Test WIni

Dari widuri
Lompat ke: navigasi, cari

Abstraksi

PT Miftah Bahtera Mandiri merupakan Perusahaan berskala menengah yang bergerak dibidang Jasa, Rancang Bangun, Alat Tulis Kantor, Mekanikal, Elektrikal dan Komputer. Pada Perusahaan ini terdapat suatu sistem absensi karyawan yang masih berjalan secara manual, dimana dalam penerapan sistem absensi ini terdapat beberapa hal yang menjadi masalah, yaitu diantaranya adalah keefektifan proses pengabsenan dan efisiensi penggunaan kertas, bentuk laporan absensi juga masih berupa hardcopy berkas yang dapat menyulitkan dalam proses pencarian data, dan kemungkinan terjadinya berkas absensi yang tercecer dan hilang. Dengan alasan diatas maka penulis memberikan alternatif pemecahan masalah dengan membuat suatu aplikasi sistem absensi terkomputerisasi yang akan mencatat data dan daftar hadir karyawan, waktu kedatangan, waktu pulang, yang akan dibuat secara sistematis dan terkomputerisasi dengan metode sistem absensi berbasis web, sehingga akan menghilangkan proses pencatatan kehadiran karyawan yang selama ini telah berjalan secara manual tersebut

Kata Kunci : Sistem Absensi, Manual, Karyawan, Hardcopy


ABSTRACT

PT Miftah Bahtera Mandiri is a medium scale companies engaged in services, Design Build, Stationery Office, Mechanical, Electrical and Computer . In this company there is an employee attendance system that still runs manually , in which the application of the attendance system , there are some things that become a problem , which include the effectiveness and efficiency of the use of paper roll call , attendance report form is also still a hardcopy files that can be difficult in search process the data , and the possibility of scattered beam absenteeism and lost . With the above reasons , the authors provide alternative solutions to the problem by creating a computerized attendance system application which will record the data and present a list of employees , time of arrival , time of return , which will be made in a systematic and computerized attendance system with web-based methods , thereby eliminating the process of recording attendance of employees who have been running these manually.

Keywords : Attendance System , Manual , Employee , Hardcopy

KATA PENGANTAR

Puji Syukur penulis panjatkan ke Hadirat Allah SWT yang telah memberi petunjuk dan kekuatan iman sehingga dapat menyelesaikan tugas-tugas pelaksanaan Skripsi sampai pada pembuatan laporan. Laporan ini disusun untuk mempertanggungjawabkan pelaksanaan Skripsi yang telah penulis laksanakan di PT MIFTAH BAHTERA MANDIRI. Semoga laporan ini dapat berguna bagi diri penulis, kampus dan siapa saja yang ingin memanfaatkannya sebagai referensi keilmuan. Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih atas bantuannya yang tak ternilai harganya kepada :

  1. Bapak Ir. Untung Rahardja, M.T.I selaku Presiden Direktur Perguruan Tinggi Raharja dan selaku Ketua Perguruan Tinggi Raharja.
  2. Bapak Sugeng Santoso, M.Kom selaku Pembantu Ketua 1 STMIK Raharja.
  3. Bapak Junaidi, M.Kom selaku Kepala Jurusan Teknik Informatika STMIK Raharja.
  4. Bapak Haerudin, S.Kom.,M.M selaku Pembimbing 1.
  5. Bapak Muhaimin Hasanudin, S.T selaku Pembimbing 2.
  6. Bapak Anto, selaku pembimbing lapangan.
  7. Seluruh Dosen dan Asisten dosen, serta staff dan karyawan Perguruan Tinggi Raharja atas kerja samanya.
  8. Seluruh Pimpinan serta staff dan karyawan PT MIFTAH BAHTERA MANDIRI.
  9. Keluarga saya tercinta yang telah memberikan semangat.
  10. Rekan-rekan mahasiswa Angkatan 08,09,10 pada khususnya.
  11. Roy Yani Dewi Hapsari yang telah memberikan semangat.
  12. Dan semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu.

Demi kemajuan dan kelengkapan laporan ini penulis mengharapkan kritik dan saran dari pembaca yang bersifat membangun demi perbaikan selanjutnya.


