SI1311475370

Dari widuri
Lompat ke: navigasi, cari

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN UNTUK

MEMONITORING KENAIKAN GAJI BERKALA

PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA DINAS

PENDIDIKAN KABUPATEN

TANGERANG

SKRIPSI


Logo stmik raharja.jpg


Disusun Oleh :

NIM
: 1311475370
NAMA


JURUSAN SISTEM INFORMASI

KONSENTRASI SISTEM INFORMASI MANAJEMEN

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

STMIK RAHARJA

TANGERANG

2016/2017

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN UNTUK

MEMONITORING KENAIKAN GAJI BERKALA

PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA DINAS

PENDIDIKAN KABUPATEN

TANGERANG

SKRIPSI

Disusun Oleh :

NIM
:1311475370
Nama
Jenjang Studi
: Strata Satu
Jurusan
:Sistem Informasi
Konsentrasi
:Sistem Informasi Manajemen

 

 

Disahkan Oleh :

Tangerang, 13 Juli 2017

Ketua
       
Kepala Jurusan
STMIK RAHARJA
       
Jurusan Sistem Informasi
           
           
           
           
(Ir. Untung Rahardja, M.T.I)
       
(Nur Azizah, M.Akt, M.Kom)
NIP : 00594
       
NIP : 078010

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN UNTUK

MEMONITORING KENAIKAN GAJI BERKALA

PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA DINAS

PENDIDIKAN KABUPATEN

TANGERANG

Dibuat Oleh :

NIM
:1311475370
Nama

 

Telah disetujui untuk dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian Komprehensif

Jurusan Sistem Informasi

Konsentrasi Sistem Informasi Manajemen

Tahun Akademik 2016 / 2017

Disetujui Oleh :

Tangerang, Juli 2017

Pembimbing I
   
Pembimbing II
       
       
       
       
(Maimunah, M.Kom)
   
(Ilamsyah, M.Kom)
NID :02012
   
NID :14019

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

LEMBAR PERSETUJUAN DEWAN PENGUJI

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN UNTUK

MEMONITORING KENAIKAN GAJI BERKALA

PEGAWAI NEGERI SIPIL PADA DINAS

PENDIDIKAN KABUPATEN

TANGERANG

Dibuat Oleh :

NIM
:1311475370
Nama

Disetujui setelah berhasil dipertahankan dihadapan Tim Penguji Ujian

Komprehensif

Jurusan Sistem Informasi

Konsentrasi Sistem Informasi Manajemen

Tahun Akademik 2016/2017

Disetujui Penguji :

Tangerang, Juli 2017

Ketua Penguji
 
Penguji I
 
Penguji II
         
         
         
         
(_______________)
 
(_______________)
 
(_______________)
NID :
 
NID :
 
NID :

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN DAN ILMU KOMPUTER

(STMIK) RAHARJA

 

LEMBAR KEASLIAN SKRIPSI

Yang bertanda tangan dibawah ini,

NIM
:1311475370
Nama
Jurusan
: Sistem Informasi
Konsentrasi
:Sistem Informasi Manajemen

 

 

Menyatakan bahwa Laporan Skripsi ini dari awal sampai akhir merupakan karya tulis saya sendiri dan bukan merupakan tiruan, salinan, atau duplikasi dari Laporan Skripsi yang telah dipergunakan untuk memenuhi persyaratan mengambil Skripsi guna mendapatkan gelar Sarjana Komputer di lingkungan Perguruan Tinggi Raharja maupun Perguruan Tinggi lain, serta belum pernah dipublikasikan sebelumnya.

Pernyataan ini dibuat dengan penuh kesadaran dan rasa tanggung jawab serta bersedia menerima sanksi jika ternyata pernyataan di atas tidak benar.

