tampilan absen datang / absen masuk

Gambar 4.16 Tampilan Tampilan laporan riwayat izin karyawan

Gambar 4.17 Tampilan laporan absensi karyawan

Gambar 4.18 Tampilan laporan absensi karyawan

Gambar 4.19 Tampilan home admin

Gambar 4.20 Tampilan data karyawan / view employee iDuHelp! (2)

Gambar 4.21 Tampilan login karyawan (3)

Gambar 4.22 Tampilan login admin / pimpinan

Gambar 4.23 Tampilan absen karyawan

Gambar 4.24 Tampilan cuti karyawan (6)

Gambar 4.25 Tampilan home admin

Gambar 4.26 Tampilan data karyawan

Gambar 4.27 Tampilan tambah karyawan

Gambar 4.28 Tampilan data karyawan telat

Gambar 4.29 Tampilan data karyawan tepat waktu

Gambar 4.30 Tampilan data karyawan cuti

Gambar 4.31 Tampilan data karyawan mangkir

Gambar 4.32 Karyawan pulang cepat

Gambar 4.33 Tampilan data karyawan izin dan lain-lain

Gambar 4.34 Tampilan total keseluruhan data karyawan

Gambar 4.35 Tampilan data karyawan yang sudah menikah

Gambar 4.36 Tampilan data karyawan perbagian

Gambar 4.37 Tampilan laporan absensi

Gambar 4.38 Tampilan home pimpinan


DAFTAR SIMBOL

DAFTAR SIMBOL USE CASE DIAGRAM

Daftar Simbol Use Case Diagram.png

DAFTAR SIMBOL ACTIVITY DIAGRAM

Daftar Simbol Activity Diagram.png

DAFTAR SIMBOL SEQUENCE DIAGRAM

Daftar Simbol Sequence Diagram.png


BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Perkembangan teknologi komputer saat ini kian berkembang pesat terutama dalam dunia kerja. Teknologi komputer sudah menjadi suatu kebutuhan yang sangat mendasar dalam membantu segala kegiatan operasional disegala bidang. Pemenuhan kebutuhan terhadap suatu informasi pada saat ini tidak lepas dari pemakaian dan pemanfaatan komputer. Dibandingkan dengan proses sebelumnya, dengan adanya sistem informasi berbasiskan komputer ini, maka pekerjaan yang dilakukan akan menjadi lebih efektif..

Electronic Solution merupakan salah satu perusahaan retail produk elektronik modern di Indonesia,Sejak berdirinyatahun 2005, Electronic Solution kini telah memiliki lebih dari 40 toko di mall-mall terkemuka di Jadetabek, Bandung, Pekanbaru, Solo, Yogyakarta, Makassar dan kota-kota besar lainnya di Indonesia. Didukung oleh tim yang telah berpengalaman dan professional di bidang retail di Indonesia, dengan visi untuk menjadi yang NOMOR SATU dalam bidang retail elektronik di Indonesia.

Penggunaan sistem informasi pengolahan data absensi pada PT. Elektronic Solution Indonesia yang ada sekarang ini belum memenuhi standar perkembangan teknologi dimasa kini, dikarenakan sistem absensi yang ada masih menggunakan Ms.Excel dan untuk absensi masih menggunakan cara manual dengan mencatat kehadiran setiap hari.

Sehingga dalam pengolahan datanya banyak memakan waktu yang mengakibatkan penyajian laporan menjadi terlambat. Oleh karena itu, untuk memudahkan dalam proses pengolahan absensi dibutuhkan sebuah sistem informasi yang mudah dan cepat, untuk meminimalisir keterlambatan, dan meningkatkan kinerja karyawan. Dengan memperhatikan uraian tersebut, maka penulis mengambil judul : " PERANCANGAN SISTEM REKAPITULASI ABSENSI KARYAWAN PADA PT. ELECTRONIC SOLUTION INDONESIA"


Rumusan Masalah

Rumusan masalah merupakan pernyataan rinci dan lengkap mengenai ruang lingkup permasalahan penelitian berdasarkan identifikasi dan pembatasan masalah. Berdasarkan latar belakang diatas, maka permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah:

  1. Sistem absensi apakah yang digunakan oleh pada PT. Electronic Solution Indonesia ?

  2. Apa saja kendala yang sering terjadi di sistem absensi pada PT. Electronic Solution Indonesia ?

  3. Sistem seperti apakah yang dapat menjadi solusi masalah-masalah absensi karyawan tersebut ?


Ruang Lingkup Penelitian

Untuk dapat menghasilkan penelitian yang lengkap dan akurat, maka perlu adanya ruang lingkup penelitian. Ruang lingkup penelitian berkisar pada proses input absensi karyawan, input data izin karyawan, input data cuti karyawan, sampai dengan pembuatan laporan.

Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan penelitian merupakan uraian yang menyebutkan secara spesifik maksud atau tujuan yang hendak dicapai dari penelitian yang dilakukan.

Adapun tujuan yang ingin dicapai dari penelitian yang dilakukan adalah sebagai berikut :

  1. Untuk mengetahui System absensi yang digunakan oleh PT. Electronic Solution Indonesia.

  2. Mengidentifikasi permasalahan sistem yang berjalan dan mengupayakan solusi yang tepat.

  3. Untuk merancang sistem absensi karyawan yang sesuai dengan kebutuhan PT. Electronic SolutionIndonesia.


Metode Penelitian

Manfaat penelitian merupakan dampak dari pencapaiannya tujuan. Setiap hasil penelitian padaprinsipnya harus berguna sebagai penunjuk praktek pengambilan keputusan dalam artian yang cukup jelas. Manfaat tersebut baik bagi perkembangan ilmu pengetahuan, manfaat bagi obyek yang diteliti maupun manfaat bagi peneliti sendiri.

Adapun manfaat yang diharapkan dari penelitian dan perancangan sistem ini adalah sebagai berikut:

  1. Dapat mengetahui lebih dalam tentang sistem yang sedang berjalan.

  2. Membantu mengupayakan solusi tentang permasalahan-permasalahan yang terjadi pada proses absensi karyawan di PT. Electronic Solution Indonesia.

  3. Dapat memudahkan proses absensi di PT. Electronic Solution Indonesia yangmenghasilkan informasi data absensi yang mudah dipahami oleh semua pihak.


Metode Pengumpulan Data

Metode penelitian yang digunakan yaitu dengan cara mengumpulkan dan menggambarkan data mengenai keadaan secara langsung dari lapangan atau objek dari penelitian untuk mendapatkan data secara relevan

Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam mencari, mengumpulkan data serta mengolah informasi yang diperlukan yaitu

  1. Metode Observasi

    Kegiatan yang dilakukan oleh penulis dengan cara mengamati objek secara langsung ke PT. Electronic Solution Indonesia di Jln. Let Jend Soeprapto No. 30 A-B, Cempaka Putih Timur - Jakarta.

  2. Metode Wawancara (Interview)

    Penulis melakukan tanya jawab langsung dengan Bpk. Sendy Andriansyah selaku bagian Input absen, Bpk. Sujandi Wenday selaku HRD serta Rini Marwati salah satu karyawan di PT. Electronic Solution Indonesia.

  3. Metode Pustaka ( Library Research)

    Selain melakukan observasidan wawancara, penulis juga mengumpulkan data dengan cara studi pustaka. Digunakan untuk mendapatkan informasi dari beberapa literature yang ada seperti dari diktat Kuliah Kerja Praktek dan Skripsi di perpustakaan kampus, buku perpustakaan kampus, referensi internet dalam pencarian data – data yang berhubungan dengan topik dan lain sebagainyauntuk melengkapi informasi yang dibutuhkan.

Metode Analisa

Setelah proses pengumpulan data dilaksanakan melalui beberapa tehnik, maka data yangsudah ada akan diolah dan dianalisa supaya mendapatkan suatu hasil akhir yang bermanfaat bagi peneliti. Dalam merancang sistem absensi yang terjadi di PT Electronic Solution Indonesia. Penulis menggunakan analisis SWOT, Value Chain dan CSF. Selain itu, digunakan Unified Modeling Language (UML) dan elisitasi yang dilakukan melalui 3 (tiga) tahap, yaitu elisitasi tahap I, elisitasi tahap II, elisitasi tahap III dan elisitasi final.