Tangerang, 29 Juni 2014
(Rahmat Ardi Yuniyanto)
NIM. 1022464243

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Perguruan Tinggi Raharja

Gambar 2.1 Logo SIS

Gambar 3.1 Jurusan atau Program Studi pada STMIK Raharja

Gambar 3.2 Jurusan atau Program Studi pada AMIK Raharja

Gambar 3.3 Stuktur Organisasi Perguruan Tinggi Raharja

Gambar 3.4 Use Case Diagram

Gambar 3.5 Activity Diagram

Gambar 3.6 Sequence Diagram

DAFTAR SIMBOL

DAFTAR SIMBOL USE CASE DIAGRAM

Daftar Simbol Use Case Diagram.png

DAFTAR SIMBOL ACTIVITY DIAGRAM

Daftar Simbol Activity Diagram.png

DAFTAR SIMBOL SEQUENCE DIAGRAM

Daftar Simbol Sequence Diagram.png

BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Untuk mendapatkan gelar ahli madya atau sarjana diperlukan adanya penyusunan sebuah karya ilmiah yang berisi hasil penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa. Penelitian ini dilakukan dengan waktu yang tidak terlalu lama namun tidak juga terlalu singkat. Dengan adanya penelitian ini diharapkan mahasiswa dapat menuangkannya dalam sebuah karya ilmiah. Tujuan dibuatnya karya ilmiah ini adalah sebagai bukti penelitian yang juga dapat menjadi referensi bagi mahasiswa yang akan melakukan penelitian selanjutnya.

Laporan KKP/TA/SKRISPI merupakan bentuk karya ilmiah yang wajib disusun oleh mahasiswa tingkat akhir yang sedang melakukan penelitian. KKP atau Kuliah Kerja Praktek merupakan kegiatan berupa magang atau observasi yang dilakukan mahasiswa dan sebagai salah satu persyaratan dalam melanjutkan Tugas Akhir atau Skripsi. Tugas Akhir dan Skripsi merupakan penelitian yang wajib dilakukan oleh mahasiswa sebagai syarat kelulusan untuk memperoleh gelar Ahli Madya (A.Md) atau Sarjana (S.Kom).

Sidang skripsi dan tugas akhir merupakan sidang yang akan di lalui mahasiswa tingkat akhir yang telah menyelesaikan laporan skripsi dan tugas akhir. Sidang skripsi dan tugas akhir menjadi suatu hal yang sangat sakral bagi semua mahasiswa dikarenakan sidang itulah yang akan menentukan lulus atau tidaknya mahasiswa tersebut pada suatu perguruan tinggi.

Pedoman penulisan karya ilmiah merupakan informasi yang memandu atau memberikan tuntunan kepada pembaca untuk melakukan apa yang disampaikan didalam pedoman tersebut. Pedoman KKP/TA/SKRIPSI berisi seluruh informasi mengenai tata cara, telnik penulisan serta penjelasan penilaian penguji sidang.

Penilaian Sidang Skripsi dan Tugas Akhir yang berjalan pada Perguruan Tinggi Raharja saat ini hanya dapat diakses pada jaringan lokal dan akses penuh hanya dapat dilakukan oleh pembimbing dan penguji sidang. Sedangkan informasi dibutuhkan oleh berbagai kalangan termasuk mahasiswa.

Kebutuhan akan suatu informasi akhir-akhir ini mencangkup hampir disegala ruang lingkup kehidupan. Setiap organisasi membutuhkan informasi yang akurat, cepat dan relevan. Namun pada kenyataannya informasi yang berjalan saat ini tidak sesuai dengan kebutuhan diakarenakan adanya keterbatasan dari suatu sistem informasi yang digunakan.

Berdasarkan latar belakang di atas, Penulis mengambil judul penelitian tentang, "Penerapan Pedoman Widuri Untuk Menunjang Penilaian Sidang Skripsi Dan Tugas Akhir Pada Perguruan Tinggi Raharja".

Rumusan Masalah

Suatu penelitian dimulai dari rumusan masalah yang kemudian dilanjutkan dengan pemecahan masalah. Rumusan masalah ini berbeda halnya dengan masalah. Masalah merupakan kesenjangan antara yang di harapkan dengan yang terjadi, sedangkan rumusan masalah merupakan suatu pertanyaan yang akan dicarikan jawabannya melalui pengumpulan data. Masalah akan timbul apabila ada “kesenjangan" antara teori (what should be) dengan kenyataan yang dijumpai (what is).