Tangerang,13 Juli 2017

 
 
 
 
 
NIM : 1311475370

 

)*Tandatangan dibubuhi materai 6.000;



ABSTRAKSI


Perkembangan dalam kemajuan teknologi komputer saat ini, membuat semua pekerjaan yang biasa dilakukan dengan manual membutuhkan sistem informasi untuk menunjang pekerjaan agar lebih efektif dan efisien. Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang merupakan instansi pemerintahan yang mengontrol dibidang pendidikan . Dalam hal ini Dinas Pendidikan memerlukan system untuk mendapatkan laporan tentang kepegawaian dalam kenaikan gaji berkala. Sistem yang berjalan masih manual menggunakan MS. Excel sehingga setiap data yang dilaporkan sering terjadi kesalahan dalam pemberian gaji pegawai negeri sipil. Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang membutuhkan perancangan sistem informasi yang dapat mengontrol kenaikan gaji berkala pegawai negeri sipil dengan efektif dan efisien. Sebagai alat untuk membantu dalam bahasa pemograman yang berorientasi objek maka Unified Modeling Languange (UML) yang digunakan. sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, studi pustaka dan elisitasi . Dalam hal ini pengujian sistem, yang digunakan yaitu metode blackbox testing yang memfokuskan pada keperluan software. Dalam hal penelitian ini agar sistem bisa termonitoring dengan baik, efektif dan efisien menggunakan database MySql, dan PHP.

Kata Kunci : Kepegawaian , Kenaikan Gaji Berkala,Controling, Web


ABSTRACT


Developments in the advancement of computer technology today, makes all the work usually done by manual requires information systems to support the work to be more effective and efficient. Tangerang District Education Office is a government agency that controls the field of education. In this case the Department of Education requires the system to get reports on employment in periodic salary increases. The system runs still manually using MS. Excel so that any data reported frequent errors in giving civil servants' salaries. Tangerang District Education Office needs design information systems that can control periodic salary increases of civil servants effectively and efficiently. As a tool to aid in object-oriented programming language, the Unified Modeling Languange (UML) is used. while the data collection techniques using the method of observation, interviews, literature studies and elicitation. In this case the testing system used is blackbox testing method that focuses on the needs of software. In the case of this study so that the system can termonitoring properly, effectively and efficiently use the MySQL database, and PHP.

Keywords: Employment, Salary Increase Periodically, Controlling, Web








BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Sistem informasi dan teknologi komputer berkembang sangat pesat sejalan dengan besarnya kebutuhan terhadap informasi. Perkembangan teknologi infomasi tidak lepas dari pesatnya perkembangan teknologi komputer, karena komputer merupakan media yang dapat memberikan kemudahan bagi manusia dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. Perubahan dan dinamika masyarakat yang semakin cepat seiring dengan perkembangan jaman dan teknologi sehingga memerlukan kualitas informasi yang akurat, cepat dan tepat. Teknologi informasi adalah salah satu contoh produk teknologi yang berkembang pesat yang dapat membantu manusia dalam mengolah data serta menyajikan sebuah informasi yang berkualitas. Untuk menyediakan informasi tersebut, diperlukan suatu alat bantu atau media untuk mengolah beraneka ragam data agar dapat disajikan menjadi sebuah informasi yang bermanfaat dengan kemasan yang menarik dan berpedoman pada kriteria informasi yang berkualitas.

Setiap instansi pemerintah ataupun perusahaan sangatlah membutuhkan sistem kepegawaian untuk mengetahui data pegawai dan memonitoring segala pekerjaannya , agar pekerjaan yang dilakukan dapat tercapai sesuai dengan apa yang diharapkan , dan adapun ini bermaksud untuk meningkatkan kualitas sistem kepegawaian agar terintegrasi dengan baik dalam mengolah data upah atau gaji .