Analisis SWOT merupakan evaluasi terhadap keseluruhan kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman. Analisis ini dibagi kedalam dua bagian yaitu analisis lingkungan eksternal (peluang dan acaman) dan analisis lingkungan internal (kekuatan dan kelemahan)

Dalam melakukan analisis terhadap sistem yang berjalan, penulis menggunakan Unified Modeling Language (UML) yang merupakan metode pengembangan perangkat lunak dengan menggunakan metode grafis serta merupakan bahasa untuk visualisasi, spesifikasi, konstruksi serta dokumentasi perangkat lunak. Kemudian, penulis menggunakan metode elisitasi untuk mengumpulkan dan menyeleksi kebutuhan sistem yang diharapkan stakeholder. Elisitasi merupakan rancangan sistem yang diusulkan yang sesuai yang keinginan user dan dapat dipenuhi oleh penulis. Elisitasi dilakukan melalui tiga tahap, yaitu elisitasi tahap I, elisitasi tahap II, elisitasi tahap III, dan elisitasi final. Dengan menggunakan metode elisitasi final, peneliti diharapkan dapat fokus meneliti sesuai dengan permintaan dari stakeholder

Metode Perancangan Sistem

Sistem yang diusulkan pada penelitian ini digunakan program Visual Paradigm yaitu menvisualisasikan, menspesifikasikan, membangun dan pendokumentasian dari sebuah sistem pengembangan piranti lunak berbasis Object Orientied melalui tahap : Use Case Diagram, Class Diagram, Sequence Diagram, dan Actifity Diagram. Pada perancangan program atau aplikasi menggunakan PHP dengan alatbantu berupa media Adobe Dreamweaver CS5 sebuah software yang menanganitata letak (layout) halaman web. Pada perancangan database digunakan MySQL untuk membantu dalam database, yang nantinya akan digunakan untuk menampilkan data-data yang diperlukan dalam aplikasi program ini, yang di Install pada Applikasi XAMPP

Metode Pengujian

Dalam skripsi ini metode pengujian yang digunakan yaitu Blackbox Testing. Blackbox Testing adalah metode uji coba yang memfokuskan pada keperluan fungsional software. Karena itu uji coba blackbox memungkinkan pengembang software untuk membuat himpunan kondisi input atau data uji yang akan menguji fungsional dan output suatu program. Metode pengujian blackbox digunakan untuk menemukan kesalahan dalam beberapa kategori, antara lain fungsi-fungsi yang salah atau hilang, kesalahan tampilan luar, kesalahan output, kesalahan dalam struktur data atau akses database eksternal, kesalahan performa

Sistematika Penulisan

Penulisan tentang laporan skripsi ini disusun menjadi beberapa bab. Dalam setiap bab-nya diberikan gambaran mengenai pokok pembahasan yang ada, sehingga dengan demikian dapat memberikan penjelasan yang lengkap mengenai Laporan skripsi ini. Adapun sistematika penulisannya adalah sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab ini penulis menguraikan latar belakang, rumusan masalah, ruang lingkup, maksud dan tujuan penelitian, metode penelitian, dan sistematika penulisan

BAB II LANDASAN TEORI

Pada bab ini menguraikan landasan teori yang dipakai dan berisi mengenai definisi, pengertian-pengertian yang berkaitan dengan penyusunan laporan skripsi ini

BAB III ANALISA SISTEM YANG BERJALAN

Pada bab ini penulis menguraikan sekilas mengenai PT. Andika Energindo, sejarah singkat, struktur organisasi perusahaan serta wewenang dan tanggung jawab pada perusahaan, Analisa sistem mulai, Use Case Diagram, Activity Diagram, Analisis Permasalahan Sistem, Analisis Kebutuhan Sistem, Solusi yang diberikan, user requirement menggunakan Elicitation tahap 1, 2, 3 dan draft final elisitasi sebagai landasan mendisain sistem

BAB IV HASIL PENELITIAN

Bab ini membahas tentang perancangan sistem baru yang lebih sistematis yang akan dijelaskan dalam bentuk usulan prosedur yang baru. Analisa sistem yang diusulkan mulai dari perancangan proses Unified Modelling Language dan software Visual Paradigm , rancangan database, layout atau tampilan program serta implementasi sistem yang diusulkan

BAB V PENUTUP

Bab ini berisi tentang kesimpulan hasil analisa dari penelitian dan menjawab dari tujuan penelitian yang diajukan, serta saran-saran seputar pengembangan sistem kedepan sesuai kebutuhan stakeholder.

DAFTAR PUSTAKA

DAFTAR LAMPIRAN

BAB II

LANDASAN TEORI

Teori Umum

Definisi Sistem

Sebuah sistem yang tepat guna akan memberikan dampak yang positif bagi suatu perusahaan dalam pencapaian sasaran serta tujuan perusahaan. Menurut Jogiyanto Hartono Mustakini , sistem mengandung dua pengertian yaitu pengertian sistem yang dapat didefinisikan dengan pendekatan prosedur yaitu "Kumpulan dari prosedur-prosedur yang mempunyai tujuan tertentu" (Mustakini, 2008:34)[1]

.Pengertian sistem berdasarkan pendekatan komponen yaitu "Kumpulan dari komponen yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya membentuk satu kesatuan untuk mencapai tujuan tertentu" (Mustakini, 2008:34)[1]. Definisi lain menyebutkan "Sistem adalah suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan, berkumpulan bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan untuk menyelesaikan suatu sasaran tertentu(Kristanto, 2008:1)[2].

Karakteristik Sistem

Konsep Dasar Informasi

Definisi Data

“Data didefinisikanrepresentasi dunia nyata mewakili suatu objek seperti manusia, hewan,peristiwa, konsep, keadaan dan sebagainya yang direkam dalam bentuk angka,huruf, simbol, teks, gambar, bunyi atau kombinasinya.” (Mulyanto, 2009:15)[3] Dengankata lain, data merupakan kenyataan yang menggambarkan suatu kejadian dankesatuan yang nyata. Data merupakan material atau bahan baku yang belummempunyai makna atau belum berpengaruh langsung kepada pengguna sehingga perludiolah untuk dihasilkan sesuatu yang lebih bermakna.


“Data adalah fakta yang tidaksedang digunakan pada proses keputusan, biasanya dicatat dan diarsipkan tanpamaksud untuk segera diambil kembali untuk pengambilan keputusan” (Kusmorotomo dan Margono, 2010:11)[4]

Definisi Informasi

"Informasi adalah data yang diolah menjadi bentuk yang berguna bagi para pemakainya" (Mustakini, 2008:36) [1]. Menurut Kristanto "Informasi didefinisikan sebagai kumpulan data yang diolah menjadi yang lebih baik berguna dan lebih berarti bagi penerimanya" (Kristanto, 2008:7)< ref name=""kristanto"/>. Sementara menurut Goal "Informasi adalah data telah diproses atau ke dalam bentuk yang berarti untuk penerimanya dan merupakan nilai yang sesungguhnya atau dipahami dalam tindakan atau keputusan yang sekarang atau nantinya" (Goal, 2008:8)[5].

Nilai Informasi

"Nilai dari informasi ditentukan oleh dua hal yaitu, manfaat dan biaya mendapatkannya" (Sutabri, 2009:31)[6]

Kualitas Informasi

Kualitas dari suatu informasi tergantung dari 3 hal yaitu, (Sutabri, 2009:35)[6]:

1.Akurat

Berarti informasi harus bebas dari kesalahan-kesalahan dan tidak bias atau menyesatkan.

2.Tepat pada waktunya

Berarti informasi yang datang pada penerima tidak boleh terlambat. Informasi yang sudah usang tidak akan mempunyai nilai lagi. Karena informasi merupakan landasan di dalam pengambilan keputusan.

3.Relevan

Berarti informasi tersebut mempunyai manfaat untuk pemakainya. Relevansi informasi untuk tiap-tiap orang satu dengan yang lainnya berbeda.

Karakteristik Informasi

Suatu Sistem dilihat dari pendekatan dan definisinya mempunyai beberapa karakteristik/ sifat-sifat khusus tertentu yang membedakan bentuk suatu sistem, yaitu komponen sistem (Component), Batasan Sistem (Boundary), Lingkungan luar (Environment), Penghubung (Interface), Masukan (Input), Keluaran (Output) atau Tujuan (Goal), serta Kontrol (Control). Menurut Mustakini (2009:54), Suatu sistem mempunyai karakteristik. Karakteristik sistem adalah sebagai berikut ini:

1. Suatu sistem mempunyai komponen-komponen sistem (Components) atau subsistem-subsistem. Suatu sistem terdiri dari sejumlah komponen-komponen yang saling berinteraksi, yang artinya saling bekerja sama dalam membentuk suatu kesatuan. Komponen sistem tersebut dapat berupa suatu bentuk sub-sistem.

2. Suatu sistem mempunyai batas sistem (Boundary). Batasan sistem membatasi antara sistem yang satu dengan yang lainnya atau sistem dengan lingkungan luarnya.

3. Suatu sistem mempunyai lingkungan luar (Environment). Lingkungan luar sistem adalah suatu bentuk apapun yang ada diluar ruang lingkup atau batasan sistem yang mempengaruhi operasi sistem tersebut.

4. Suatu sistem mempunyai penghubung (Interface). Penghubung sistem merupakan media yang menghubungkan sistem dengan sub-sistem yang lain, dengan demikian dapat terjadi suatu integrasi sistem yang membentuk suatu kesatuan.

5. Masukan Sistem (Input) Masukan Sistem adalah merupakan energi yang dimasukkan ke dalam sistem, sehingga memungkinkan sistem untuk berjalan atau melakukan proses masukan merupakan komponen sistem, yaitu segala sesuatu yang perlu dimasukkan ke dalam suatu sebagai bahan yang akan diolah lebih lanjut untuk menghasilakn keluaran yang berguna.