Sesuai dengan latar belakang penelitian yang telah diuraikan pada bahasan sebelumnya, penelitian ini secara jelas berkaitan dengan media informasi Pedoman Widuri Untuk Menunjang Penilaian Sidang Skripsi dan Tugas Akhir pada Perguruan Tinggi Raharja. Beberapa hal akan dikemukakan mengenai media informasi yang saat ini berjalan, serta adanya masalah-masalah yang terjadi pada media informasi. Selanjutnya, akan dinyatakan dan dijelaskan mengapa masalah ini penting dan menarik untuk dipecahkan. Dinilai juga dari kerugian yang akan muncul akibat masalah ini tidak terpecahkan, atau keuntungan yang akan didapatkan akibat masalah ini terpecahkan.

Berdasarkan dari uraian diatas maka penulis mengambil beberapa pokok permasalahan :

  1. Apakah Pedoman Widuri dapat memberikan informasi yang akurat, cepat dan relevan?

  2. Apakah Pedoman Widuri dapat menunjang Penilaian Sidag Skripsi dan Tugas Akhir Pada Perguruan Tinggi Raharja?

  3. Apakah sudah ada yang membahas mengenai penelitian Pedoman Widuri Untuk Menunjang Penilaian Sidang Skripsi dan Tugas Akhir?

Ruang Lingkup Penelitian

Tujuan dan Manfaat Penelitian

Tujuan Penelitian

Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian merupakan dampak dari tercapainya tujuan dan terjawabnya rumusan masalah secara akurat. Manfaat atau Kegunaan hasil penelitian dapat diklasifikasikan menjadi manfaat teoritis dan manfaat praktis. Manfaat teoritis artinya hasil penelitian bermanfaat untuk pengembangan ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan obyek penelitian. Manfaat praktis bermanfaat bagi berbagai pihak yang memerlukannya untuk memperbaiki kinerja, terutama bagi Perguruan Tinggi Raharja, Dosen dan Mahasiswa serta seseorang untuk melakukan penelitian lebih lanjut. Dalam penulisan laporan Skripsi ini dikemukakan beberapa manfaat, yaitu :

  1. Mengubah sistem pendistibusian pedoman kkp/ta/skripsi dan sistem informasi penilaian sidang skripsi dan tugas akhir di Perguruan Tinggi Raharja yang berjalan secara manual saat ini menjadi secara digital dan tersentralisasi, dan dapat diakses secara online.

  2. Dengan adanya hasil dari penelitian yang menjadikan sistem pendistibusian pedoman kkp/ta/skripsi dan sistem informasi penilaian sidang skripsi dan tugas akhir, maka seluruh civitas akademik Perguruan Tinggi Raharja dapat memperoleh kemudahan dalam mengakses pedoman kkp/ta/skripsi dan sistem informasi penilaian sidang skripsi dan tugas akhir secara cepat, tepat dan akurat. Selain itu dapat melakukan pengaksesan laporan dimanapun dan kapanpun.

  3. Untuk mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama menempuh pendidikan di Perguruan Tinggi Raharja dengan membuat laporan penelitian secara ilmiah dan sistematis.

Metode Penelitian

Metode penelitian merupakan suatu rangkaian cara atau kegiatan pelaksanaan penelitian yang didasari oleh asumsi-asumsi dasar, pandangan-pandangan filosofis dan ideologis, pertanyaan dan isu-isu yang dihadapi. Suatu penelitian mempunyai rancangan penelitian tertentu. Rancangan ini menggambarkan prosedur atau langkah-langkah yang harus ditempuh, waktu penelitian, sumber data dan kondisi arti apa data dikumpulkan dan dengan cara bagaimana data tersebut dihimpun dan diolah untuk digunakan dalam penyusunan laporan.

Dalam hal ini penulis menggunakan 5 (lima) metode penelitian yang meliputi metode pengumpulan data , metode analisa, metode pengembangan, metode prototype dan metode testing.