Instansi pemerintah juga penting untuk memonitoring kenaikan gaji dari setiap pegawai negeri sipil. Kegiatan ini dapat membantu tercapainya suatu tingkat efisiensi dalam mengolah data yang valid agar tercipta informasi tentang kenaikan gaji berkala pegawai. Sistem pengolahan dayta yang optimal , akan menghasilkan suatu informasi dalam kenaikan gaji setiap pegawai , karena sampai saat ini dilapangan masih terdapat masalah dalam kenaikan gaji , karena terdapat data yang tidak valid

Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang merupakan instansi pemerintah yang didirikan untuk menjadi sentral dari Sekolah, Guru dan Siswa/i , dan masalah yang ditemukan adalah dimana setiap kenaikan gaji berkala masih terdapat data yang tidak sesuai dengan Surat keterangan pegawai yang terjadi karena data yang ada masih dilakukan dengan cara manual

Berdasarkan permasalahan di atas penulis melakukan penelitian atau riset guna memenuhi Skripsi dengan mengambil judul ”Perancangan Sistem Informasi Kepegawaian untuk Memonitoring Kenaikan Gaji Berkala Pegawai Negeri Sipil Pada Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang”.

Rumusan Masalah

Sedangkan untuk rumusan masalah penulis mengemukakan beberapa hal, diantaranya:

  1. Bagaimana sistem untuk memonitoring kenaikan gaji berkala yang berjalan sampai saat ini di Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang?

  2. Apakah sistem penanganan yang berjalan saat ini sudah mampu menunjang proses keputusan dalam memeberikan gaji berkala pegawai negeri sipil pada Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang?

  3. Bagaimana merancang sistem informasi Kepegawaian untuk memonitoring Kenaikan Gaji Berkala yang akurat dan efisien pada Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang?

Ruang Lingkup

Ruang lingkup permasalahan yang akan dibahas pada penelitian ini yaitu:

  1. Sistem yang dirancang adalah sistem informasi yang dapat membantu dalam pendataan/perhitungan .

  2. Merekap data pegawai negeri sipil di lingkup Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang , Mendata Surat Keterangan Pegawai Negeri Sipil, Menganalisa Masa Kerja, Menghitung kenaikan gaji seusai dengan golongannya, memastikan bulan serta tahun kenaikan gaji, merekap data pegawai yang mendapatkan kenaikan gaji berkala setiap bulannya, membuat laporan.

Tujuan Penelitian

Adapun tujuan yang diharapkan dari Skripsi ini adalah sebagai berikut:

Tujuan dari penelitian ini yaitu:

  1. Untuk menambah ilmu pengetahuan, pengalaman, pengenalan dalam dunia kerja sehingga penulis melakukan penelitian untuk menyelesaikan Skripsi.

  2. Membuat perancangan sistem kepegawaian untuk kenaikan gaji berkala pada Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang agar tercipta efektifitas dan efisiensi

  3. Dari hasil penelitian ini dapat digunakannya sistem agar kenaikan gaji berkala tidak terjadi kesalahan data , dan membuat suatu pekerjaan menjadi lebih efektif dan akurat .

Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang diharapkan dari penelitian ini, antara lain sebagai berikut:

  1. Memberikan solusi sistem dalam membuat keputusan.

  2. Memberikan solusi sistem dalam pendataan kenaikan gaji yang lebih akurat dan terintegrasi oleh sistem

  3. Dengan adanya sistem kepegawaian untuk kenaikan gaji berkala, menjadikan informasi lebih efisien dan efektif

Metode Penelitian

Metode Pengumpulan Data

Metode penelitian yang digunakan oleh penulis dalam pembuatan Tugas Akhir/Skripsi menggunakan metode sebagai berikut:

  1. Metode Observasi(Pengamatan Langsung). Dalam hal ini penulis melakukan pengamatan langsung dan meriset data yang dimiliki oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang serta meneliti sistem yang berjalan mengenai arus data yang bergerak sehingga menghasilkan informasi . Penulis juga melakukan pengamatan secara langsung proses kerja dalam membuat data dan memonitoring kenaikan gaji berkala pada Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang

  2. Metode Studi Pustaka, Selain melakukan observasi dan wawancara dilakukan juga pencarian data dengan cara studi pustaka. Dalam metode ini menggunakan sumber dari : buku-buku, jurnal dan penelitian sebelumnya yang berkaitan dengan judul penelitian Skripsi yang diambil. Sehingga penulis mendapatkan referensi untuk menyelesaikan skripsi.