6. Keluaran Sistem (Output) Keluaran sistem adalah hasil energi yang dimasukkan kedalam sistem yang telah diolah atau diproses atau dimanipulasi dan diklasifikasikan menjadi bentuk keluaran berguna.

7. Pengolahan Sistem (Process) Proses merupakan bagian sistem yang memproses masukan untuk menghasilkan keluaran berupa informasi yang berguna bagi penerima informasi tersebut.

8. Suatu sistem mempunyai tujuan (Goals). Suatu sistem pasti mempunyai tujuan (goals) atau sasaran sistem (objective). Sebuah sistem dikatakan berhasil apabila mengenai sasaran atau tujuannya, jika suatu sistem tidak mempunyai tujuan maka operasi sistem tidak akan ada gunanya.

9. Pengolahan Sistem ( Control ) Control Sistem merupakan pengawas bagi pelaksana sistem dalam pencapaian sasarn atau tujuan. Control masukan (Input), control proses, control keluaran (Output). (Jogiyanto HM, 2011:11) Sitem fisik merupakan sistem yang ada secara fisik.


Klarifikasi Sistem

Menurut Mustakini (2009:53), Suatu sistem dapat diklasifikasikan:

  1. Sistem abstrak (Abstact System) dan sistem fisik (Phisical System)

Sistem abstrak adalah sistem yang berupa pemikiran atau ide-ide yang tidak tampak secara fisik, misalnya sistem teknologi yaitu sistem yang berupa pemikiran-pemikiran hubungan antara manusia dengan Tuhan. Sitem fisik merupakan sistem yang ada secara fisik.

2. Sistem Alami (Natural System) dan Sistem Buatan Manusia (Human Made System)

Sistem alami adalah sistem yang keberadaannya terjadi secara alami/natural tanpa campuran tangan manusia. Sedangkan sistem buatan manusia adalah sebagai hasil kerja manusia. Contoh sistem alamiah adalah sistem tata surya yang terdiri dari atas sekumpulan planet, gugus bintang dan lainnya. Contoh sistem abstrak dapat berupa sistem komponen yang ada sebagai hasil karya teknologi yang dikembangkan manusia.

3. Sistem tentu (Deterministic System) dan sistem tidak tentu (Probobalistic System)

Sistem tertentu adalah sistem yang tingkah lakunya dapat ditentukan/diperkirakan sebelumnya. Sedangkan sistem tidak tentu adalah sistem yang tingkah lakunya tidak dapat ditentukan sebelumnya. Sistem aplikasi komputer merupakan contoh sistem yang tingkah lakunya dapat ditentukan sebelumnya. Program aplikasi yang dirancangdan dikembangkan oleh manusia dengan menggunakan prosedur yang jelas, terstruktur dan baku.

4. Sistem Tertutup (Closed System) dan Sistem Terbuka (Open System)

Sistem tertutup merupakan sistem yang tingkah lakunya tidak dipengaruhi oleh lingkungan luarnya. Sebaliknya, sistem terbuka mempunyai prilaku yang dipengaruhi oleh lingkungannya. Sistem aplikasi komputer merupakan sistem relative tertutup, karena tingkah laku sistem aplikasi komputer tidak dipengaruhi oleh kondisi yang terjadi diluar sistem.


Definisi Sistem Informasi

Manusia hidup di dunia yang penuh dengan sistem, dan apa yang kita lihat disekeliling kita adalah kumpulan dari sistem-sistem (Mustakini, 2008:34)[1].

"Sebuah sistem informasi merupakan kumpulan dari perangkat keras dan perangkat lunak komputer serta perangkat manusia yang akan mengolah data menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak tersebut" (Kristanto, 2008:12)[2].

Komponen Sistem Informasi

Sistem informasi mempunyai enam buah komponen, yaitu komponen masukan (input), komponen model, komponen keluaran (output), komponen teknologi, komponen basis data dan komponen kontrol atau pengendalian (Mustakini, 2008:43) [1].

Sebagai suatu sistem, ke enam komponen ini harus ada bersama-sama dan membentuk satu kesatuan. Jika satu atau lebih komponen tersebut tidak ada, maka sistem informasi tidak dapat melaksanakan fungsinya.Berikut adalah penjelasan dari komponen sistem informasi, yaitu :

1.Komponen Masukan (input).

Input merupakan data yang masuk kedalam sistem informasi. Komponen ini perlu ada karena merupakan bahan dasar dalam pengolahan informasi.

2.Komponen Model

Informasi yang dihasilkan oleh sistem informasi berasal dari data yang diambil dari basis data yang diolah lewat suatu model- model tertentu.

3.Komponen Keluaran (output).

Produk dari sistem informasi adalah Output berupa informasi yang berguna bagi para pemakainya. Output merupakan komponen yang harus ada di sistem informasi.

4.Komponen Teknologi

Teknologi merupakan komponen sistem yang penting di sistem informasi. Tanpa adanya teknologi yang mendukung, maka sistem informasi tidak akan dapat menghasilkan informasi tepat pada waktunya.

5.Komponen Basis Data

Basis data (database) merupakan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya, tersimpan diperangkat keras komputer, dan digunakan perangkat lunak untuk memanipulasinya. Data perlu disimpan didalam basis data untuk keperluan penyediaan informasi.

6.Komponen Kontrol atau Pengendalian

Komponen kontrol merupakan komponen yang penting dan harus ada di sistem informasi. Komponen kontrol ini digunakan untuk menjamin bahwa informasi yang dihasilkan oleh sistem informasi merupakan informasi yang kuat.

Sebagai suatu sistem, keenam komponen tersebut masing-masing saling berinteraksi satu dengan yang lainnya membentuk satu kesatuan untuk mencapai sasarannya

Analisa Sistem

Definisi Analisa Sitem

Menurut Mulyato (2009:125) [3], Analisa sistem adalah teori sistem umum yang sebagai sebuah landasan konseptual yang mempunyai tujuan untuk memperbaiki berbagai fungsi didalam sistem yang sedang berjalan agar menjadi lebih efisien, mengubah sasaran sistem yang sedang berjalan, merancang/mengganti output yang sedang digunakan, untuk mencapai tujuan yang sama dengan seperangkat input yang lain (biasa jadi lebih sederhana dan lebih interatif) atau melakukan beberapa perbaikan serupa.

Berdasarkan beberapa pendapat para ahli yang dikemukakan di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa analisis sitem adalah suatu proses sistem yang secara umum digunakan sebagai landasan konseptual yang mempunyai tujuan untuk memperbaiki berbagai fungsi didalam suatu sistem tertentu.

Tujuan Analisa Sistem

Dikutip dalam Jurnal CCIT, tujuan utama "Tahap analisis adalah untuk memahami dan mencatatkan keperluan-keperluan dalam pengajaran erat pengolahan permintaan-permintaan yang terur menerus berubah" (Tanti, 2009:208)[7].

Fungsi Analisa Sistem

Adapun fungsi analisis sistem adalah, (Goal, 2008:74)[5]:

1. Mengidentifikasi masalah-masalah kebutuhan pemakai (user).

2.Menyatakan secara spesifik sasaran yang harus dicapai untuk memenuhi kebutuhan pemakai.

3.Memilih alternatif-alternatif metode pemecahan masalah yang paling tepat.

4.Merencanakan dan menerapkan rancangan sistem.

Tahap - Tahap Analisa Sistem

Tahap analisis sistem terdiri dari beberapa kegiatan-kegiatan sebagai berikut, (Mustakini, 2008:435)[1] yaitu:

1. Studi pendahuluan

Kegiatan awal dari analisis sistem adalah studi awal atau studi pendahuluan tentang jenis, ruang lingkup dan pemahaman awal dari proyek.

2. Studi kelayakan

Studi kelayakan terdiri dari lima macam kelayakan yang disebut dengan TELOS.

3. Memahami sistem yang ada

Memahami sistem yang ada dapat dilakukan dengan melakukan penelitian untuk mendapatkan data tentang sistem yang ada. Penelitian dapat dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

a. Menentukan jenis penelitiannya.

b. Merencanakan jadwal penelitian.

c. Membuat penugasan penelitian.

d. Melakukan hasil penelitian.

e. Mengumpulkan hasil penelitian.

4. Mengidentifikasi permasalahan dan kebutuhan informasi pemakaiMengidentifikasi masalah di sistem lama agar dapat diperbaiki di sistem yang baru. Mengidentifikasi masalah dilakukan dengan mengidentifikasi penyebab masalahnya.

5. Menganalisa hasil penelitianMenganalisa hasil penelitian terdiri dari menganalisa kelemahan sistem yang lama dan menganalisa kebutuhan informasi pemakai.

Perancangan Sistem

Definisi Perancangan

"Perancangan sistem adalah suatu fase dimana diperlukan suatu keahlian perencanaan untuk elemen-elemen komputer yang akan menggunakan sistem baru. Ada dua hal yang perlu diperhatikan dalam perancangan sistem yaitu pemilihan peralatan dan program komputer untuk sistem yang baru". (Kristanto, 2008:61)[2].