Adapun penjelasan lebih rinci mengenai metode yang digunakan penulis dalam menyusun laporan Skripsi ini sebagai berikut:

Metode Pengumpulan Data

  1. Observasi (Pengamatan)

    Merupakan metode pengumpulan data melalui pengamatan langsung atau peninjauan secara cermat dan langsung di lapangan atau lokasi penelitian. Penelitian ini dilakukan pada Perguruan Tinggi Raharja yang menjadi lokasi penelitian guna memperoleh data dan keterangan yang berhubungan dengan jenis penelitian.

  2. Wawancara

    Merupakan metode pengumpulan data dengan jalan tanya jawab sepihak yang dilakukan secara sistematis dan berlandaskan kepada tujuan penelitian (Lerbin,1992 dalam Hadi, 2007). Pada metod eini penulis melakukan proses tanya jawab kepada beberapa narasumber pada objek penelitian yaitu Perguruan Tinggi Raharja. Dalam hal ini proses tanya jawab dilakukan langsung kepada penyusun pedoman yang juga sebagai stakeholder, beberapa mahasiswa melalui email maupun percakapan melalui iDuHelp! dan rooster.

  3. Studi Pustaka

    Studi Pustaka adalah segala upaya yang dilakukan oleh peneliti untuk memperoleh dan menghimpun segala informasi tertulis yang relevan dengan masalah yang diteliti. Informasi ini diperoleh dari buku-buku, laporan penelitian, tesis/ disertasi, peraturan-peraturan, ketetapan-ketetapan dan sumber-sumber lain. Pada metode ini penulis akan mendapatkan informasi dengan mempelajari buku-buku dan literature yang ada. Pada metode ini penulis akan mendapatkan informasi dengan memepelajari buku- buku dan literature yang ada seperti CCIT Journal Perguruan Tinggi Raharja.

Metode Pengembangan

Pada metode pengembangan ini penulis menggunakan waterfall untuk menganalisa sistem. Inti dari metode waterfall adalah pengerjaan dari suatu sistem dilakukan secara berurutan atau secara linear. Jadi jika langkah ke-1 belum dikerjakan, maka langkah 2 tidak dapat dikerjakan. Jika langkah ke-2 belum dikerjakan maka langkah ke-3 juga tidak dapat dikerjakan, begitu seterusnya. Secara otomatis langkah ke-3 akan bisa dilakukan jika langkah ke-1 dan ke-2 sudah dilakukan.

Metode Prototipe

Metode Testing

Pada metode pengujian atau metode testing ini penulis menggunakan Black Box Testing sebagai metode yang digunakan. Black Box Testing

Sistematika Penulisan

Untuk memahami lebih jelas laporan ini, maka materi-materi yang tertera pada Laporan Skripsi ini dikelompokkan menjadi beberapa sub bab dengan sistematika penyampaian sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Berisi tentang latar belakang, perumusan masalah, ruang lingkup penelitian, tujuan dan manfaat penelitian, metode penelitian dan sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini berisikan teori umun, tepri khusus serta literature review yang berupa pengertian dan definisi yang diambil dari kutipan buku yang berkaitan dengan penyusunan laporan skripsi yang berhubungan dengan penelitian.

BAB III ANALISA SISTEM YANG BERJALAN

Bab ini berisikan gambaran dan sejarah singkat Perguruan Tinggi Raharja, struktur organisasi, permasalahan yang dihadapi, alternatif pemecahan masalah, analisa proses, UML (Unified Modelling Language) sistem yang berjalan, serta elisitasi tahap I, elisitasi tahap II, elisitasi tahap III, dan final draft elisitasi.

BAB IV HASIL PENELITIAN

Bab ini menjelaskan analisa sistem yang diusulkan dengan menggunakan flowchart dan mind map dari sistem yang diimplementasikan, serta pembahasan secara detail final elisitasi yang ada di bab sebelumnya, di jabarkan secara satu persatu dengan menerapkan konsep sesudah adanya sistem yang diusulkan.

BAB V PENUTUP

Bab ini berisi kesimpulan dan saran yang berkaitan dengan analisa dan optimalisasi sistem berdasarkan yang telah diuraikan pada bab-bab sebelumnya.

DAFTAR PUSTAKA

DAFTAR LAMPIRAN

BAB II

LANDASAN TEORI

Latar Belakang

Contributors

Winiarti Prastiwi