  3. Metode Wawancara, yaitu teknik untuk mengumpulkan data dengan cara bertatap muka langsung untuk mendapatkan data yang diperlukan oleh penulis , serta untuk mengetahui kelemahan dari sistem yang berjalan di Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang

Metode Perancangan Sistem

Perancangan sistem adalah proses spesifikasi sistem aplikasi yang diusulkan berdasarkan hasil rekomendasi analisa sistem. Tujuan perancangan sistem yaitu :

a. Memenuhi kebutuhan pemakai sistem (user) seperti merancang sistem informasi monitoring pencapaian kinerja pada penyediaan material masuk dan keluar

b. Memberikan gambaran yang jelas dan rancang bangun dalam UML (Unified Modeling Language) untuk sistem informasi Kepegawaian untuk memonitoring kenaikan gaji berkala pada Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang

Berhubungan dengan perancangan sistem, penulis memanfaatkan berbagai macam aplikasi yang diperlukan dalam mengembangkan sistem berbasis Web. Dalam menganalisa dan desain sistem, digunakan Visual Paradigm, kemudian dalam merancang user interface dan melakukan coding, penulis menggunakan program PHP, Appserv MySQL, Xampp, Dreamweaver CS6.

Metode Analisa Data

Dalam skripsi ini penulis menganalisa data menggunakan Metode CSF (Critical Success Factor). Karena metode CSF kegunaannya dalam memanajemen program pemerintah sangatlah efektif dan efisien . dan untuk mengidentifikasi kegunaan CSF, antara lain:

• Mengidentifikasi konsentrasi utama manajemen

• Membantu perancangan strategic plan

• Mengidentifikasi fokus area dalam tiap rincian project

• Mengevaluasi kelayakan sistem informasi

• Mengidentifikasi ancaman dan kesempatan

• Mengukur tingkat produktivitas sumber daya manusia

Metode Testing

Dalam skripsi ini metode pengujian yang digunakan yaitu Blackbox Testing. Blackbox testing merupakan pengujian yang berfokus pada spesifikasi fungsional dari perangkat lunak, tester dapat mendefinisikan kumpulan kondisi input dan melakukan pengetesan pada spesifikasi fungsional program, karena itu uji coba Blackbox memungkinkan pembuat program untuk membuat himpunan kondisi input atau data uji yang akan menguji fungsional dan output suatu program. dan Metode ini digunakan untuk menemukan kesalahan dalam beberapa aspek, antara lain fungsi-fungsi yang salah atau hilang, kesalahan tampilan luar, kesalahan output, kesalahan dalam struktur data atau akses database eksternal kesalahan performa.

Sistematika Penulisan

Untuk mempermudah dalam membaca dan mengikuti aturan penulisan yang ada, maka penulis mengelompokan Skrispsi ini menjadi beberapa bab yang secara ringkas dapat dijelaskan sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini berisi tentang latar belakang penulisan, rumusan masalah, ruang lingkup, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian dan sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini berisikan tentang definisi ilmu yang berkaitan dengan permasalahan pada penilitan tersebut, seperti landasan teori yang membahas tentang konsep konsep dasar yang digunakan

BAB III ANALISA SISTEM YANG BERJALAN

Bab ini berisikan tentang Profil dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang, Tinjauan Umum berisikan tentang sejarah singkat perusahaan, Ruang Lingkup, Visi dan Misi Instansi, Struktur Organisasi, Skema Alur Kerja, Alur Kerja, UML (Unified Modelling Language) sistem yang berjalan.

BAB IV RANCANGAN SISTEM DAN IMPLEMENTASI

Dalam bab ini penulis menguraikan sistem yang akan diusulkan, diagram rancangan sistem, rancangan basis data yang terdiri dari spesifikasi basis data, rancangan prototipe, konfigurasi sistem, testing, evaluasi, implementasi dan estimasi biaya.

BAB IV PENUTUP

Bab ini merupakan penutup yang berisi kesimpulan dari hasil analisa dan optimalisasi sistem berdasarkan yang telah diuraikan pada bab-bab sebelumnya serta saran- saran terhadap sistem yang diusulkan

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Contributors

Rofi Faris