Menurut Siti Aisyah dan Nawang Kalbuana dalam jurnal CCIT (2011:197)[8] Pada metode analisa sistem dan perancangan yang menggunakan metode yang dikenal dengan nama System Develoment Life Cycle (SDLC). SDLC merupakan metodelogi umum dalam pengembangan sistem yang menandai kemajuan dai usaha analisa dan desain. Langkah-langkah SDLC meliputi fase-fase sebagai berikut:

1. Perancangan Sistem

Dalam tahapan perencanaan sistem ini dijelaskan bagaimana langkah-langkah dalam perancangan aplikasi kemahasiswaan dengan teknologi mobile.

2. Analisa Sistem

Melakukan analisa sistem yang akan dirancang, serta melakukan penelitian terhadap kebutuhan-kebutuhan sistem, apa saja kekurangannya.

3. Perancangan

Yaitu tahapan untuk melakukan perancangan aplikasi mobile, terdapat tiga tahapan perancangan, yaitu: perancangan interface, perancangan isi, dan perancangan program.

4. Testing

Setelah sistem berhasil dirancang, langkah selanjutnya adalah pengujian untuk melihat apakah sistem telah dibuat sesuai dengan kebutuhan. Dalam tahap ini, juga dilakukan penyesuaian-penyesuaian akhir.

5. Implementasi

Pada tahap ini, program yang telah diuji secara offline kemudian diimplementasikan online dan dipublish secara resmi.

6. Maintenance

Langkah terakhir dari SDLC yaitu maintenance dimana pada tahap ini sistem secara sistematis diperbaiki dan ditingkatkan

Ada dua hal yang perlu diperhatikan dalam perancangan sistem yaitu pemilihan peralatan dan program komputer untuk sistem yang baru. Perancangan sistem meliputi kegiatan sebagai berikut, (Kristanto, 2008:65):

1. Menyiapkan disain terinci sistem.

2. Identifikasi konfigurasi perangkat keras dan perangkat lunak.

3. Evaluasi konfigurasi sistem alternative.

4. Memiliki konfigurasi hardware dan software.

5. Laporan ke manajemen.

Unifield Modeling Language (UML)

Definisi Unifield Modeling Language (UML)

Menurut Nugroho (2010:6)[9], "UML (Unified Modeling Language) adalah bahasa pemodelan untuk sistem atau perangkat lunak yang berparadigma (berorientasi objek)." Pemodelan (modeling) sesungguhnya digunakan untuk penyederhanaan permasalahan-permasalahan yang kompleks sedemikian rupa sehingga lebih mudah dipelajari dan dipahami.

Menurut Padeli dkk dalam jurnal CCIT (2008:70)[10], "UML (Unified Modeling Language) adalah salah satu alat bantu yang sangat handal dalam bidang pengembangan sistem yang berorientasi objek". Hal ini disebabkan karena UML menyediakan bahasa pemodelan visual yang memungkinkan pengembang sistem untuk membuat cetak biru atas visi mereka dalam bentuk yang baku. Sebagai sebuah sketsa, UML berfungsi sebagai jembatan dalam mengkomunikasikan beberapa aspek dari sistem.

Konsep Pedoman Penggunaan UML

Menurut Nugroho (2010:10)[9], Sesungguhnya tidak ada batasan yag tegas diantara berbagai konsep dan konstruksi dalam UML, tetapi untuk menyederhanakannya, kita membagi sejumlah besar konsep dan dalam UML menjadi beberapa view. Suatu view sendiri pada dasarnya merupakan sejumlah konstruksi pemodelan UML yang merepresentasikan suatu aspek tertentu dari sistem atau perangkat lunak yang sedang kita kembangkan. Pada peringkat paling atas, view-view sesungguhnya dapat dibagi menjadi tiga area utama, yaitu: klasifikasi struktural (structural classification), perilaku dinamis (dinamic behaviour), serta pengolahan atau manajemen model (model management).

Langkah - Langkah Penggunaan UML ( Unifield Modeling Language )

Langkah-langkah penggunaan Unified Modeling Language (UML) sebagai berikut ( Henderi, 2010 : 6 )[11] :

1. Buatlah daftar business process dari level tertinggi untuk mendefinisikan aktivitas dan proses yang mungkin muncul.

2. Petakan use case untuk setiap business process untuk mendefinisikan dengan tepat fungsional yang harus disediakan oleh sistem, kemudian perhalus use case diagram dan lengkapi dengan requirement, constraints dan catatan-catatan lain.

3. Buatlah deployment diagram secara kasar untuk mendefinisikan arsitektur fisik sistem.

4. Definisikan requirement lain non fungsional, security dan sebagainya yang juga harus disediakan oleh sistem.

5. Berdasarkan use case diagram, mulailah membuat activity diagram.

6. Definisikan obyek-obyek level atas package atau domain dan buatlah sequence dan/atau collaboration utuk tiap alir pekerjaan, jika sebuah use case memiliki kemungkinan alir normal dan error, buat lagi satu diagram untuk masing-masing alir.

7. Buatlah rancangan user interface model yang menyediakan antamuka bagi pengguna untuk menjalankan skenario use case.

8. Berdasarkan model-model yang sudah ada, buatlah class diagram. Setiap package atau domian dipecah menjadi hirarki class lengkap dengan atribut dan metodenya. Akan lebih baik jika untuk setiap class dibuat unit test untuk menguji fungsionalitas class dan interaksi dengan class lain.

9. Setelah class diagram dibuat, kita dapat melihat kemungkinan pengelompokkan class menjadi komponen-komponen karena itu buatlah component diagram pada tahap ini. Juga, definisikan test integrasi untuk setiap komponen meyakinkan ia bereaksi dengan baik.

10. Perhalus deployment diagram yang sudah dibuat. Detilkan kemampuan dan requirement piranti lunak, sistem operasi, jaringan dan sebagainya. Petakan komponen ke dalam node.

11. Mulailah membangun sistem. Ada dua pendekatan yang tepat digunakan:

A. Pendekatan use case dengan mengassign setiap use case kepada tim pengembang tertentu untuk mengembangkan unit code yang lengkap dengan test.

B. Pendekatan komponen yaitu mengassign setiap komponen kepada tim pengembang tertentu.

12. Lakukan uji modul dan uji integrasi serta perbaiki model beserta codenya. Model harus selalu sesuai dengan code yang aktual.

13. Perangkat lunak siap dirilis.

Absensi

Definisi Absensi

Menurut Erna Simonna (2009)[12] Absensi adalah suatu pendataan kehadiran, bagian dari pelaporan aktifitas suatu institusi, atau komponen institusi itu sendiri yang berisi data-data kehadiran yang disusun dan diatur sedemikian rupa sehingga mudah untuk dicari dan dipergunakan apabila sewaktu-waktu diperlukan oleh pihak yang berkepentingan .

Kita mengenal beberapa jenis absensi. Yang membedakan jenis-jenis absensi tersebut adalah cara penggunaannya, dan tingkat daya gunanya Secara umum jenis-jenis absensi dapat di kelompokkan menjadi dua, yaitu;

1). Absensi manual, adalah cara pengentrian kehadiran dengan cara menggunakan pena (tanda tangan).

2). Absensi non manual (dengan menggunakan alat), adalah suatu cara pengentrian kehadiran dengan menggunakan system terkomputerisasi, bisa menggunakan kartu dengan barcode, finger print ataupun dengan mengentrikan nip dan sebagainya.

Definisi Data Mining

Dalam Bukunya (Kusrini,2007)[13] ada beberapa definisi data mining antara lain :

a. Data Mining didefinisikan sebagai sebuah proses untuk menemukan hubungan pola, dan trend baru yang bermakna dengan menyaring data yang sangat besar, yang tersimpan dalam penyimpanan, menggunakan teknik pengenalan pola seperti statistika dan matematika.

b. Data mining adalah serangkaian proses menggali nilai tambah dari suatu kumpulan data yang berupa pengetahuan yang selama ini tidak diketahui secara manual.

c. Data Mining merupakan proses untuk menggali(mining) pengetahuan dan informasi baru dari data yang berjumlah banyak pada data warehouse, dengan menggunakan kecerdasan buatan ( Artificial Intelegence ), statistik dan matematika. Data mining merupakan teknologi yang diharapkan dapat menjembatani komunikasi antara data dan pemakaianya. Perangkat lunak yang digunakan untuk menemukan pola – pola tersmbunyi maupun hubungan – hubungan yang terdapat dalam basis data yang besar dan menghasilkan aturan – aturan yang digunakan untuk memperkirakan perilaku di masa mendatang.

Data Mining di bagi menjadi beberapa kelompok berdasarkan tugas yang bias dilakukan, yaitu:

1. Deskripsi : Terkadang analisis/peneliti ingin mendeskripsikan pola dan trend yang tersimpan dalam data.

2. Estimasi : Estimasi mirip dengan klasifikasi, kecuali variable tujuan yang lebih kea rah numerik daripada kategori.

3. Prediksi : Prediksi memiliki kemiripan dengan estimasi dan klasifikasi yang menunjukan sesuatu yang belum terjadi ( mungkin terjadi di masa depan).

4. Klasifikasi : Dalam klasifikasi variable, tujuan bersifat kategori. Misalnya akan mengklasifikasikan pendatan dalam 3 kelas.

5. Chustering : Custering lebih kea rah pengelompokan record, pengamatan, atau kasus dalam kelas yang memiliki kemiripan.

6. Asosiasi : Mengidentifikasikan hubungan antara berbagai peristiwa terjadi pada satu waktu pendekatan.

Konsep Dasar Basis Data

Pengertian Basis Data

Menurut Wahana komputer (2010:24)[14], "Database atau basis data sekumpulan daya yang memiliki hubungan secara logika dan diatur dengan susunan tertentu serta disimpan dalam media penyimpanan komputer". Secara harfiah pengertian basis merupakan dasar, ataupun gudang sedangkan data itu sendiri adalah representasi dari semua fakta yang ada pada dunia nyata. Database sering digunakan untuk melakukan proses terhadap data-data tersebut dan menghasilkan informasi tertentu.

Berdasarkan beberapa pengertian diatas dapat disimpulkan arti dari basis data merupakan kumpulan atau himpunan dari data-data dan informasi yang saling terintegrasi, terorganisir dan terhubung satu sama lain tersimpan pada tempat yang sama tanpa adanya kerangkapan data atau informasi, dan pada saat dibutuhkan dapat dipanggil serta difungsikan kembali untuk kepentingan para penggunanya (user).

Sistem Basis Data

Menurut Wahana Komputer (2010:25)[14], "Sebuah sistem database adalah sekumpulan dari komponen-komponen database-database yang meliputi:

1. Database

2. Database server

3. Komponen Client software

4. Aplikasi Database

Teori Khusus

Konsep Dasar Elisitasi

"Elisitasi merupakan rancangan yang dibuat berdasarkan sistem baru yang diinginkan oleh pihak manajemen terkait dan disanggupi oleh penulis untuk dieksekusi. Elisitasi didapat melalui metode wawancara dan dilakukan melalui tiga tahap yaitu:

1. Elisitasi tahap I

Berisi seluruh rancangan sistem baru yang diusulkan oleh pihak manajemen terkait melalui proses wawancara.

2. Elisitasi tahap II

Merupakan hasil pengklasifikasian elisitasi tahap I berdasarkan metode MDI. Metode MDI bertujuan memisahkan antara rancangan sistem yang penting dan harus ada pada sistem baru dengan rancangan yang disanggupi oleh penulis untuk dieksekusi.

Berikut penjelasan mengenai Metode MDI:

a. M pada MDI berarti Mandatory (Penting). Maksudnya requirement tersebut harus ada dan tidak boleh dihilangkaan pada saat membuat sistem baru.

b. D pada MDI berarti Desirable. Maksudnya, requirement tersebut tidak terlalu penting dan boleh dihilangkan. Namun, jika requirement tersebut digunakan dalam pembuatan sistem maka akan membuat sistem tersebut lebih sempurna.

c. I pada MDI berarti Inessential. Maksudnya, requirement tersebut bukanlah bagian sistem yang dibahas tetapi bagian dari luar sistem.

3. Elisitasi tahap III

Merupakan hasil penyusutan elisitasi tahap I dengan cara mengeleminasi semua requirement dengan option I pada Metode MDI. Selanjutnya, semua requirement yang tersisa diklasifikasikan kembali melalui metode TOE,yaitu:

a. T artinya Teknikal, bagaimana tata cara atau teknik pembuatan requirement dalam sistem usulkan?

b. O artinya Operasional, bagaimana tata cara penggunaan requirement dalam sistem akan dikembangkan?

c. E artinya Ekonomi, berapakah biaya yang diperlukan guna membangun requirement di dalam sistem?

Metode TOE tersebut dibagi kembali menjadi beberapa option, yaitu:

a. High (H)

Sulit untuk dikerjakan, karena teknik pembuatan dan pemakaiannya sulit serta biayanya mahal. Maka requirement tersebut harus dieliminasi.

b. Middle (M)

Mampu dikerjakan.

c. Low (L)

Mudah di kerjakan

4. Final draft elisitasi

Merupakan hasil akhir yang dicapai dari suatu proses elisitasi yang dapat digunakan sebagai dasar pembuatan suatu sistem yang akan dikembangkan.

Definisi Dreamweaver

Dreamwaver merupakan software aplikasi yang digunakan sebagai HTML editor profesional untuk mendesain web secara visual, aplikasi ini juga yang biasa dikenal dengan istilah WYSIWYG (What You See What You Get) , yang intinya adalah bahwa user tidak harus berurusan dengan tag-tag HTML untuk membuat sebuah situs. Selain itu, dreamwaver juga memberikan keleluasaan kepada user untuk menggunakannya sebagai media penulisan bahasa pemrograman web. Dengan kemampuan fasilitas yang optimal dalam jendela desain membuat program ini memberikan kemudahan untuk mendesain web meskipun untuk para web desainer pemula sekalipun (Madcom, 2010:1)[15].

Dikutip dari Jurnal CCIT,menurut Untung Raharja dkk "Macromedia Dreamwaver yaitu sebuah program web editor yang dapat digunakan untuk membuat dan mendesain web". Dreamwaver mempunyai kehandalan dalam membuat dan desain web tanpa harus menuliskan tag-tag HTML satu persatu, dreamwaver juga memiliki kemampuan untuk mendukung pemrograman Server Side dan Client Side. ( Raharja dkk, 2009:223)[16].

Definisi PHP

Menurut Anhar PHP mengandung beberapa pengertian, yaitu :"PHP (Hypertext Preprocessor) yaitu bahasa pemrograman web server, side yang bersifat open source. merupakan script yang terintegrasi dengan HTML dan berada pada server (Server Side HTML Embedded Scripting)." (Anhar, 2010:3). "PHP adalah Script yang digunakan untuk membuat halaman website yang dinamis." (Anhar, 2010:3)[17].

Definisi Database

"Database merupakan sekumpulan tabel-tabel yang berisi data dan merupakan kumpulan field atau kolom." (Anhar, 2010:45)[17], Sedangkan Menurut Untung Raharja dkk dalam jurnal CCIT (20011:238)[18] "Database adalah kumpulan fakta-fakta sebagai respresentasi dari dunia nyata yang saling berhubungan dan mempunyai arti tertentu."

Definisi MySql

Berikut adalah definisi Mysql menurut beberapa ahli, di antaranya : "Mysql merupakan software yang tergolong sebagai DBMS (Database Management System) yang bersifat open source, dilengkapi dengan source code (kode yang dipakai untuk membuat MySQL)" (Abdul, 2008: 2)[19].

"Mysql adalah sebuah perangkat lunak sistem mengenai basis data SQL (Database Management System) atau DBMS dari sekian banyak DBMS, seperti Oracle, MySQL, Postagre SQL, dll" (Anhar, 2010:21)[17].

XAMPP

XAMPP adalah perangkat lunak bebas, yang mendukung banyak sistem operasi, merupakan kompilasi dari beberapa program.

Menurut Bunafit Nugroho (2008 : 2)[9] XAMPP adalah suatu bundel web server yang populer digunakan untuk coba - coba di Windows karena kemudahan instalasinya. Bundel program open source tersebut berisi antara lain server web Apache, interpreter PHP, dan basis data MySQL. Setelah menginstall XAMPP, kita bisa memulai pemrograman PHP di komputer sendiri maupun mencoba menginstall aplikasi - aplikasi web

Konsep Dasar web

Menurut Mambrasar (2008:1)[20], "Web merupakan media penyampaian informasi yang populer saat ini. Web menyajikan informasi menggunakan Hypertext Markup Language sehingga dapat menampilkan informasi dengan berbagai format data seperti text, image, bahkan video dan dapat diakses menggunakan berbagai aplikasi klien. Selain dikenal sederhana dan mudah, adanya teknologi server side programming pada web memungkinkan penyajian informasi yang lebih menarik dan dinamis dengan pengelolaan yang terorganisasi."

a. Sifat-sifat Web

Dalam perkembangannya, telnologi informasi menunjukkan banyaknya kemajuan begitu pesat salah satunya adalah berkembangnya website dengan banyaknya ragam fitur dan fungsi yang dimiliki saat ini. Pengelompokkan macam-macam web cenderung lebih mengarah kepada fungsi, sifat-sifat dan bahasa pemrograman terkait yang digunakan.

Literature Review

Definisi Literature Review

Literature review adalah analisa sistem berupa kritik (membangun maupun menjatuhkan) dari peneliti yang sedang dilakukan terhadap suatu bagian keilmuan.

Dibawah ini merupakan sumber literature review yang penulis dapatkan:

1. Penelitian yang dilakukan oleh Riska Dwi Putri, 2008

[21]

Penelitian yang telah dilakukan oleh Riska Dwi Putri yang berjudul "Perancangan Dan Implementasi Sistem Absensi Pegawai Berbasis WEB Dengan Metode Intelligence Card Pada Perguruan Tinggi Raharja" ini, diusulkan untuk memperbaiki kekurangan pada yang ada pada system yang sedang berjalan, dimana kekurangan pada penelitian sebelumnya masih belum terintegrasi dengan baik, laporan rekap absensi masih berbentuk excel, sehingga tidak terkomputerisasi dengan baik.

Oleh karena itu penelitian diusulkan untuk memperbaiki kekurangan pada penelitian yang sedang berjalan. Penelitian ini menggunakan metode berbasis WEB dengan aplikasi – SQL Server. (Putri,Riska Dwi:2008).

2. Penelitian yang telah dilakukan oleh Ria Wulandari,2008

[22]

penelitian yang berjudul "Perancangan dan implementasi sistem absensi pegawai berbasis WEB dengan metode intelligence artificial informatics sebagai visual staff bagian pemasaran pada perguruan tinggi raharja" ini, di usulkan untuk memperbaiki kekurangan yang ada pada sisten yang sedang berjalan, dimana kekurangan pada penelitian sebelumnya masih belum terintegrasi dengan baik penelitian ini menggunakan metode berbasis WEB dengan aplikasi ASP – SQL Server (Wulandari,Ria:2008).

3. Penelitian yang dilakukan oleh Dhita Rukmianti,2009

[23]

Penelitian yang telah dulakukan oleh Dhita Rukmianti yang berjudul "Pengembangan Sistem Informasi Absensi Pegawai Pada Perguruan Tinggi Raharja" , ini diusulkan untuk memperbaiki kekurangan yang ada pada sistem yang berjalan dimana sistem belum mampu menyediakan informasi yang dibutuhkan dengan cepat karena masih menggunakan system manual. Proses absensi yang diusulkan menggunakan system terpusat sehingga hasil dari proses system informasi dapat sesuai dengan yang diharapkan, dan dapat lebih meningkatkan manajemen dalam kedipsilan pegawai berdasarkan data absensinya ( Rukmianti Dhita:2009 )

4. Penelitian Kuliah Kerja Praktek (KKP) yang dilakukan oleh Ummi Hanny Sholina (0633357456) 2009/2010

[24]

Penelitian yang berjudul "Perancangan Sistem Informasi Absensi Pegawai Pada Rumah Sakit Ibu & Anak Keluarga Ibu Tangerang" ini, diusulkan untuk memperbaiki kekurangan pada sistem yang sudah ada Sistem Absensi sebelumnya dapat dikatakan kurang efektif, karena masih dilakukan secara manual, mulai dari pendataan pegawai, pengolahan absensi hingga pnanganan laporan. Oleh sebab itu pengaksesan ini belum memiliki suatu sistem absensi pegawai yang baik, hal tersebut sering mengakibatkan hasil yang kurang teliti, keakuratan waktu sangat diragukan dan lamanya waktu untuk penyajian laporan sehingga mempengaruhi sistem-sistem yang lain dalam melaksanakan tugas dan kegiatannya. Penelitian ini diusulkan untuk membantu memudahkan dalam mengambi suatu keputusan memperlancar tugas dan kegiatan masing-masing instansi yang terkait di dalam sistem tersebu. Maka pada penelitian ini menggunakan aplikasi Visual Basik 6.0 dengan database My-SQL

5. Penelitian Kuliah Kerja Praktek (KKP) yang dilakukan aleh Abdul Rohman (04114544394) 2007/2008

[25]

Penelitian berjudul "Analisa Sistem Informasi Absensi Pegawai DPRD Kota Tangerang" ini, diusulkan untuk mengembangkan penelitian sebelumnya, maka penelitian ini menggunakan teknologi PHP dengan menggunakan database MySQL server. Dengan ini akan mempermudah dalam proses pengabsenan pegawai yang masuh menggunakan sistem manual yakni dengan menggunakan catatan pada buku absensi pegawai sehingga belum optimal dalam penanganannya.

6. Penelitian yang dilakukan oleh Reski Martha Utami (Rezki, 2007)

[26]

Penelitian yang dilakukan oleh Reski Martha Utami dengan judul "Analisa Absensi Online Mahasiswa Menggunakan Swipe Card pada Perguruan Tinggi Raharja" . Sistem Absensi online merupakan kemajuan tekhnologi, khususnya tekhnologi informasi, dimana informasi tersebut tentu saja tidak dapat maksimal di serap dengan hanya mengandalkan perangkat-perangkat yang masih kuno dan serba manual. Maka dari itu kegunaan komputer sangatlah penting dalam memberikan solusi dan merupakan alat bantu yang cukup baik dalam memperbaiki sistem yang belum optimal

Korelasinya dengan KKP yang penulis lakukan, bahwa perlunya sebuah terobosan baru yang lebih baik di berbagai bidang. seperti waktu, maupun output serta ketepatan dan keakuratan data dalam melakukan sistem Absensi secara online.

Hasil studi pustaka (literature review) ini mendemontrasikan (platform) yang kokoh serta alasan yang kuat untuk mengembangkan Sistem Informasi absensi Mahasiswa menjadi lebih baik lagi dengan pertimbangan yang sudah matang. Kesenjangan telah terindentifikasi dengan baik sehingga tidak terjadi pembuatan ulang (reinterview the whell). Pinjaman telah dilakukan dengan matang. Sehingga dipastikan akan menghasilkan project yang maksimal, dan membuat kegiatan belajar mengajar menjadi lebih efektif memudahkan manajemen dalam menerima informasi untuk mengambil suatu kebijakan atau keputusan, serta Mahasiswa (stakeholder) merasa termotivasi dan terlayani dengan baik (service excellence)

BAB III

ANALISA SISTEM YANG BERJALAN

Analisa Perusahaan

Gambaran Umum Perusahaan

PT. Kalila Indonesia yang beralamat di Jln. Raya Serang Km.12 Ds. Pasir Jaya Kec. Cikupa Kab.Tangerang 15710 (Kawasan Industri Tristate). Perusahaan ini bergerak di bidang pemintalan benang (spinning mills). Produksi yang dihasilkan oleh PT. Kalila Indonesia adalah benang dengan jenis Polyester 100% dan Rayon 100%. Sebagian besar pengiriman benang untuk ekspor antara lain ke Negara Turkey, Brazil, Thailand, Italia, Mesir, Maroko, dan Singapura. Dan untuk pengiriman benang lokal antara lain ke kota Bandung, Tangerang, Jakarta, Solo, dan Bekasi.

PT. Kalila Indonesia sudah memiliki sertifikasi ISO 9001:2008 tentang standar sistem manajemen mutu Internasional, dimana sertifikasi tersebut berfungsi sebagai jaminan kepada para customer bahwa PT. Kalila Indonesia sudah menjalankan standar sistem manajemen mutu Internasional dalam menjaga kualitas produknya.

Sejarah Singkat Perusahaan

PT. Kalila Indonesia didirikan tahun 1993 merupakan salah satu industri textil terkemuka di Indonesia yang menjadi salah satu Spinning Division. Awalnya perusahaan ini bernama PT. Yatama Ariputra yang tergabung dalam company group yaitu Salim Group dipimpin oleh Bpk. James S. Januardi, kemudian beralih manajemen menjadi PT. Fiberindo Inti Prima yang tergabung dalam company group yaitu Panasia Group dipimpin oleh Bpk. Awong Hijaya, dan saat ini telah beralih manajemen bernama PT. Kalila Indonesia merupakan perusahaan PLC (Private Limited Company) yang dipimpin oleh Bpk. Sigit Ary Pamungkas.

Visi PT. Kalila Indonesia

Sangat mempertimbangkan mutu produk agar tercipta kepuasan pelanggan dengan

• Menghasilkan produk bermutu dengan memperbaiki mutu produk secara berkesinambungnan.

• Cepat, tanggap (Responsif).

• Harga bersaing.

Misi PT. Kalila Indonesia

Industry textile terpadu dengan :

• Budaya yang berorientasi pada hasil.

• Menghasilkan kualitas.

• Memanfaatkan kesempatan berusaha.

• Menciptakan antusias diantara pelanggan, pegawai, pemasok, dan pemegang saham perusahaan.

Struktur Organisasi Perusahaan

Sebuah organisasi atau perusahaan harus mempunyai suatu struktur organisasi yang digunakan untuk memudahkan pengkoordinasian dan penyatuan usaha untuk menunjukkan kerangka-kerangka hubungan diantara fungsi, bagian-bagian maupun tugas dan wewenang serta tanggung jawab untuk menunjukkan rantai (garis) perintah dan perangkapan fungsi yang diperlukan dalam suatu organisasi.

STRUKTUR ORGANISASI PT. KALILA INDOSESIA

Gagal membuat miniatur: Berkas tak ditemukan

Gambar 3.1.STRUKTUR ORGANISASI PT. KALILA INDOSESIA

Wewenang dan Tanggung Jawab

Untuk pembagian kerja dan jabatan masing-masing bagian memiliki tugas dan wewenang yang telah ditetapkan oleh pihak perusahaan antara lain yaitu :

1. Factory Manager

• Bertanggung jawab terhadap semua kegiatan perusahaan dan mengkoordinir semua departemen

• Mempunyai hak untuk mengetahui dan merubah struktur didalam perusahaan.

• Dapat mempertimbangkan apa yang diputuskan oleh Manajer Area & Manajer Personalia, karena pengambilan keputusan wewenang tertinggi ada pada tangan Factory Manager.

2. HR. Training & Personalia.

• Merekrut karyawan yang akan diterima di perusahaan.

• Bertanggung jawab atas penilaian karyawan dari masing-masing departemen.

• Memberikan pendidikan dan pelatihan bagi karyawan

• Bertanggung jawab atas penggajian karyawan (payroll).

• Dapat memberikan solusi apabila ada rmasalah tentang kepegawaian (PHI).• Mengurus urusan umum (General Affairs).

3. Finance & IT

• Mengontrol dan menjamin stabilitas financial dan komersial organisasi

• Mengetahui dan bertanggung jawab secara umum tugas keuangan, produksi, dan pembelian.

• Mendata seluruh pengeluaran dan pemasukan keuangan perusahaan.

4. Marketing

• Merealisasikan strategi pemasaran yang sudah ditetapkan oleh Factory Manager ke dalam aktivitas pemasaran dan penjualan.

• Bertanggung jawab langsung kepada Factory Manager dan Accountable atas proses kegiatan Marketing.

• Memelihara dan memastikan terjalinnya hubungan baik dengan perspektif customer dan existing customer dengan melakukan kunjungan-kunjungan secara berkala.

5. Purchasing

• Mengadakan transaksi penjualan dengan perusahaan lain atas barang-barang yang akan diperlukan oleh perusahaan.

• Membuat laporan hasil pembelian dan penjualan barang.

• Bertanggung jawab atas penyediaan barang dan pembelian barang.

6. Logistic & General Inspection

• Mengontrol barang yang akan masuk maupun barang yang akan keluar

• Mengontrol persediaan barang jadi dan bahan baku yang ada di gudang

• Bertanggung jawab atas pendokumenan administrasi surat bukti barang masuk (BBM) dan surat bukti barang keluar (BBK).

• Bertanggung jawab atas penerimaan order atau permintaan dari supplier

• Bertanggung jawab atas permintaan (PO) dan pengiriman (DO) barang baik yang akan masuk maupun barang yang akan keluar.

7. Quality Assurance

• Merancang & membuat quality system management.

• Me- record quality system management

control quality system management

8. Coordinator Production

• Menandatangani rencana kerja produksi

• Bertanggung jawab pada kegiatan produksi dan laporan hasil produksi kepada pimpinan perusahaan.

• Mengesahkan laporan hasil mutu produksi.

Tata Laksana Sistem Yang Sedang Berjalan

Use Case Diagram Sistem Yang Berjalan

1. Use Case Diagram Sistem Yang Berjalan

Gagal membuat miniatur: Berkas tak ditemukan

Gambar 3.2 Use Case Diagram Absensi Pulang yang berjalan saat ini terdapat

Berdasarkan gambar 3.2 Use Case Diagram Sistem yang berjalan saat ini terdapat Keterangan :

a. 1 sistem yang mencakup seluruh proses Absensi Pegawai.

b. 3 actor yang melakukan kegiatan, diantaranya Pegawai, Admin,.Pimpinan.

c. 10 use case yang biasa dilakukan oleh actor tersebut

Activity Diagram Sistem Yang Berjalan

1. Activity Diagram Absensi Datang

Activitydatang jokosi.JPG

Gambar 3.3 Activity Diagram Absen Datang

2. Activity Diagram Absensi Pulang

Activitypulang jokosii.JPG


Gambar 3.4 Activity Diagram Absen Datang

Berdasarkan gambar 3.4 Activity Diagram Absensi Pulang yang berjalan saat ini terdapat :

a. 1 initial node sebagai yang mengawali objek.

b. 6 State, nilai atribut dan nilai link pada suatu waktu tertentu, yang dimiliki oleh suatu objek tersebut

c. 1 activity final node menjelaskan bahwa objek dibentuk.

d. 1 Vertical Swimlane objek yang berbentuk kotak

Kekurangan Sistem Yang Berjalan

Dalam sistem Absensi Pegawai yang berjalan pada Pt. Kalila Indonesia memiliki kekurangan, yaitu:

Dalam Absensi Pegawai prosedur pencatatan absensi, dan pembuatan laporan absensi masih menggunakan kartu absensi dimana hal ini berdampak terhadap proses pembuatan laporan. sehingga keakuratan data, efesien, dan efektifitas yang di peroleh belum dapat memenuhi kebutuhan sistem secara optimal

Analisa Batasan Sistem

Setiap sistem pasti memiliki batasan sistem ( boundry ) yang memisahkan sistem dengan lingkungan luarnya. Kesatuan luar merupakan kesatuan diluar sistem yang dapat berupa manusia, organisasi, atau sistem lainnya yang berada di lingkungan luar yang memberikan input atau menerima output dari sitem.

Melihat permasalahan yang ada pada PT. Kalila Indonesia mengenai Sistem Informasi Absensi Karyawan, maka dalam hal ini penulis membatasi permasalahan mulai dari pengolahan data dan juga pembuatan laporan kedisiplinan karyawan sebagai bahan pertimbangan pimpinan dalam menilai kinerja karyawan dan rekap kehadiran karyawan sebagai input bagi accounting dalam mengolah gaji karyawan.

Analisa Kebutuhan

Berdasarkan hasil analisis penulis dapat mengetahui bahwa kebutuhan sistem saat ini adalah perlu adanya sebuah aplikasi yang dapat menampung semua data absensi serta mempermudah proses absensi termasuk pengolahan data yang tersimpan dalam sebuah database yang terintegrasi dengan aplikasi yang dimaksud. Hal ini di harapkan dapat mempermudah kinerja sistem dalam menghasilkan laporan yang akurat dan tepat.

Analisa Kontrol

Kontrol sistem berfungsi melakukan pantauan terhadap kinerja sistem berjalan. Karena saat ini sistem masih menggunakan kartu absensi yang diisi oleh karyawan dan diterima oleh Admin maka kontrol terhadap sistem berjalan diasumsikan masih belum maksimal. Karena Admin cenderung hanya menerima saja kartu absensi yang sudah diisi oleh karyawan. Pada aplikasi yang diusulkan akan ada kontrol sistem melalui user log in sesuai akses masing - masing user.

Alternatif Pemecahan Masalah

Berdasarkan analisa terhadap sistem yang berjalan, dapat diambil kesimpulan bahwa perlu diadakan pengembangan sistem atas kekurangan dan kebutuhan sistem dengan melakukan analisa terhadap alternatif pemecahan masalah antara lain:

a. Dibangun sistem yang dibutuhkan oleh user dengan menggunakan aplikasi berbasis visual karena aplikasi yang berbasis visual sudah familiar dikalangan instansi masyarakat.

b. Dibangun suatu aplikasi sistem yang berbasiskan web, aplikasi yang dibangun berbasiskan web memungkinkan user dapat menggunakan data secara bersama-sama di dalam waktu yang sama.

Berdasarkan beberapa alternatif pemecahan masalah di atas penulis melakukan suatu kajian terhadap permasalahan yang ada, maka penulis memutuskan perlu dibangun aplikasi sistem yang berbasis web karena banyak keuntungan yang diperoleh antara lain:

a. Dapat menjalankan aplikasi berbasis web di manapun kapan pun tanpa harus melakukan penginstalan.

b. Dapat dijalankan pada sistem operasi mana pun.

c. Tidak memerlukan spesifikasi komputer yang tinggi untuk dapat menggunakan aplikasi berbasis web.

d. Terkait dengan isu lisensi (hak cipta), kita tidak memerlukan lisensi ketika menggunakan web-based application, sebab lisensi itu sudah menjadi tanggung jawab dari web penyedia aplikasi.

User Requirement

Elisitasi Tahap I

Elisitasi tahap I merupakan daftar yang diperoleh dari hasil pengumpulan data dari lapangan yang dilakukan dengan cara observasi dan wawancara. Untuk membuat aplikasi absensi karyawan yang terkomputerisasi. Berikut lampiran Elisitasi Tahap I yang telah dibuat :

Functional
Menampilkan analisa kebutuhan
saya ingin sistem dapat :
1 Dapat menampilkan home absen karyawan
2 Menampikan absen masuk untuk karyawan
3 Menampilkan absen pulang untuk karyawan
4 Menampilkan hari, tanggal, bulan dan tahun
5 Menampilkan waktu
6 Menampilkan data karyawan secara perorangan
7 Menampilkan data seluruh karyawan
8 Menampilkan form edit karyawan
9 Menampilkan form tambah karyawan
10 Menampilkan laporan absensi perbulan
11 Menampilkan laporan absensi pertahun
12 Menampilkan form input cuti karyawan
13 Menampilkan laporan data cuti karyawan
14 Menampilkan form input izin karyawan
15 Menampilkan laporan data izin karyawan
16 Menampilkan biodata karyawan
17 Dapat mengubah biodata karyawan
18 Memiliki menu search
19 Menampilkan absen telat
20 Menampilkan absen tepat waktu
21 Menampilkan izin sakit karyawan
22 Menampilkan cuti karyawan
23 Menampilkan karyawan mangkir
24 Meenampilkan Izin Pulang cepat karyawan
25 Menampilkan izin lain - lain karyawan
26 Menampilkan seluruh jumlah karyawan
27 Menampilkan data karyawan yang sudah menikah
28 Menampilkan karyawan per bagian
29 Terdapat fasilitas print
Non Functional
Saya ingin sistem dapat
1 Menggunakan komputer pentium IV
2 Menggunakan os windows 7
3 Menggunakan database mysql
4 Menggunakan bahasa pemograman HTML & PHP
5 Menggunakan jaringan LAN
6 Menampilkan Login
7 Menampilkan Logout
8 Terdapat pesan kesalahan

Table.3.1 tabel elisitasi I

Elisitasi Tahap II

Merupakan hasil pengklasifikasian dari elisitasi tahap I berdasarkan metode MDI. Metode MDI ini bertujuan untuk memisahkan antara rancangan sistem yang penting dan harus ada pada sistem baru dengan rancangan yang disanggupi oleh penulis untuk dieksekusi. Berikut penjelasan mengenai Metode MDI :

a. M pada MDI itu artinya Mandatory (Penting). Maksudnya requirement tersebut harus ada dan tidak boleh dihilangkan pada saat membuat sistem baru.

b. D pada MDI itu artinya Desirable. Maksudnya requirement tersebut tidak terlalu penting dan boleh dihilangkan. Tetapi jika requirement tersebut digunakan dalam pembentukan sistem, akan membuat sistem tersebut lebih sempurna.

c. I pada MDI itu artinya Inessential. Maksudnya bahwa requirement tersebut bukanlah bagian dari sistem yang dibahas dan merupakan bagian dari luar sistem.

Functional
Menampilkan analisa kebutuhan
saya ingin sistem dapat :
NO Keterangn M D I
1 Dapat menampilkan home absen karyawan    
2 Menampikan absen masuk untuk karyawan    
3 Menampilkan absen pulang untuk karyawan    
4 Menampilkan hari, tanggal, bulan dan tahun    
5 Menampilkan waktu    
6 Menampilkan data karyawan secara perorangan    
7 Menampilkan data seluruh karyawan    
8 Menampilkan form edit karyawan    
9 Menampilkan form tambah karyawan    
10 Menampilkan laporan absensi perbulan    
11 Menampilkan laporan absensi pertahun    
12 Menampilkan form input cuti karyawan    
13 Menampilkan laporan data cuti karyawan    
14 Menampilkan form input izin karyawan    
15 Menampilkan laporan data izin karyawan    
16 Menampilkan biodata karyawan    
17 Dapat mengubah biodata karyawan    
18 Memiliki menu search    
19 Menampilkan absen telat    
20 Menampilkan absen tepat waktu    
21 Menampilkan izin sakit karyawan    
22 Menampilkan cuti karyawan    
23 Menampilkan karyawan mangkir    
24 Meenampilkan Izin Pulang cepat karyawan    
25 Menampilkan izin lain - lain karyawan    
26 Menampilkan seluruh jumlah karyawan    
27 Menampilkan data karyawan yang sudah menikah    
28 Menampilkan karyawan per bagian    
29 Terdapat fasilitas print  
Non Functional
Saya ingin sistem dapat
1 Menggunakan komputer pentium IV    
2 Menggunakan os windows 7    
3 Menggunakan database mysql    
4 Menggunakan bahasa pemograman HTML & PHP    
5 Menggunakan jaringan LAN    
6 Menampilkan Login    
7 Menampilkan Logout    
8 Terdapat pesan kesalahan    

Table.3.1 tabel elisitasi II

Elisitasi Tahap III

Merupakan hasil penyusutan dari elisitasi tahap II dengan cara mengeliminasi semua requirement yang optionnya I pada metode MDI. Selanjutnya semua requirement yang tersisa diklasifikasikan kembali melalui metode TOE, yaitu sebagai berikut :

a. T artinya Tehnical, maksudnya bagaimana tata cara/tehnik pembuatan requirement tersebut dalam sistem yang diusulkan.

b. O artinya Operasional, maksudnya bagaimana tata cara penggunaan requirement tersebut dalam sistem yang akan dikembangkan.

c. E artinya Ekonomi, maksudnya berapakah biaya yang diperlukan guna membangun requirement tersebut didalam sistem.

Metode TOE tersebut dibagi kembali menjadi beberapa option, yaitu :

a. High (H) : Sulit untuk dikerjakan, karena tehnik pembuatan dan pemakaiannya sulit serta biayanya mahal. Sehingga requirement tersebut harus dieliminasi.

b. Middle (M) : Mampu untuk dikerjakan.

c. Low (L) : Mudah untuk dikerjakan.

Functional
Saya ingin sistem dapat
No Keterangan T O E
    L M H L M H L M H
1 Dapat menampilkan home absen karyawan            
2 Menampikan absen masuk untuk karyawan            
3 Menampilkan absen pulang untuk karyawan            
4 Menampilkan hari, tanggal, bulan dan tahun            
5 Menampilkan waktu            
6 Menampilkan data karyawan secara perorangan            
7 Menampilkan data seluruh karyawan            
8 Menampilkan form edit karyawan            
9 Menampilkan form tambah karyawan            
10 Menampilkan laporan absensi perbulan            
11 Menampilkan laporan absensi pertahun            
12 Menampilkan form input cuti karyawan            
13 Menampilkan laporan data cuti karyawan            
14 Menampilkan form input izin karyawan            
15 Menampilkan laporan data izin karyawan            
16 Menampilkan biodata karyawan            
17 Dapat mengubah biodata karyawan            
18 Menampilkan absen telat            
19 Menampilkan absen tepat waktu            
20 Menampilkan izin sakit karyawan            
21 Menampikan cuti karyawan            
22 Menampilkan karyawan mangkir            
23 Menampilkan izin pulang cepat karyawan            
24 Menampilkan izin lain - lain karyawan            
25 Menampilkan seluruh jumlah karyawan            
26 Menampilkan karyawan yang sudah menikah            
27 Menampilkan karyawan Per bagian            
Non Functional
Saya ingin sistem dapat
1 Menggunakan komputer pentium IV            
2 Menggunakan os windows 7            
3 Menggunakan database mysql            
4 Menggunakan bahasa pemograman HTML & PHP            
5 Menggunakan jaringan LAN            
6 Menampilkan login            
7 Menampilkan logout            
8 Terdapat pesan kesalahan            

Tabel.3.3 Elisitasi Tahap III

Final Draft Elisitasi

Merupakan hasil akhir yang dicapai dari suatu proses elisitasi yang dapat digunakan sebagai dasar pembuatan suatu sistem yang akan dikembangkan :

Functional
Menampilkan analisa kebutuhan
saya ingin sistem dapat :
1 Dapat menampilkan home absen karyawan
2 Menampikan absen masuk untuk karyawan
3 Menampilkan absen pulang untuk karyawan
4 Menampilkan hari, tanggal, bulan dan tahun
5 Menampilkan waktu
6 Menampilkan data karyawan secara perorangan
7 Menampilkan data seluruh karyawan
8 Menampilkan form edit karyawan
9 Menampilkan form tambah karyawan
10 Menampilkan laporan absensi perbulan
11 Menampilkan laporan absensi pertahun
12 Menampilkan form input cuti karyawan
13 Menampilkan laporan data cuti karyawan
14 Menampilkan form input izin karyawan
15 Menampilkan laporan data izin karyawan
16 Menampilkan biodata karyawan
17 Dapat mengubah biodata karyawan
18 Menampilkan absen telat
19 Menampilkan absen tepat waktu
20 Menampilkan izin sakit karyawan
21 Menampilkan cuti karyawan
22 Menampilkan karyawan mangkir
23 Meenampilkan Izin Pulang cepat karyawan
24 Menampilkan izin lain - lain karyawan
25 Menampilkan seluruh jumlah karyawan
26 Menampilkan data karyawan yang sudah menikah
27 Menampilkan karyawan per bagian
Non Functional
Saya ingin sistem dapat
1 Menggunakan komputer pentium IV
2 Menggunakan os windows 7
3 Menggunakan database mysql
4 Menggunakan bahasa pemograman HTML & PHP
5 Menggunakan jaringan LAN
6 Menampilkan Login
7 Menampilkan Logout
8 Terdapat pesan kesalahan

Tabel.3.4 Final Elisitasi


Kesalahan pengutipan: Tag <ref> ditemukan, tapi tag <references/> tidak ditemukan

Contributors

Arnis Savitri, Diandsa